Gaya Hidup
Fedi Nuril Bagikan Trailer Film Air Mata di Ujung Sajadah, Warganet: Takut Ada Adegan Poligami
HARIANE - Fedi Nuril bagikan trailer film Air Mata di Ujung Sajadah yang akan segera tayang Juli 2023 mendatang.
Seusainya, banyak warganet yang mengaku takut jika nantinya film tersebut menghadirkan atau menampilkan persoalan poligami.
Bukan tanpa alasan, sebab aktor yang kini berusia 40 tahun tersebut memang dikenal publik seringkali berperan dalam film bertema poligami hingga disebut sebagai spesialis film poligami.
Rupanya, Fedi Nuril juga memperhatikan tanggapan-tanggapan dari warganet terkait film terbarunya tersebut. Kemudian dirinya turut merespon dengan perkataan bernada lucu. Simak informasi selengkapnya sebagai berikut.
Fedi Nuril Bagikan Trailer Film Air Mata Di Ujung Sajadah, Warganet: Takut Ada Adegan Poligami
Sebagaimana diketahui oleh publik, Fedi Nuril memang dikenal sering berperan sebagai suami yang berpoligami dalam beberapa filmnya.
Beberapa film Fedi Nuril soal poligami di antaranya seperti dilansir dari laman IMDb ialah trilogi Surga yang Tak Dirindukan 1, 2, dan 3 serta Ayat-ayat Cinta 2.
Beberapa film tersebut mengharuskan Fedi Nuril berperan sebagai seorang suami yang dihadapkan dengan persoalan berpoligami dengan segala problematikanya.
Kisah yang dihadirkan oleh film bertema poligami tersebut tak jarang menyayat hati penontonnya.
Terakhir, pada 2022 Fedi Nuril diketahui berperan dalam salah satu serial berjudul Kejarlah Daku Kau Kutangkap: The Series. Dalam serial ini, dirinya berperan sebagai Ramadhan.
Usai lama tidak bermain dalam sebuah film ataupun series, pada Jumat, 19 Mei 2023, Fedi Nuril melalui Instagramnya mengunggah teaser trailer film Air Mata di Ujung Sajadah yang akan segera tayang di bioskop Juli nanti.
Film ini akan dibintangi oleh Fedi Nuril, Titi Kamal, Citra Kirana, Jenny Rachman, Krisjiana Baharuddin, dan beberapa lainnya.