Berita , Nasional

Idul Fitri 2024 Hampir Bisa Dipastikan 10 April, Kemenag Tetap Gelar Sidang Isbat

profile picture Tim Red 4
Tim Red 4
Idul Fitri 2024 Hampir Bisa Dipastikan 10 April, Kemenag Tetap Gelar Sidang Isbat
Kemenag sebut Idul Fitri 2024 diperkirakan jatuh pada 10 April 2024. (Ilustrasi: Freepik/rawpixel.com)

HARIANE - Idul Fitri 2024 kemungkinan besar jatuh pada 10 April 2024 dan akan berlangsung serentak bagi seluruh umat Islam yang ada di Indonesia. 

"Idul Fitri hampir bisa dipastikan jatuh tanggal 10 April 2024," terang Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Indonesia (Menko PMK) Muhadjir Effendy dalam keterangan pers hari ini Senin, 25 Maret 2024. 

Dengan demikian puncak arus mudik diperkirakan akan dimulai sejak H-4 hari lebaran, yaitu pada 5-8 April 2024, dan puncak arus balik diprediksi akan terjadi pada 13-16 April 2024. 

Meski begitu, Kementerian Agama tetap akan menjalankan sidang isbat untuk menentukan 1 Syawal 1445 H jatuh pada tanggal berapa. 

"Untuk sidang isbat tetap kita laksanakan pada tanggal 9 April 2024," kata Wakil Menteri Agama Saiful Rahmat Dasuki, dalam kesempatan yang sama.

Menurutnya, perkiraan hari Idul Fitri 2924 yang jatuh pada 10 April 2024 berdasarkan pada pertimbangan posisi ketinggian hilal yang saat itu berkisar 4 derajat 52,7 menit sampai 7 derajat 37,8 menit, elongasi berkisar antara 8 derajat 23,68 menit sampai 10 derajat 12,94 menit. 

"Berdasarkan kriteria MABIMS bahwa telah disepakati kondisi seperti itu memenuhi kriteria visibilitas hilal yaitu setinggi hilal 3 derajat dan sudut elongasi 6,4 derajat," terang Saiful. 

Meski demikian hal tersebut masih harus dikonfirmasi lagi melalui sidang isbat yang akan digelar satu hari menjelang prediksi hari Idul Fitri 2024. 

Selain memberikan informasi soal kepastian kapan lebaran 2024, Wamenag juga menyampaikan soal antisipasi wilayah-wilayah di Indonesia yang tengah mengalami bencana alam. 

Saiful menyampaikan bahwa Kementerian Agama telah melakukan koordinasi dengan kantor Kemenag di seluruh Indonesia agar warga yang masih terdampak bencana seperti banjir bisa menjalani sholat Idul Fitri di lokasi yang aman.

"Dan tentunya juga dengan memperhatikan kondisi-kondisi di sekitarnya untuk memenuhi standar keamanan dan kenyamanan penyelanggara ibadah itu sendiri," ujarnya. ****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Polres Kulon Progo berhasil Ungkap Identitas Mayat di Glagah

Polres Kulon Progo berhasil Ungkap Identitas Mayat di Glagah

Rabu, 23 Juli 2025
Terjadi 2 Kecelakaan Maut di Semarang Hari Ini, Pengendara Motor Tewas Tertimpa Truk

Terjadi 2 Kecelakaan Maut di Semarang Hari Ini, Pengendara Motor Tewas Tertimpa Truk

Rabu, 23 Juli 2025
‎Komnas HAM Temui Keluarga Diplomat Kemlu di Bantul, Ini yang Dicari

‎Komnas HAM Temui Keluarga Diplomat Kemlu di Bantul, Ini yang Dicari

Rabu, 23 Juli 2025
Prediksi Italia vs USA di Perempat Final VNL 2025: Italia Unggul Statistik dan ...

Prediksi Italia vs USA di Perempat Final VNL 2025: Italia Unggul Statistik dan ...

Rabu, 23 Juli 2025
Kebakaran Rumah di Menteng Jakpus, Warga Panik Kalang Kabut

Kebakaran Rumah di Menteng Jakpus, Warga Panik Kalang Kabut

Rabu, 23 Juli 2025
Anggota Kodim Tabrak Warga Hingga Tewas, Dandim Bantul: Bukan Mabuk Tapi Buru-buru

Anggota Kodim Tabrak Warga Hingga Tewas, Dandim Bantul: Bukan Mabuk Tapi Buru-buru

Rabu, 23 Juli 2025
Oleng Usai Ditabrak Pickup, Pengendara Viar Tewas dalam Kecelakaan di Jalan Magelang

Oleng Usai Ditabrak Pickup, Pengendara Viar Tewas dalam Kecelakaan di Jalan Magelang

Rabu, 23 Juli 2025
Kecelakaan di Gunung Sindur Bogor Pagi ini, Pemotor Adu Banteng Diduga Gegara Hal ...

Kecelakaan di Gunung Sindur Bogor Pagi ini, Pemotor Adu Banteng Diduga Gegara Hal ...

Rabu, 23 Juli 2025
Sesosok Mayat dengan Luka di Dahi, Ditemukan dibawah Jembatan Glagah

Sesosok Mayat dengan Luka di Dahi, Ditemukan dibawah Jembatan Glagah

Rabu, 23 Juli 2025
Kecelakaan di Jalan Magelang Hari ini Tewaskan 1 Orang, 3 Korban Terlupa Parah

Kecelakaan di Jalan Magelang Hari ini Tewaskan 1 Orang, 3 Korban Terlupa Parah

Rabu, 23 Juli 2025