Berita , Jabar

Detik-detik Kecelakaan Bus di Ciater Subang Terekam Saat Live Streaming

profile picture Indah Safitri
Indah Safitri
kecelakaan bus di Ciater Subang
Detik-detik kecelakaan bus di Ciater Subang terekam saat live streaming. (Foto: Instagram/bogor_update)

HARIANE - Peristiwa naas kecelakaan bus di Ciater Subang terekam dalam sebuah siaran langsung di sosial media Tiktok.

Kecelakaan yang menelan korban jiwa hingga belasan ini terjadi pada hari Sabtu, 11 Mei 2024 di kawasan wisata Ciater Kabupaten Subang.

Bus yang diketahui mengalami rem blong tersebut berakhir terguling dan menabrak sejumlah motor hingga mobil lainnya.

Korban Selamat Kecelakaan Bus di Ciater Subang Saat Live Streaming 

Tragedi kecelakaan maut ini menggemparkan seluruh masyarakat Indonesia, pasalnya korban jiwa akibat kecelakaan ini mencapai 11 orang.

Bus yang ditumpangi oleh rombongan siswa SMK Lingga Kencana Depok ini terguling usai mengalami rem blong saat sedang melaksanakan study tour perpisahan.

Sejumlah ambulans segera dikerahkan untuk melakukan evakuasi terhadap para korban sesegera mungkin membawanya ke rumah sakit.

Beredar sebuah video detik-detik kecelakaan maut ini terjadi yang terekam dalam sebuah siaran langsung oleh salah satu siswa yang merupakan penumpang dari bus tersebut.

Dikutip dari akun Instagram @bogor_update dari akun tiktok seorang siswa @Xenn25, detik-detik kecelakaan terjadi saat seorang siswa sedang asik melakukan livestream di sosial media Tiktok.

Saat live streaming berjalan, tiba-tiba bus yang ditumpanginya oleng hingga semua penumpang melafalkan takbir.

Rekaman video tersebut sempat terputus saat bus mulai terguling, hingga akhirnya tersambung kembali namun situasi terlihat tak terkendali.

"Sumpah gaes, gua kecelakaan, gua kecelakaan bentar ya gaes ya, bentar, remnya blong" ujar siswa tersebut sesaat setelah dirinya mengalami kecelakaan tersebut.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Tabrak Truk dari Belakang, Pengendara Motor Meninggal Dunia

Tabrak Truk dari Belakang, Pengendara Motor Meninggal Dunia

Jumat, 22 November 2024 20:29 WIB
4 SPBU Disegel Karena Pakai Alat Untuk Curangi Konsumen, Begini Kata Hiswana Migas ...

4 SPBU Disegel Karena Pakai Alat Untuk Curangi Konsumen, Begini Kata Hiswana Migas ...

Jumat, 22 November 2024 20:05 WIB
Agung-Ambar Dapatkan Dukungan dari Keluarga Matahari 1912

Agung-Ambar Dapatkan Dukungan dari Keluarga Matahari 1912

Jumat, 22 November 2024 19:44 WIB
Bawaslu Sleman Minta KPU Antisipasi TPS Rawan

Bawaslu Sleman Minta KPU Antisipasi TPS Rawan

Jumat, 22 November 2024 18:49 WIB
Polres Bantul Buka Layanan Pembuatan SIM D, Khusus Untuk Difabel

Polres Bantul Buka Layanan Pembuatan SIM D, Khusus Untuk Difabel

Jumat, 22 November 2024 12:54 WIB
Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Jumat, 22 November 2024 10:04 WIB
WOW! Harga Emas Antam Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik Rp 22.000 ...

WOW! Harga Emas Antam Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik Rp 22.000 ...

Jumat, 22 November 2024 09:33 WIB
Jelang Hari Pencoblosan, Calon Bupati Gunungkidul Lari Sejauh 42 Kilometer

Jelang Hari Pencoblosan, Calon Bupati Gunungkidul Lari Sejauh 42 Kilometer

Jumat, 22 November 2024 09:05 WIB
Banyak Gen Z Terjerat Pinjol, Home Credit Literasikan Keuangan ke Mahasiswa UGM

Banyak Gen Z Terjerat Pinjol, Home Credit Literasikan Keuangan ke Mahasiswa UGM

Jumat, 22 November 2024 07:37 WIB
Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Jumat, 22 November 2024 06:45 WIB