Berita , Jateng , Artikel
Dampak Insiden Ledakan Petasan di Magelang: Rumah Rusak dan 1 Orang Tewas
HARIANE - Ledakan petasan di Magelang, Jawa Tengah, terjadi pada Minggu, 26 Maret 2023 malam sekitar pukul 20.10 WIB.
Insiden ledakan petasan tersebut mengakibatkan beberapa rumah rusak dan korban meninggal dunia.
Menurut informasi yang dilaporkan oleh akun Instagram @magelang_raya, ledakan berasal dari sebuah rumah yang menimbun bahan petasan.
Adapun insiden terjadi tepatnya di Dusun Junjungan, Giriwarno, Kec. Kaliangkrik, Kab. Magelang.
"Terjadi ledakan hebat malam ini dari sebuah rumah diduga akibat menimbun bahan mercon di Dusun Junjungan Giriwarno Kaliangkrik Magelang," unggah akun @magelang_raya.
Kronologi Insiden Ledakan Petasan di Magelang
Kronologi bermula ketika terdengar suara ledakan dari TKP sekitar pukul 20.00 WIB dan muncul kepulan asap besar.
Dampak yang ditimbulkan dari terjadinya ledakan tersebut adalah beberapa rumah rusak hingga hancur berantakan.
Pada unggahan akun @magelang_raya, sebuah rumah terlihat rusak dan beberapa rumah di sekitarnya turut mengalami imbasnya.
Menurut laporan dari akun Twitter @mideomoto, sejumlah lima rumah menjadi rusak parah dan enam rumah rusak ringan.
"Sekitar pukul 20.00 WIB terdengar suara ledakan dari TKP dan terlihat kepulan asap besar serta mengakibatkan kerusakan beberapa rumah," tulis akun @mideomoto.