Berita

Hari Pendidikan Nasional 2 Mei, Ganjar Pranowo: Anak-anak Jangan Sampai Putus Sekolah

profile picture Tim Red 1
Tim Red 1
Hari Pendidikan Nasional
Ganjar Pranowo saat sedang berkunjung ke sebuah sekolah. (Foto: Instagram/Ganjar Pranowo)

HARIANE - Hari Pendidikan Nasional, 2 Mei 2023, disambut suka cita serta gemuruh masyarakat di seluruh penjuru Nusantara.

Pendidikan merupakan pondasi penting bagi masyarakat Indonesia, terutama dalam hal pembangunan negara dari segala sektor.

Hal tersebut senada dengan pernyataan Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo yang ikut memeriahkan gelora api Hari Pendidikan Nasional.

Dalam unggahan di Instagram pribadinya, Ganjar Pranowo yang baru-baru ini menjadi Calon Presiden dari partai pengusung PDIP mengatakan dunia pendidikan jadi stimulan besar bagi bangsa Indonesia.

"Dunia pendidikan telah mengantar kita menjadi bangsa dan negara yang lebih bermartabat. Bahkan dalam sejarahnya, dunia pendidikan jadi stimulan sangat besar bagi bangsa kita untuk meraih kemerdekaan," ucap Ganjar Pranowo dalam unggahan Instagram pribadinya.

Dirinya juga mengungkapkan, bahwa tidak ada alasan bagi Indonesia untuk menomor duakan sektor pendidikan yang menjadi Pekerjaan Rumah bersama hingga saat ini.

Hari Pendidikan Nasional Jadi Momentum Kebangkitan Bersama

Berbicara mengenai pendidikan, terdapat statistik yang menunjukan bahwa adanya kenaikan angka putus sekolah di Indonesia.

Berdasarkan data yang dihimpun oleh Badan Pusat Statistik, tercatat dari tahun 2020 - 2022 terdapat kenaikan yang terjadi mulai dari jenjang Sekolah Dasar hingga Sekolah Menengah Atas.

Termasuk salah satunya wilayah Jawa Tengah dengan jumlah penduduk yang kian naik setiap tahunnya.

Statistik Angka Putus Sekolah berdasarkan Badan Pusat Statistik. (Foto: BPS.go.id)

Namun, Ganjar Pranowo optimis dengan program yang saat ini tengah dilakukan pemerintah dapat terus meningkatkan mutu pendidikan serta menurunkan angka putus sekolah karena faktor ekonomi.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Kamis, 21 November 2024 23:06 WIB
Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Kamis, 21 November 2024 22:38 WIB
Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Kamis, 21 November 2024 21:44 WIB
Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Kamis, 21 November 2024 21:34 WIB
Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Kamis, 21 November 2024 18:38 WIB
PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

Kamis, 21 November 2024 18:00 WIB
Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Kamis, 21 November 2024 17:50 WIB
Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Kamis, 21 November 2024 17:40 WIB
Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Kamis, 21 November 2024 17:15 WIB
Kata Yusril Soal ‘Pembebasan’ Mary Jane Veloso : Banyak yang Salah Mengerti

Kata Yusril Soal ‘Pembebasan’ Mary Jane Veloso : Banyak yang Salah Mengerti

Kamis, 21 November 2024 14:14 WIB