D.I Yogyakarta
Forum Silaturahmi Pokdakan Kulon Progo Deklarasikan Dukungan ke Pasangan AkBAR
HARIANE - Forum Silaturahmi Kelompok Budidaya Perikanan (Pokdakan) Kulon Progo memberikan dukungan terhadap Pasangan Calon (Paslon) Nomor Urut 1, Agung Setyawan dan Ambar Purwoko. Kepada Paslon yang berakronim AkBAR ini, Pokdakan berharap ada peningkatan sarana dan prasarana perikanan budidaya. Mereka berharap ada kebijakan yang mendukung perkembangan sektor perikanan.
Ketua Forum Silaturahmi Pokdakan Kulon Progo, Wagiran, mengatakan sarana dan prasarana perikanan budidaya masih kurang saat ini.
"Kami membutuhkan peningkatan lahan produksi perikanan budidaya. Kami berharap ada penambahan penyediaan benih," ungkap Wagiran, dalam deklarasi dukungan untuk Agung Setyawan-Ambar Purwoko di Tawangsari, Pengasih, Senin (11/11/2024).
Menurut Wagiran, pasangan berakronim AkBAR tersebut dinilai bisa membawa aspirasi dari Pokdakan.
"Kami harap AkBAR bisa memfasilitasi terkait penyediaan lauk ikan untuk realisasi program makan siang gratis. Juga peningkatan sarana dan prasarana," jelas Wagiran.
Wagiran menjelaskan, Forum Silaturahmi Pokdakan Kulon Progo saat ini memiliki anggota 70 Pokdakan perempuan, 540 Pokdakan laki-laki di Kulon Progo, dan 60 Poklasar yang merupakan anggota Asosiasi Perbenihan.
Menurut Wagiran, pihaknya memiliki produk utama lele dan gurame, serta pembesaran nila. Hasil produksi dari Pokdakan dinilai sangat mencukupi untuk mendukung program makan siang bergizi.
Wakil Ketua Forum Silaturahmi Pokdakan Kulon Progo, Nana Suryana, berharap AkBAR bisa mewujudkan aspirasi Pokdakan, salah satunya sarana dan prasarana pembenihan indoor, seperti kolam pembenihan, kolam indukan, kolam pemijahan, dan kolam pendederan.
"Saat ini sudah ada dari pemerintah terkait pembenihan indoor, namun masih kurang. Melalui kolam indoor, memudahkan kami menyetel suhu, sehingga lebih stabil dan produksinya meningkat," terang Nana Suryana.
Calon Wakil Bupati Nomor Urut 1, Ambar Purwoko, mengatakan siap memberikan yang terbaik bagi kemajuan pembangunan Kulon Progo, bersama Agung Setyawan. Termasuk juga mengupayakan peningkatan kesejahteraan masyarakat.
"Semoga harapan rekan-rekan dari Pokdakan bisa kami realisasikan, jika mendapatkan amanah untuk memimpin Kulon Progo," tutur Ambar.
Ambar menambahkan, Kulon Progo memiliki banyak potensi yang bisa dikembangkan dan dimaksimalkan demi peningkatan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat.****