Berita , D.I Yogyakarta
Detik-detik Kereta Api Argo Semeru Diserempet Argo Wilis di Kulonprogo Usai Anjlok, KAI Alami Gangguan Operasional
Sementara itu PT KAI, dalam keterangannya di Instagram mengatakan jika pihaknya sedang melakukan upaya penanganan usai kereta api Argo Semeru diserempet Argo Wilis di Kulonprogo dan mengalami keanjlokan.
"Saat ini terjadi gangguan operasional di jalur hulu dan hilir, KM 520+4 petak jalan Sentolo - Wates di Kab. Kulon Progo, dampak anjlokan KA Argo Semeru rute Surabaya Gubeng - Gambir(KA 17). Jalur tersebut belum dapat dilalui perjalanan KA dan akan berdampak pada keterlambatan KA-KA lain yang melewati jalur tersebut" tulis PT KAI.
Pihak KAI juga mengucapkan permohonan maaf karena operasional KAI akan terganggu khususnya pada jalur Hulu dan Hilir KM 520+4 petak Jalan Sentolo - Wates di kabupaten Kulonprogo, hal ini akan berdampak terhadap perjalanan kereta api lainnya yang melintasi jalur tersebut.
"Evakuasi KA Argo Semeru (KA 17) sedang dilakukan oleh unit terkait. Update informasi akan disampaikan secara berkala. KAI memohon maaf atas ketidaknyamanan yang ditimbulkan." Tambahnya.
Hingga saat ini, belum ada keterangan mengenai penyebab anjloknya kereta Argo Semeru tersebut dan informasi mengenai korban dalam kecelakaan itu.
Demikian informasi mengenai kecelakaan kereta api Argo Semeru yang anjlok secara tiba-tiba kemudian kereta api Argo Semeru diserempet Argo Wilis di Kulonprogo pada siang ini.****