Berita

Jamaah Haji Berangkat ke Makkah, Ini yang Harus Dilakukan sebelum Miqat di Bir Ali

profile picture Ima Rahma Mutia
Ima Rahma Mutia
jamaah haji berangkat ke makkah
Sebagian jamaah haji berangkat ke Makkah dan meninggalkan Madinah mulai 20 Mei 2024. (Kemenag)

HARIANE – Mulai hari ini, Senin 20 Mei 2024 sebagian jamaah haji berangkat ke Makkah dan meninggalkan Madinah secara bertahap.

Seperti yang diketahui, pada jamaah haji kloter pertama tiba di Madinah untuk melakukan ibadah sunnah Arbain, sebelum melaksanakan rangkaian ibadah haji di Makkah Al-Mukarramah.

Dan pada hari pertama pemberangkatan, terdapat 3.400 jamaah haji  yang terbagi menjadi delapan kelompok terbang (kloter).

Yang perlu diketahui, proses pemberangkatan tersebut dibagi menjadi 3 tahap. Tahap pertama pukul 06.00 waktu Arab Saudi, tahap kedua pukul 14.00 WAS dan tahap ketiga setelah Sholat Ashar.

Sebelum jamaah haji berangkat ke Makkah, mereka diwajibkan untuk mengambil miqat umrah wajib di Bir Ali.

Demi kelancaran proses tersebut, Kepala Sektor Bir Ali telah melakukan mitigasi dan menempatkan petugas di lima titik, yaitu pintu depan, area tengah, area belakang, di dalam dan di samping masjid Masjid Dzulhulaifah atau Bir Ali.

“Di Masjid Bir Ali, jemaah haji hanya melakukan shalat sunnah umroh dan berniat untuk umrah wajib,” ujar Aziz Hegemor dikutip dari Kemenag.

Ia meminta agar ketua kloter, ketua regu maupun ketua rombongan untuk mengingatkan agar jamaah haji sudah siap memakai pakaian ihram sejak dari hotel di Madinah.

Rencananya, begitu jamaah haji tiba di Bir Ali petugas akan langsung mengarahkan mereka untuk melakukan sunnah.

Namun khusus untuk jamaah haji lansia maupun yang sakit, tidak perlu turun dari bus. Mereka dihimbau untuk melakukan shalat sunnah dan niat umrah dari dalam bus.

Hal tersebut dilakukan untuk menjaga stamina dan kesehatan jamaah lansia. Mengingat perjalanan dari Madinah ke Makkah cukup melelahkan.

“Bukan bermaksud melarang atau membatasi, tapi untuk menjaga kesehatan lansia dan jamaah yang sakit untuk persiapan menjalani prosesi ibadah saat puncak haji,” ujar Petugas Sektor Bir Ali, Fariq Nur Rokhim. ****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Baru! Kemenkes Buka Kelas Internasional Bahasa Jerman di Poltekkes Medan dan Maluku

Baru! Kemenkes Buka Kelas Internasional Bahasa Jerman di Poltekkes Medan dan Maluku

Rabu, 18 September 2024 12:00 WIB
Layanan Perpanjangan SIM Secara Drive Thru "Sijidtu" Kini Tersedia di MPP Kota Yogyakarta

Layanan Perpanjangan SIM Secara Drive Thru "Sijidtu" Kini Tersedia di MPP Kota Yogyakarta

Rabu, 18 September 2024 10:32 WIB
Harga Emas Antam Hari ini Rabu 18 September 2024 Turun Tipis, Intip Rincian ...

Harga Emas Antam Hari ini Rabu 18 September 2024 Turun Tipis, Intip Rincian ...

Rabu, 18 September 2024 09:54 WIB
Harga Emas Perhiasan Hari ini Rabu 18 September 2024 Naik atau Turun? Berikut ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Rabu 18 September 2024 Naik atau Turun? Berikut ...

Rabu, 18 September 2024 09:54 WIB
Pengemudi Fortuner yang Tabrak Dua Warga di JJLS Gunungkidul Tidak Ditahan, Polisi : ...

Pengemudi Fortuner yang Tabrak Dua Warga di JJLS Gunungkidul Tidak Ditahan, Polisi : ...

Rabu, 18 September 2024 06:07 WIB
Bukan Bunuh Diri, Ternyata Guru SMP di Banjarnegara Tewas Dibunuh

Bukan Bunuh Diri, Ternyata Guru SMP di Banjarnegara Tewas Dibunuh

Selasa, 17 September 2024 23:03 WIB
Mahkamah Agung Bantah Adanya Dugaan Korupsi Pemotongan Honorarium

Mahkamah Agung Bantah Adanya Dugaan Korupsi Pemotongan Honorarium

Selasa, 17 September 2024 21:08 WIB
Kronologi Pembacokan Mahasiswa Udinus di Semarang, Sempat Diikuti Sebelum Dihabisi

Kronologi Pembacokan Mahasiswa Udinus di Semarang, Sempat Diikuti Sebelum Dihabisi

Selasa, 17 September 2024 21:06 WIB
Keracunan Massal di Gunungkidul, Belasan Orang Dirawat

Keracunan Massal di Gunungkidul, Belasan Orang Dirawat

Selasa, 17 September 2024 17:51 WIB
Libur Panjang Maulid Nabi, Destinasi Pantai di Gunungkidul Masih Jadi Favorit Wisatawan

Libur Panjang Maulid Nabi, Destinasi Pantai di Gunungkidul Masih Jadi Favorit Wisatawan

Selasa, 17 September 2024 17:18 WIB