Berita , Pendidikan , D.I Yogyakarta

Dukung Peran Perempuan Bangun Desa, Mahasiswa UNY Gagas Sekolah Nonformal di Bantul

profile picture Tim Red 4
Tim Red 4
Dukung Peran Perempuan Bangun Desa, Mahasiswa UNY Gagas Sekolah Nonformal di Bantul
Mahasiswa UNY gagas sekolah nonformal di Bantul untuk perempuan. (Foto: Istimewa)

Harapannya Sekolah Perempuan Triwidya Aksara dapat mewujudkan keterlibatan perempuan Desa Triwidadi terhadap pemberdayaan wilayah dan pencapaian Sustainable Development Goals for Rural Areas. 

Dijelaskan Zulfa Aisyah Shubhiyah bahwa sekolah perempuan yang diadakan meliputi pendidikan dan pelatihan kelas tata boga, kelas teknologi informasi, kelas perempuan cerdas, kelas parenting, kelas ibu tanggap, dan kelas 3R (reuse, reduce, recycle). 

“Kelas tata boga dengan pelatihan mengolah mlinjo, potensi sumber daya alam di Desa Triwidadi” ujar Zulfa. 

Sedangkan kelas teknologi informasi melalui workshop dan pendampingan, kelas perempuan cerdas dilaksanakan dengan pendampingan bagi remaja perempuan, kelas parenting dilaksanakan metode workshop, kelas ibu tanggap dilaksanakan dengan pendampingan dan kelas 3R (reuse, reduce, recycle) dilaksanakan dengan workshop dan pelatihan dengan menghadirkan narasumber yang kompeten pada bidangnya. 

Kamituwa Triwidadi, Widyastuti, merasa gembira dengan kegiatan ini. 

“Sebelumnya sudah pernah mendapatkan beberapa program pelatihan yang bersasaran perempuan. Namun, program tersebut mengalami kegagalan dikarenakan program tidak didasarkan atas kebutuhan, permasalahan, serta potensi yang ada dan dimiliki oleh Desa Triwidadi,” katanya. 

Desain pembelajaran meliputi kurikulum dan rencana kegiatan di Sekolah Perempuan Triwidya Aksara gagasan mahasiswa UNY ini berfokus pada peningkatan peran perempuan dalam pembangunan ekonomi masyarakat dan berpartisipasi dalam meningkatkan kapabilitas perempuan di dunia pendidikan, sosial, ekonomi.

Pembentukan sekolah perempuan di Bantul ini berhasil meraih pendanaan dari Direktorat Belmawa Kementerian Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi dalam skema PPK Ormawa dan menyabet juara 3 strategi keberlanjutan terkuat dan juara 3 video terunik dalam Abdidaya Ormawa di Universitas Jember. 

Dukung Peran Perempuan Bangun Desa, Mahasiswa UNY Gagas Sekolah Nonformal di Bantul
Program Sekolah Perempuan Triwidya Aksara raih berbagai penghargaan. (Foto: Istimewa)

Program Penguatan Kapasitas Organisasi Kemahasiswaan (PPK Ormawa) adalah program penguatan kapasitas ormawa melalui serangkaian proses pembinaan ormawa oleh perguruan tinggi yang diimplementasikan dalam program pengabdian dan pemberdayaan masyarakat. ****

Tags
DIY Bantul UNY
Ads Banner

BERITA TERKINI

Polres Bantul Buka Layanan Pembuatan SIM D, Khusus Untuk Difabel

Polres Bantul Buka Layanan Pembuatan SIM D, Khusus Untuk Difabel

Jumat, 22 November 2024 12:54 WIB
Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Jumat, 22 November 2024 10:04 WIB
WOW! Harga Emas Antam Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik Rp 22.000 ...

WOW! Harga Emas Antam Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik Rp 22.000 ...

Jumat, 22 November 2024 09:33 WIB
Jelang Hari Pencoblosan, Calon Bupati Gunungkidul Lari Sejauh 42 Kilometer

Jelang Hari Pencoblosan, Calon Bupati Gunungkidul Lari Sejauh 42 Kilometer

Jumat, 22 November 2024 09:05 WIB
Banyak Gen Z Terjerat Pinjol, Home Credit Literasikan Keuangan ke Mahasiswa UGM

Banyak Gen Z Terjerat Pinjol, Home Credit Literasikan Keuangan ke Mahasiswa UGM

Jumat, 22 November 2024 07:37 WIB
Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Jumat, 22 November 2024 06:45 WIB
Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Kamis, 21 November 2024 23:06 WIB
Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Kamis, 21 November 2024 22:38 WIB
Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Kamis, 21 November 2024 21:44 WIB
Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Kamis, 21 November 2024 21:34 WIB