Berita , D.I Yogyakarta , Wisata

Dispar Bantul Raup PAD Capai Rp 124 Juta dalam Festival Lampion Gumuk Pasir Parangtritis

profile picture Andi May
Andi May
Dispar Bantul Raup PAD Capai Rp 124 Juta Dalam Festival Lampion Gumuk Pasir Parangtritis
Festival lampion dihadiri puluhan ribu pengunjung Gumuk Pasir Parangtritis, Bantul, DI Yogyakarta, Sabtu 7 Oktober 2023. (Foto: Hariane/Andi May).

HARIANE - Dinas Pariwisata (Dispar) Kabupaten Bantul mencatat Pendapatan Anggaran Daerah (PAD) mencapai Rp 124 juta dalam festival lampion di Gumuk Pasir Parangtritis, Bantul, DI Yogyakarta, Sabtu 7 Oktober 2023.

Festival lampion yang bertajuk Lenterne De Paris mampu menarik puluhan ribu pengunjug dalam semalam di Gumuk Pasir Parangtritis, Bantul.

Kepala Seksi Promosi dan Informasi Dispar Bantul, Markus Purnomo Aji mengatakan jumlah kunjungan Gumuk Pasir meningkat sebesar 41% dari hari - hari biasanya.

"Naik 41% atau 12.733 pengunjung dari Sabtu pekan lalu yang hanya 8.924 pengunjung," ujar Markus saat dihubungi Hariane, Minggu 8 Oktober 2023.

Markus mengaku, meningkatnya jumlah pengunjung Gumuk Pasir Parangtritis dikarenakan efek dari festival lampion yang pihaknya selenggarakan.

Tercatat pula PAD yang didapat dalam semalam kegiatan festival lampion sebesar Rp 124.146.750 dibandingkan dengan pekan lalu yang hanya sebesar Rp 87.009.000.

"Festival lampion merupakan realisasi Dana Keistimewaan (Danais) sebagai promosi dan branding wisata Gumuk Pasir Parangtritis," ungkapnya.

Ia juga berharap dengan kegiatan - kegiatan yang telah dilaksanakan di Gumuk Pasir dapat meningkatkan pengunjung serta pemasukan untuk daerah.

Sebelumnya, Kepala Dispar Bantul, Kwintarto Heru Prabowo mengatakan Bantul memiliki kekayaan alam pesisir Pantai Selatan yang notabene sangat kental dengan ketertarikannya dengan Keraton Mataram.

"Gumuk pasir di kawasan Parangtritis bertipe barchan yang hanya ada satu di Asia Tenggara, sehingga sangat penting untuk dilestarikan," ujar Kwintarto.

Potensi tersebut, menurutnya perlu lebih dikenalkan kepada masyarakat umum salah satunya melalui kegiatan festival lampion yang diselenggarakan di Gumuk Pasir.

"Melalui kegiatan ini (Festival Lampion) wisata di Kabupaten Bantul diharapkan  menjadi top of mind bagi para wisatawan," ucapnya.

Ads Banner

BERITA TERKINI

3 Pemain Keturunan Baru Timnas Indonesia Resmi Jabat Tangan Erick Thohir, Amunisi Baru ...

3 Pemain Keturunan Baru Timnas Indonesia Resmi Jabat Tangan Erick Thohir, Amunisi Baru ...

Rabu, 01 Mei 2024 07:11 WIB
Maarten Paes Resmi Jadi WNI, Jadi Kiper Termahal di Asia ke-3 Terbaru

Maarten Paes Resmi Jadi WNI, Jadi Kiper Termahal di Asia ke-3 Terbaru

Rabu, 01 Mei 2024 06:44 WIB
Jadwal SIM Keliling Bogor Mei 2024, Cek Lokasi Diakhir Pekan

Jadwal SIM Keliling Bogor Mei 2024, Cek Lokasi Diakhir Pekan

Selasa, 30 April 2024 21:44 WIB
Tim SAR Temukan Korban Tenggelam di Sungai Serayu Cilacap Setelah 3 Hari Pencarian

Tim SAR Temukan Korban Tenggelam di Sungai Serayu Cilacap Setelah 3 Hari Pencarian

Selasa, 30 April 2024 21:36 WIB
Seorang Anak Tenggelam di Sungai Lopasir Banyumas Ditemukan Meninggal Dunia oleh Tim SAR

Seorang Anak Tenggelam di Sungai Lopasir Banyumas Ditemukan Meninggal Dunia oleh Tim SAR

Selasa, 30 April 2024 21:35 WIB
Kemenkominfo Gandeng Praktisi Medsos Gelar Program Nobar Literasi Digital untuk Cegah Penyebaran Hoaks

Kemenkominfo Gandeng Praktisi Medsos Gelar Program Nobar Literasi Digital untuk Cegah Penyebaran Hoaks

Selasa, 30 April 2024 20:17 WIB
Jadwal SIM Keliling Purwakarta Mei 2024, Hadir dari Senin hingga Sabtu

Jadwal SIM Keliling Purwakarta Mei 2024, Hadir dari Senin hingga Sabtu

Selasa, 30 April 2024 19:47 WIB
Sinopsis Drakor The Midnight Romance in Hagwon, Drama Pengganti Queen of Tears yang ...

Sinopsis Drakor The Midnight Romance in Hagwon, Drama Pengganti Queen of Tears yang ...

Selasa, 30 April 2024 19:11 WIB
Peringatan Dini Cuaca di Indonesia 1-3 Mei 2024, Perhatikan Sejumlah Wilayah Terdampak Angin ...

Peringatan Dini Cuaca di Indonesia 1-3 Mei 2024, Perhatikan Sejumlah Wilayah Terdampak Angin ...

Selasa, 30 April 2024 18:06 WIB
Kompetisi Bahasa dan Sastra Kota Yogyakarta 2024 Kembali Digelar, Ada 7 Jenis Lomba ...

Kompetisi Bahasa dan Sastra Kota Yogyakarta 2024 Kembali Digelar, Ada 7 Jenis Lomba ...

Selasa, 30 April 2024 15:53 WIB