Wisata

Festival Layang-Layang Internasional, Jalan Menuju Pantai Parangkusumo Macet Sepanjang 8 km

profile picture Nahikabillah Rabba
Nahikabillah Rabba
Festival Layang-Layang Internasional, Jalan Menuju Pantai Parangkusumo Macet Sepanjang 8 km
Kemacetan di TPR Pantai Parangtritis, Bantul, Yogyakarta (Foto Hariane /Nahikabillah Rabba)

HARIANE - Ribuan orang  memadati acara Jogja Internasional Kite Festival (Festival Layang-Layang Internasional) pada Minggu, 15 Juli 2023. Kegiatan tersebut diadakan di sepanjang kawasan Pantai Parangkusumo Kabupaten Bantul.

Dikarenakan ribuan orang yang datang secara bersamaan untuk mengikuti festival tersebut, Jalan menuju Pantai Parangkusumo macet total.

Petugas Lalu Lintas dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Bantul, Batu Prasetya mengatakan bahwa kemacetan terjadi sepanjang 8 Km dari Pantai Parangkusumo hingga Perempatan Paker.

"Ini kemacetan sudah dari simpang itu (Paker) dari pagi sampai sekarang," ujar Batu kepada Hariane di Gerbang TPR Pantai Parangkusumo, Minggu 15 Juli 2023.

Adapun kemacetan yang terjadi dari Perempatan Paker sampai dengan area parkir Pantai Parangkusumo, didominasi oleh kendaraan roda empat, roda dua dan juga bus pariwisata.

Dalam menangani kemacetan tersebut, Dishub bekerja sama dengan Kepolisian untuk mengatur lalu lintas. Adapun pengaturan yang dilakukan yakni mengutamakan kendaraan di Jalan Parangtritis dan menyetop terlebih dahulu kendaraan dari jalan lain atau gang yang menuju jalan utama.

"Yang diutamakan kendaraan dijalan utama dulu (Jalan Parangtritis menuju Pantai Parangkusumo)," ujar Bayu.

Sementara Wahyu Gunawan, salah satu pengendara roda empat yang menuju Pantai Parangkusumo mengaku sudah terjebak macet selama kurang lebih 2 jam. Meski terkendala macet, ia tetap bersikeras menuju Pantai Parangkusumo untuk melihat indahnya berbagai layangan.

"Udah dua jam kejebak macet, gapapa yang penting sampai," ujar Wahyu****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Kamis, 21 November 2024 23:06 WIB
Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Kamis, 21 November 2024 22:38 WIB
Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Kamis, 21 November 2024 21:44 WIB
Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Kamis, 21 November 2024 21:34 WIB
Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Kamis, 21 November 2024 18:38 WIB
PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

Kamis, 21 November 2024 18:00 WIB
Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Kamis, 21 November 2024 17:50 WIB
Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Kamis, 21 November 2024 17:40 WIB
Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Kamis, 21 November 2024 17:15 WIB
Kata Yusril Soal ‘Pembebasan’ Mary Jane Veloso : Banyak yang Salah Mengerti

Kata Yusril Soal ‘Pembebasan’ Mary Jane Veloso : Banyak yang Salah Mengerti

Kamis, 21 November 2024 14:14 WIB