Berita

Buronan Chaowalit Dideportasi ke Thailand, Dikawal 10 Polisi Indonesia

profile picture Ima Rahma Mutia
Ima Rahma Mutia
Chaowalit dideportasi
Chaowalit dideportasi ke Thailand pada Selasa 4 Juni 2024. (PMJ)

HARIANE – Selasa, 4 Juni 2024 siang buronan Chaowalit dideportasi alias dipulangkan ke negara asalnya, yaitu Thailand.

Proses deportasi ini dilakukan dengan pengawalan super ketat dari Kepolisian melalui Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten.

“Buronan nomor satu Thailand dideportasi dari Soetta,” ujar Kadivhubinter Polri, Irjen Pol Krishna Murti.

Tidak main-main, pemulangan Chaowalit Thongduang dikawal oleh 10 anggota Divisi Hubungan Internasional (Divhubinter) Polri.

“Sepuluh anggota Polri mengawal buronan tersebut,” imbuh Irjen Pol Krishna Murti.

Chaowalit Dideportasi ke Thailand, Polisi yang Antar Sekaligus Buru Fredy Pratama

Tak hanya mengawal Chaowalit kembali ke Thailand, tim Divhubinter Polri rupanya turut memburu gembong narkoba Fredy Pratama yang kabarnya bersembunyi di negara tersebut.

Dirtipid Narkoba Bareskrim Polri, Brigjen Pol Mukti Juharsa mengatakan, langkah tersebut dilakukan menyusul kerjasama penangkapan Chaowalit di Badung, Bali pada Kamis, 30 Mei 2024 yang lalu.

“Nanti Pak Audi (Kabag Jianter Divhubinter) dan Pak Wadir (Tipid Narkoba) dan Tim Fredy akan berangkat bareng dengan tersangka ke sana (Thailand),” ungkap Brigjen Pol Mukti dikutip dari PMJ.

Kendati demikian, ia belum bisa memastikan waktu yang dibutuhkan oleh Tim Divhubinter Polri untuk menangkap Fredy Pratama.

“Saya juga mau cepat tangkap Fredy Pratama. Kamu kira saya enggak mau? Biar tugas saya selesai. Ini kan Fredy Pratama identik dengan Dirnarkoba Bareskrim kan, jadi dengan saya kan. Makanya kalau enggak ketangkep, sakit kepala saya,” tutur Brigjen Pol Mukti.

Seperti yang diberitakan sebelumnya, Polri mengajukan barter Chaowalit Thongduang dengan Fredy Pratama.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Presiden Prabowo Dijadwalkan Lepas Pemberangkatan Haji 2025 Gelombang Pertama

Presiden Prabowo Dijadwalkan Lepas Pemberangkatan Haji 2025 Gelombang Pertama

Selasa, 22 April 2025
Rencana Prabowo Datangkan Pengungsi dari Palestina, Begini Tanggapan Haedar Nashir

Rencana Prabowo Datangkan Pengungsi dari Palestina, Begini Tanggapan Haedar Nashir

Selasa, 22 April 2025
Awas! 7 Snack ini Mengandung Babi Padahal Kantongi Sertifikat Halal

Awas! 7 Snack ini Mengandung Babi Padahal Kantongi Sertifikat Halal

Selasa, 22 April 2025
Dikenal Cinta Perdamaian, Haedar Nashir Sampaikan Pesan Terakhir Paus Fransiskus

Dikenal Cinta Perdamaian, Haedar Nashir Sampaikan Pesan Terakhir Paus Fransiskus

Selasa, 22 April 2025
Perahu Nelayan Terbalik Diterjang Gelombang Tinggi di Pantai Depok Bantul

Perahu Nelayan Terbalik Diterjang Gelombang Tinggi di Pantai Depok Bantul

Selasa, 22 April 2025
Pemkab Gunungkidul Siapkan Utang untuk Percepatan Pembangunan

Pemkab Gunungkidul Siapkan Utang untuk Percepatan Pembangunan

Selasa, 22 April 2025
Kecelakan di Tambak Osowilangun Surabaya, Sopir Tewas Ditabrak Truk Trailer

Kecelakan di Tambak Osowilangun Surabaya, Sopir Tewas Ditabrak Truk Trailer

Selasa, 22 April 2025
Penetapan Hari Keris Nasional 19 April Ditentang, Begini Alasannya

Penetapan Hari Keris Nasional 19 April Ditentang, Begini Alasannya

Selasa, 22 April 2025
Mantap! Harga Emas Antam Hari ini Selasa 22 April 2025 Tembus Rp 2 ...

Mantap! Harga Emas Antam Hari ini Selasa 22 April 2025 Tembus Rp 2 ...

Selasa, 22 April 2025
Lurah di Gunungkidul Disiram Air Oleh Debt Collector, Bupati Endah Berikan Pendampingan

Lurah di Gunungkidul Disiram Air Oleh Debt Collector, Bupati Endah Berikan Pendampingan

Selasa, 22 April 2025