Wisata

Festival Layang-layang Internasional di Pantai Parangkusumo 2023, Angkat Ekonomi Kreatif dan Menyatukan Budaya Antar Bangsa

profile picture Nahikabillah Rabba
Nahikabillah Rabba
Festival Layang-layang Internasional di Pantai Parangkusumo 2023, Jogja International Kite Festival 2023
Layang layang unik dari berbagai negara terbang menghiasi kawasan Pantai Parangkusumo (Foto Hariane /Nahikabillah Rabba)

HARIANE - Festival Layang-Layang Internasional (Jogja International Kite Festival 2023) kali ini dilaksanakan pada Sabtu hingga Minggu, 15 dan 16 Juli 2023 di Pantai Parangkusumo.

Kegiatan yang dihadiri oleh berbagai seniman layangan dari berbagai negara dan juga ribuan pengunjung tersebut diharapkan dapat memberikan manfaat bagi masyarakat daerah.

Panitia sekaligus pimpinan organisasi layangan 12 negara di Jogja International Kite Festival tahun 2023, Lianawati mengatakan, acara ini diharapkan mampu mengangkat ekonomi kreatif dan menyatukan budaya antar bangsa.

"Festival layang-layang ini sangat berguna, untuk mengangkat ekonomi kreatif, juga untuk mempersatukan budaya bangsa," ujar Liana kepada Hariane, Minggu 16 Juli 2023 di Pantai Parangkusumo.

Lebih lanjut Lianawati mengatakan, Jogja International Kite Festival tahun 2023 ini bertujuan agar anak-anak berhenti sementara bermain gadget dan dapat turut ikut serta bermain layangan sehingga tubuhnya menjadi sehat.

Adapun untuk peserta Jogja International Kite Festival 2023 ini berasal dari 10 negara, yakni Amerika Serikat, Swiss, Taiwan, China, Singapura, Malaysia, Thailand, Korea, Australia dan Indonesia.

Dengan adanya festival ini diharapkan ke 10 negara tersebut dapat menampilkan kreativitas dalam kekhasan layang-layangnya sehingga bisa menyatukan dan bertukar budaya.

"Kami ingin mempersatukan pelayang Internasional satu dengan lainya  untuk bersatu padu lagi," ujar Liana. 

Liana berharap kedepannya, pada pelaksanaan Jogja International Kite Festival tahun 2024, Pemerintah dapat memberikan fasilitas lebih baik khususnya kepada para pelaku UMKM2 dan ekonomi kreatif.****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Presiden Prabowo Dijadwalkan Lepas Pemberangkatan Haji 2025 Gelombang Pertama

Presiden Prabowo Dijadwalkan Lepas Pemberangkatan Haji 2025 Gelombang Pertama

Selasa, 22 April 2025
Rencana Prabowo Datangkan Pengungsi dari Palestina, Begini Tanggapan Haedar Nashir

Rencana Prabowo Datangkan Pengungsi dari Palestina, Begini Tanggapan Haedar Nashir

Selasa, 22 April 2025
Awas! 7 Snack ini Mengandung Babi Padahal Kantongi Sertifikat Halal

Awas! 7 Snack ini Mengandung Babi Padahal Kantongi Sertifikat Halal

Selasa, 22 April 2025
Dikenal Cinta Perdamaian, Haedar Nashir Sampaikan Pesan Terakhir Paus Fransiskus

Dikenal Cinta Perdamaian, Haedar Nashir Sampaikan Pesan Terakhir Paus Fransiskus

Selasa, 22 April 2025
Perahu Nelayan Terbalik Diterjang Gelombang Tinggi di Pantai Depok Bantul

Perahu Nelayan Terbalik Diterjang Gelombang Tinggi di Pantai Depok Bantul

Selasa, 22 April 2025
Pemkab Gunungkidul Siapkan Utang untuk Percepatan Pembangunan

Pemkab Gunungkidul Siapkan Utang untuk Percepatan Pembangunan

Selasa, 22 April 2025
Kecelakan di Tambak Osowilangun Surabaya, Sopir Tewas Ditabrak Truk Trailer

Kecelakan di Tambak Osowilangun Surabaya, Sopir Tewas Ditabrak Truk Trailer

Selasa, 22 April 2025
Penetapan Hari Keris Nasional 19 April Ditentang, Begini Alasannya

Penetapan Hari Keris Nasional 19 April Ditentang, Begini Alasannya

Selasa, 22 April 2025
Mantap! Harga Emas Antam Hari ini Selasa 22 April 2025 Tembus Rp 2 ...

Mantap! Harga Emas Antam Hari ini Selasa 22 April 2025 Tembus Rp 2 ...

Selasa, 22 April 2025
Lurah di Gunungkidul Disiram Air Oleh Debt Collector, Bupati Endah Berikan Pendampingan

Lurah di Gunungkidul Disiram Air Oleh Debt Collector, Bupati Endah Berikan Pendampingan

Selasa, 22 April 2025