Berita , Jatim
Jadwal Baru Gempita Kemerdekaan Kediri 2022: Ndarboy Genk Batal Tampil, Denny Caknan dan Happy Asmara Bakal Didatangkan
M Nazilul Mutaqin
Jadwal Baru Gempita Kemerdekaan Kediri 2022: Ndarboy Genk Batal Tampil, Denny Caknan dan Happy Asmara Bakal Didatangkan
Selain Happy Asmara dan Denny Caknan, sobat ambyar juga akan dihibur dengan sederet penyanyi kenamaan, seperti Nania Idol, Neo & Friends Orchestra, Delva Irawan, serta Woro Widowati.
Meski mendatangkan sederet penyanyi papan atas yang sedang naik daun di Indonesia, konser Iromo Tresno ini tidak dipungut biaya sepeserpun alias gratis. Namun, penonton yang datang wajib untuk mentaati aturan yang diberikan panitia penyelenggara.
6. Bazar Pameran Gempita Kemerdekaan
Acara berikutnya yang ada di jadwal baru Gempita Kemerdekaan Kediri 2022 adalah bazar pameran yang akan berlangsung dari tanggal 22 hingga 27 Agustus 2022. Tentunya, bazar pameran ini juga akan berada di kawasan SLG Kediri.7. Festival 77 Barong, Egrang Kreasi dan Tumpeng Hasil Bumi
Bertepatan dengan bazar pameran Gempita Kemerdekaan hari pertama, akan diadakan Festival 77 Barong, Egrang Kreasi dan juga Tumpeng Hasil Bumi.8. Lomba Rakyat
Kurang meriah rasanya jika peringatan Hari Kemerdekaan Indonesia tanpa mengadakan lomba-lomba 17-an. Tak melupakan kegiatan yang biasanya ada di hari peringatan tersebut, Pemkab Kediri juga mengadakan lomba rakyat yang akan dilaksanakan pada 23 Agustus 2022.9. Panjalu Scooter Fest
Sama halnya dengan agenda yang ada di jadwal sebelumnya, jadwal baru Gempita Kemerdekaan Kediri 2022 juga akan ditutup dengan kegiatan Panjalu Scooter Fest pada 27-28 Agustus 2022, yang berlokasi di kawasan SLG Kediri.BACA JUGA : Arief Muhammad Bagi-bagi 100 Vespa Gratis! Dalam Rangka Bentuk Komunitas Prepp Scooter Club, Daniel Bramantyo: Campaign Diluar Nalar!Dalam kegiatan Panjalu Scooter Fest ini bakalan ada berbagai kegiatan yang berhubungan dengan motor tua, yakni vespa yang mempunyai banyak peminat di Kediri.