Berita , Jabodetabek

Heboh Video Pajero Plat Polisi Ugal-ugalan di Tol, Hampir Celakai Mobil Lain

profile picture Ima Rahma Mutia
Ima Rahma Mutia
Pajero plat Polisi
Detik-detik pengendara Pajero plat Polisi pepet mobil lain di tol arah PIK. (Instagram/billturangan)

HARIANE – Viral sebuah video yang menunjukkan aksi pengemudi Pajero plat Polisi ugal-ugalan di tol menuju PIK.

Bahkan dalam video yang beredar, mobil Pajero dengan plat Polisi 3803-50 tersebut memepet pengemudi mobil lain yang ada di kanannya.

Belum diketahui siapa yang mengendarai mobil pajero tersebut. Namun yang pasti aksi ugal-ugalan si pengemudi membuat sejumlah netizen geram.

Kronologi Pengemudi Pajero Plat Polisi Ugal-ugalan di Tol

Perlu diketahui, hingga saat ini belum diketahui kapan tepatnya insiden Pajero Plat Polisi ugal-ugalan di tol menuju PIK.

Hanya saja, pengunggah video tersebut yaitu akun Instagram @billturangan mengunggah aksi tersebut pada 27 Juli 2023.

Berdasarkan video yang diunggahnya, terlihat mobil Pajero melaju di belakang dua mobil. Mobil di sisi kanan diduga milik masyarakat biasa, sedangkan mobil sebelah kiri diduga mobil yang dikawal oleh pajero.

Pajero plat Polisi
Mobil Pajero diduga mengawal mobil Camry dengan plat ZZH. (Instagram/billturangan)

Saat mobil yang dikawal dengan plat nomor B 1196 ZZH berhasil maju, mobil Pajero pun ikut maju sehingga posisinya sejajar dengan mobil milik masyarakat biasa.

Saat sejajar itulah mobil pajero mepet ke kanan dan membuat mobil yang diduga milik orang biasa tersebut hampir celaka.

Akibat kejadian tersebut, pemilik mobil yang berada di sisi kanan Pajero itu pun banting setir ke kanan dan hampir mengenai pembatas jalan.

Beruntung, pengemudi mobil tersebut sigap dan segera mengerem mobilnya. Sementara pengendara Pajero tetap melaju di belakang mobil Camry yang dikawalnya sembari menyalakan strobo.

Ads Banner

BERITA TERKINI

TNI ditempatkan di Kejaksaan? Ini dia Tanggapan tentang Rencana ini

TNI ditempatkan di Kejaksaan? Ini dia Tanggapan tentang Rencana ini

Selasa, 13 Mei 2025
Kabar Gembira! CASN di Bantul Bakal Dilantik Akhir Mei

Kabar Gembira! CASN di Bantul Bakal Dilantik Akhir Mei

Selasa, 13 Mei 2025
Dugaan Pelemparan Batu di Kasihan Bantul Sebabkan Korban Luka, Polisi Cari Petunjuk Pelaku

Dugaan Pelemparan Batu di Kasihan Bantul Sebabkan Korban Luka, Polisi Cari Petunjuk Pelaku

Selasa, 13 Mei 2025
Sedang Bekerja Pasang Atap, Seorang Pria Tersengat Listrik

Sedang Bekerja Pasang Atap, Seorang Pria Tersengat Listrik

Selasa, 13 Mei 2025
Jogging Semakin Digemari, Berikut Tempat Favoritnya Warga Gunungkidul

Jogging Semakin Digemari, Berikut Tempat Favoritnya Warga Gunungkidul

Selasa, 13 Mei 2025
Hujan Deras Guyur Gunungkidul, Ini Himbauan BPBD

Hujan Deras Guyur Gunungkidul, Ini Himbauan BPBD

Selasa, 13 Mei 2025
Dibeli Presiden Prabowo, Sapi Milik Peternak Asal Dlingo Ternyata Pernah Buat Kampanye Ganjar ...

Dibeli Presiden Prabowo, Sapi Milik Peternak Asal Dlingo Ternyata Pernah Buat Kampanye Ganjar ...

Selasa, 13 Mei 2025
Pemotor Wanita Tewas Terlindas di Jalan Ciliwung Surabaya, Begini Kronologinya

Pemotor Wanita Tewas Terlindas di Jalan Ciliwung Surabaya, Begini Kronologinya

Selasa, 13 Mei 2025
Catat! Ini 27 Rute Bus Shalawat Antar Jemaah Haji ke Masjidil Haram

Catat! Ini 27 Rute Bus Shalawat Antar Jemaah Haji ke Masjidil Haram

Selasa, 13 Mei 2025
Jangan Sampai Hilang! Ini Fungsi Kartu Nusuk untuk Jemaah Haji 1446 H

Jangan Sampai Hilang! Ini Fungsi Kartu Nusuk untuk Jemaah Haji 1446 H

Selasa, 13 Mei 2025