Berita , Jateng

Bus Terbakar di Sanggung Jalan Solo Jogja 13 Agustus 2023, Asap Hitam Selimuti TKP

profile picture Elza Nidhaulfa Albab
Elza Nidhaulfa Albab
Bus Terbakar di Sanggung Jalan Solo Jogja 13 Agustus 2023, Asap Hitam Selimuti TKP
Bus terbakar di Sanggung Jalan Solo Jogja, badan bus ludes terbakar. (Foto:Facebook/Cipto Husodo)

HARIANE - Sebuah bus terbakar di Sanggung Jalan Solo Jogja pada hari ini Minggu, 13 Agustus 2023 pagi sekitar pukul 09.00 WIB.

Bus pariwisata terbakar di Jalan Solo tersebut tepatnya saat di lampu merah Sanggung, Desa Sanggung, Kecamatan Gatak, Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah.

Petugas pemadam kebakaran langsung meluncur ke lokasi kejadian kecelakaan hari ini dan mengerahkan unit mobil beserta personelnya.

Insiden Bus Terbakar di Sanggung Jalan Solo Jogja Hari Ini

bus terbakar di Sanggung Jalan Solo Jogja
Api berasal dari belakang bus dan merambat hingga badan bus. (Foto: Facebook/Annisa Nur Aini dalam Info Cegatan Solo dan Sekitarnya)

Berdasarkan video yang diunggah akun Facebook Info Cegatan Klaten, menginformasikan terjadinya kebakaran bus di lampu merah Sanggung, Jalan Solo-Jogja.

"Terjadi kebakaran bus di Jalan Solo-Yogya. Tepatya di lampu merah Sanggung sekitar pukul 09.00 WIB," tulis keterangan unggahan video tersebut.

Bus pariwisata mulanya terbakar pada bagian belakang dan dengan cepat merambat hingga badan bus, asap hitam tampak mengepul dari dalam bus dan menguar ke udara.

Api dengan ganasnya menghanguskan seluruh badan bus, beruntungnya tidak ada korban jiwa pada peristiwa tersebut.

Insiden bus pariwisata terbakar di Jalan Solo tersebut telah ditangani oleh pihak kepolisian dan api berhasil dipadamkan oleh petugas pemadam kebakaran.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Tabrak Truk dari Belakang, Pengendara Motor Meninggal Dunia

Tabrak Truk dari Belakang, Pengendara Motor Meninggal Dunia

Jumat, 22 November 2024 20:29 WIB
4 SPBU Disegel Karena Pakai Alat Untuk Curangi Konsumen, Begini Kata Hiswana Migas ...

4 SPBU Disegel Karena Pakai Alat Untuk Curangi Konsumen, Begini Kata Hiswana Migas ...

Jumat, 22 November 2024 20:05 WIB
Agung-Ambar Dapatkan Dukungan dari Keluarga Matahari 1912

Agung-Ambar Dapatkan Dukungan dari Keluarga Matahari 1912

Jumat, 22 November 2024 19:44 WIB
Bawaslu Sleman Minta KPU Antisipasi TPS Rawan

Bawaslu Sleman Minta KPU Antisipasi TPS Rawan

Jumat, 22 November 2024 18:49 WIB
Polres Bantul Buka Layanan Pembuatan SIM D, Khusus Untuk Difabel

Polres Bantul Buka Layanan Pembuatan SIM D, Khusus Untuk Difabel

Jumat, 22 November 2024 12:54 WIB
Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Jumat, 22 November 2024 10:04 WIB
WOW! Harga Emas Antam Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik Rp 22.000 ...

WOW! Harga Emas Antam Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik Rp 22.000 ...

Jumat, 22 November 2024 09:33 WIB
Jelang Hari Pencoblosan, Calon Bupati Gunungkidul Lari Sejauh 42 Kilometer

Jelang Hari Pencoblosan, Calon Bupati Gunungkidul Lari Sejauh 42 Kilometer

Jumat, 22 November 2024 09:05 WIB
Banyak Gen Z Terjerat Pinjol, Home Credit Literasikan Keuangan ke Mahasiswa UGM

Banyak Gen Z Terjerat Pinjol, Home Credit Literasikan Keuangan ke Mahasiswa UGM

Jumat, 22 November 2024 07:37 WIB
Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Jumat, 22 November 2024 06:45 WIB