Berita , D.I Yogyakarta

Digelar ke-6 Kalinya, Yogyakarta Komik Weeks 2024 Usung Tema Konsisten Sekuen

profile picture Wahyu Turi
Wahyu Turi
Yogyakarta komik week
Pengunjung menikmati salah satu karya di pameran Yogyakarta Komik Weeks 2024. (Foto: Wahyu Turi K)

“Acara ini diharapkan dapat menjadi pengalaman yang edukatif, menyenangkan, dan memotivasi, serta memberikan manfaat jangka panjang dalam pengembangan keterampilan dan minat anak-anak muda dalam bidang seni visual dan literasi,” kata Danang.

Ia menambahkan, komik lebih dari sekadar hiburan atau dokumentasi budaya, tetapi komik adalah alat literasi yang kuat.

Dalam dunia yang semakin visual, komik menjadi jembatan antara teks dan gambar, membantu membangun keterampilan literasi yang lebih luas.

Di era digital ini, budaya komik telah mengalami transformasi besar. Dari bentuk cetak ke platform digital, komik telah menemukan cara baru untuk berinteraksi dengan audiensnya.

Webtoon, komik digital, dan animasi pendek telah memperluas jangkauan komik, menjangkau pembaca di seluruh dunia dengan lebih cepat dan lebih mudah.

Dengan ini, komik tidak hanya bertahan, tetapi juga berkembang, menjadi bagian dari budaya global yang terus berubah.

“Melalui komik, literasi menjadi lebih inklusif dan menarik. Bagi pembaca muda, komik seringkali menjadi pintu masuk pertama menuju dunia buku dan membaca. Karakter-karakter yang kuat dan cerita yang menghibur memotivasi mereka untuk mengeksplorasi lebih jauh, menumbuhkan kecintaan pada membaca," ujarnya.

"Dalam pendidikan, komik telah diakui sebagai alat yang efektif untuk mengajarkan berbagai mata pelajaran, dari sejarah hingga sains, dengan cara yang menyenangkan dan mudah dipahami,” jelasnya.

Sementara itu, Kepala Seksi Seni Dinas Kebudayaan DIY, Zita Uttungga Dewi Maharani, mengatakan bahwa Indonesia telah memiliki sejarah yang panjang tentang komik dalam wujud relief atau pahatan yang menghiasi berbagai candi.

Relief ini pun dibuat untuk menggambarkan kehidupan masyarakat, menyampaikan pesan kebaikan, dan menangkap peristiwa-peristiwa menjadi bagian perjalanan sejarah.

Hal ini mencerminkan bahwa seni visual telah lama menjadi bagian dari cara leluhur kita dalam mewariskan berbagai pengetahuan ke generasi selanjutnya.

Komik sebagai sebuah media komunikasi alternatif yang komunikatif dan menghibur dapat menjadi upaya dalam mengarsipkan pengetahuan dan kekayaan budaya serta meneruskannya ke generasi muda.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Harga Emas Perhiasan Hari ini Minggu 24 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Minggu 24 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Minggu, 24 November 2024 09:56 WIB
Harga Emas Antam Hari ini Minggu 24 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Antam Hari ini Minggu 24 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Minggu, 24 November 2024 09:38 WIB
Kunjungan Prabowo ke Timur Tengah, Indonesia-UAE Sepakati Kerja Sama Lintas Sektor

Kunjungan Prabowo ke Timur Tengah, Indonesia-UAE Sepakati Kerja Sama Lintas Sektor

Minggu, 24 November 2024 06:18 WIB
Blunder Jules Kounde: Dua Kesalahan Beruntun yang Gagalkan Kemenangan Barcelona

Blunder Jules Kounde: Dua Kesalahan Beruntun yang Gagalkan Kemenangan Barcelona

Minggu, 24 November 2024 05:51 WIB
Marc Casado Diganjar Kartu Merah, Barcelona Gagal Raih Poin Penuh Lawan Celta Vigo

Marc Casado Diganjar Kartu Merah, Barcelona Gagal Raih Poin Penuh Lawan Celta Vigo

Minggu, 24 November 2024 05:42 WIB
2 Tahun Dipecat, 2 ASN Gunungkidul yang Terlibat Skandal Perselingkuhan Diaktifkan Kembali

2 Tahun Dipecat, 2 ASN Gunungkidul yang Terlibat Skandal Perselingkuhan Diaktifkan Kembali

Minggu, 24 November 2024 00:16 WIB
Polres Kulon Progo Ajak Masyarakat Tolak Politik Uang

Polres Kulon Progo Ajak Masyarakat Tolak Politik Uang

Sabtu, 23 November 2024 21:43 WIB
Ribuan Masyarakat Padati Pesta Rakyat Kulon Progo Ber-Satu

Ribuan Masyarakat Padati Pesta Rakyat Kulon Progo Ber-Satu

Sabtu, 23 November 2024 19:43 WIB
Persiapan Penyelenggaraan Haji 2025 : Slot Penerbangan dan Pengaturan Hotel Jamaah

Persiapan Penyelenggaraan Haji 2025 : Slot Penerbangan dan Pengaturan Hotel Jamaah

Sabtu, 23 November 2024 13:21 WIB
Gelar Kampanye Terbuka, Heroe-Pena Ingin Galang Suara dari Generasi Muda

Gelar Kampanye Terbuka, Heroe-Pena Ingin Galang Suara dari Generasi Muda

Sabtu, 23 November 2024 12:28 WIB