Gaya Hidup , Artikel
Cara Membuat CV ATS Friendly yang Menarik dan Bisa Lolos CV Screening Saat Melamar Kerja
CV ATS friendly bisa terbagi menjadi dua jenis. Jenis yang pertama merupakan CV ATS friendly yang hanya terdiri dari tulisan dan biasanya berwarna hitam putih saja.
Sedangkan jenis yang kedua adalah CV ATS friendly yang terdiri dari tulisan dan sedikit gambar atau foto, namun diberi warna yang tidak terlalu mencolok.
Cara membuat CV ATS friendly jenis pertama bisa menggunakan Microsoft Word atau melalui laman secara daring.
Jika menggunakan Microsoft Word bisa langsung mengisi mulai dari nama dan kontak, ringkasan, pendidikan, keahlian, sampai pengalaman.
Tetapi, yang perlu diperhatikan adalah harus di tata dengan rapi. Sedangkan jika ingin melalui laman seperti resumehelp.com.
Pada laman tersebut, pengguna hanya perlu mengisi data diri yang dibutuhkan dan memilih template yang diinginkan.
Namun, perlu diingat bahwa terkadang pengguna harus melakukan pembayaran agar bisa mengunduh CV tersebut.
Di laman-laman atau aplikasi-aplikasi tersebut, pengguna hanya perlu memasukkan data yang ditetapkan dan memilih tema yang diperlukan.
Sedangkan cara membuat CV ATS friendly jenis yang kedua ini bisa menggunakan aplikasi seperti Canva, dan lain-lain.
Jika menggunakan Canva, pengguna bisa memilih tema yang diinginkan dan mengubahnya sesuai dengan preferensi masing-masing.
Data yang dimasukkan juga sama seperti nama dan kontak, ringkasan, pendidikan, keahlian, sampai pengalaman.
Namun, perbedaannya hanya ada tambahan foto diri, template yang biasanya terbagi menjadi beberapa bagian, berwarna, dan terkadang ada grafik sederhana juga.