Berita , Olahraga

Emir Qatar akan Beli Manchester United, Biaya Rp 146 T Siap Digelontorkan

profile picture M Nazilul Mutaqin
M Nazilul Mutaqin
Emir Qatar akan Beli Manchester United, Biaya Rp 146 T Siap Digelontorkan
Emir Qatar akan Beli Manchester United, Biaya Rp 146 T Siap Digelontorkan
HARIANE - Kabar soal Emir Qatar akan beli Manchester United dalam waktu dekat mencuat ke permukaan dan telah menyiapkan dana yang cukup besar.
Sheikh Tamim bin Hamad Al Thani yang merupakan Emir Qatar (sebutan untuk pemimpin yang banyak digunakan di negara Arab) saat ini merupakan fans berat Manchester United dan siap mengeluarkan dana besar-besaran untuk mengembalikan kejayaan klub tersebut.
Demi menjadi pemilik Manchester United baru, pemimpin Qatar tersebut siap menebus harga yang ditawarkan Glazer, pemilik MU saat ini, beserta dengan syarat yang diberikan.

Emir Qatar akan Beli Manchester United, Meski Ada Syarat Renovasi Stadion dalam Klausul Pembelian

Emir Qatar akan beli Manchester United
Sheikh Tamim bin Hamad Al Thani, pemilik Qatar Sports Investment siap menggelontorkan dana untuk kepemilikan Manchester United. (foto: Instagram/tamim)
Dilansir dari laman Daily Mail menjelaskan bahwa Emir Qatar akan beli Manchester United sebelum tenggat waktu yang ditetapkan Glazers pada pertengahan Februari 2023.
Glazers setidaknya meminta harga 6 miliar Poundsterling atau sekitar Rp 109 triliun, serta syarat untuk merenovasi Stadion Old Trafford yang diperkirakan menelan biaya lebih dari 2 miliar Poundsterling.
Pengeluaran sebesar 8 miliar Poundsterling atau sekitar Rp 146 T, dinilai sangat ringan untuk investor dari Qatar tersebut. Pasalnya, Emir Qatar saat ini, Sheikh Tamim bin Hamad Al Thani merupakan salah satu raja terkaya di dunia.
Dilansir dari laman Money Inc, Tamim bin Hamad Al Thani berada di urutan ke-10 raja terkaya di dunia.
Kekayaan bersih Emir Qatar yang menjabat sejak 2013 tersebut diperkirakan ada sekitar USD 2,1 miliar dan USD 1,2 miliar.
Kekayaan bersih yang dimiliki Emir Qatar tersebut berasal dari cadangan minyak dan gas alam negara yang jadi tuan rumah Piala Dunia 2023 ini yang sangat besar, serta aset asing bersih yang berada di kisaran USD 120 miliar.
Kekayaan Sheikh Tamim bin Hamad Al Thani juga berasalcdari pertumbuhan ekonomi Qatar sejak pertengahan 2000-an.
Selain itu, keluarga Kerajaan Qatar yang dipimpin oleh Tamim bin Hamad Al Thani saat ini juga termasuk keluarga kerajaan terkaya di dunia.
Dilansir dari laman The Richest, kekayaan bersih keluarga kerajaan Qatar tersebut sebesar USD 335 miliar.
Tak mengherankan jika harga yang ditawarkan Glazers bukanlah permasalahan di mata pemimpin Qatar tersebut.

Bukan Soal Uang, Aturan ini bisa jadi sandungan penjualan Manchester United ke Investor Qatar

Emir Qatar akan beli Manchester United
Manajer Erik ten Hag akan mendapat dukungan penuh untuk mengembalikan kejayaan Manchester United, jika peralihan kepemilikan klub ke Emir Qatar berhasil dilakukan. (foto: Instagram/manchesterunited)
Sayangnya, penjualan Manchester United ke investor Qatar tersebut bisa berpotensi gagal. Pasalnya ada aturan pemilik klub tidak boleh mempunyai dua klub dalam kompetisi yang sama.
Seperti yang diketahui, Qatar Sports Investments (QSI) merupakan pemilik Paris Saint-Germain. Dimana QSI adalah salah satu perusahaan milik Tamim bin Hamad Al Thani.
Kendati berada di liga yang berbeda, Manchester United dan Paris Saint-Germain bisa bertemu di kompetisi Eropa.
BACA JUGA : Arsenal Taklukkan Manchester United 3-2, Makin Kokoh di Puncak Klasemen
Selain masalah aturan tersebut, Tamim bin Hamad Al Thani juga akan bersaing dengan Jim Ratcliffe, orang terkaya Inggris untuk mendapatkan kepemilikan Manchester United.
Sama halnya dengan Sheikh Tamim bin Hamad Al Thani tersebut, pemilik Ineos juga pendukung Manchester United seumur hidupnya.
Ratcliffe juga merupakan orang pertama yang mengumumkan niatnya untuk membeli klub yang bermarkas di Carrington tersebut.
Demikian informasi seputar Emir Qatar akan beli Manchester United dengan total biaya 8 miliar Poundsterling, sebelum tenggat yang diberikan Glazers pada pertengahan Februari 2023.****
Baca artike menarik lainnya di Harianejogja.com
1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Pelaksanaan Makan Bergizi Gratis Kulon Progo Dapatkan Evaluasi

Pelaksanaan Makan Bergizi Gratis Kulon Progo Dapatkan Evaluasi

Sabtu, 18 Januari 2025 21:15 WIB
Dapat 11 Ribu Dosis Vaksin PMK, Pemda DIY Percepat Vaksinasi

Dapat 11 Ribu Dosis Vaksin PMK, Pemda DIY Percepat Vaksinasi

Sabtu, 18 Januari 2025 21:07 WIB
Kecelakaan di Magelang Hari ini, Kepala Pemotor Hampir Terlindas Mobil

Kecelakaan di Magelang Hari ini, Kepala Pemotor Hampir Terlindas Mobil

Sabtu, 18 Januari 2025 21:05 WIB
Gaji Pamong Kalurahan di Gunungkidul Naik Rp 70 Ribu

Gaji Pamong Kalurahan di Gunungkidul Naik Rp 70 Ribu

Sabtu, 18 Januari 2025 17:45 WIB
Tabrakan Motor vs Sepeda Listrik di Demak Memakan Korban Jiwa, Begini Kronologinya

Tabrakan Motor vs Sepeda Listrik di Demak Memakan Korban Jiwa, Begini Kronologinya

Sabtu, 18 Januari 2025 16:16 WIB
Kabar Gembira! Jamaah Indonesia Tak Menempati Mina Jadid saat Puncak Haji

Kabar Gembira! Jamaah Indonesia Tak Menempati Mina Jadid saat Puncak Haji

Sabtu, 18 Januari 2025 15:20 WIB
Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 18 Januari 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 18 Januari 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Sabtu, 18 Januari 2025 10:36 WIB
Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 18 Januari 2025 Turun, Berikut Rinciannya

Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 18 Januari 2025 Turun, Berikut Rinciannya

Sabtu, 18 Januari 2025 10:35 WIB
DLH Cabut Laporan, Pelaku Pencurian Kayu di Gunungkidul Dibebaskan

DLH Cabut Laporan, Pelaku Pencurian Kayu di Gunungkidul Dibebaskan

Sabtu, 18 Januari 2025 08:22 WIB
Garuda Pertiwi Melangkah Mantap Menuju Piala Asia Futsal Wanita 2025, Siap rebut Juara ...

Garuda Pertiwi Melangkah Mantap Menuju Piala Asia Futsal Wanita 2025, Siap rebut Juara ...

Jumat, 17 Januari 2025 21:54 WIB