Citayam Fashion Week semakin viral dan banyak diikuti oleh para remaja. (Foto: Twitter/yudhabaskoro)
Dengan ini, diketahui bahwa Pemerintah Provinsi DKI telah membatasi kegiatan hanya akan diizinkan sampai pukul 22.00 WIB.
Diatas jam 22.00 WIB, para anak-anak muda yang berkumpul di daerah tersebut dihimbau untuk segera membubarkan diri.
"Pak Wagub juga sudah menyampaikan tempat itu diperbolehkan untuk masyarakat. Tapi tentunya ada batasan-batasan waktu," lanjut Zulpan.
Saat ini Polda Metro Jaya dan Pemerintah Daerah DKI Jakarta telah sepakat bahwa batasan waktu untuk berkumpul di daerah tersebut hanya sampai pukul 22.00 WIB saja.
Selain itu, diharapkan bahwa para remaja tersebut akan bubar sebelum pukul 22.00 WIB.
Gelaran viral yang dinamain Citayam Fashion Week ini membuat pihak Polda Metro Jaya memberikan perhatian khusus.
Personel polisi telah siap sedia berjaga di daerah tersebut untuk mengamankan serta mencegah terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan.
Mengikuti arus perkembangan ini, Polda Metro Jaya berharap bahwa kegiatan ini tidak dijadikan sebagai ajang untuk melakukan tindak pidana.
Para anak-anak muda ini unjuk gaya busana dengan berjalan melintasi area penyeberangan ala model yang berjalan diatas panggung catwalk dengan percaya diri.
Kegiatan Citayam Fashion Week semakin viral dikalangan anak-anak muda yang mengekspresikan kreativitasnya melalui gaya busana yang dikenakan.****