Berita , D.I Yogyakarta

Kasus Pengeroyokan Anggota PSHT di Bantul, Polisi Amankan 3 Tersangka

profile picture Wahyu Turi
Wahyu Turi
pengeroyokan anggota PSHT di Bantul
Polisi saat berikan keterangan perkembangan kasus pengeroyokan anggota PSHT di Bantul. (Foto: Wahyu Turi K)

HARIANE - Kepolisian mengamankan tiga orang tersangka atas kasus pengeroyokan anggota PSHT di Bantul.

Sebelumnya telah diberitakan insiden ini terjadi pada Minggu, 28 Mei 2023 dini hari. Salah satu anggota Persaudaraan Hati Setia Terate (PSHT) bernama Ali Susanto dikeroyok gerombolan pemuda di sekitar Parangtritis, Bantul.

Sebelum pengeroyokan anggota PSHT di Bantul terjadi, gerombolan pemuda tersebut mengadakan hiburan di salah satu penginapan di Parangtritis.

Karena pesta hiburan tersebut berlangsung hingga dini hari, warga sekitar termasuk korban mengingatkan gerombolan tersebut untuk memperkecil suara musik.

Diduga ada kesalahpahaman, gerombolan pemuda tersebut marah dan mengeroyok korban hingga mengakibatkan Ali mengalami sejumlah luka sejenis sayatan di bagian tangan dan kepala.

3 Pelaku Kasus Pengeroyokan Anggota PSHT di Bantul Berhasil Diamankan

Kasi Humas Polres Bantul Iptu I Nengah Jeffry menyampaikan, pada Selasa, 30 Mei 2023 sekitar pukul 21.00 WIB secara terpisah kepolisian menangkap tiga tersangka atas kasus ini.

“Kami telah mengamankan tiga tersangka DP (27) warga Yogyakarta, HA (27) warga Jawa Barat, dan BA (31) warga Yogyakarta. Identitas ketiganya mahasiswa,” kata Jeffry, Rabu, 31 Mei 2023.

Berdasarkan hasil interogasi awal, ketiganya mengaku dan membenarkan telah melakukan perbuatan tersebut.

Dari keterangan, tersangka DP melakukan pemukulan di bagian kepala sebanyak satu kali, HA memukul bagian bahu korban, dan BA memukul korban dengan tangan kosong sebanyak dua kali.

Jeffry mengatakan, sebelumnya Kapolres Bantul sudah berkomitmen akan mengamankan pelaku dalam kurun waktu 3x24 jam.

Meskipun telah mengamankan tiga tersangka, saat ini kepolisian masih melakukan pemeriksaan terkait perkembangan kasus ini.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Tabrak Truk dari Belakang, Pengendara Motor Meninggal Dunia

Tabrak Truk dari Belakang, Pengendara Motor Meninggal Dunia

Jumat, 22 November 2024 20:29 WIB
4 SPBU Disegel Karena Pakai Alat Untuk Curangi Konsumen, Begini Kata Hiswana Migas ...

4 SPBU Disegel Karena Pakai Alat Untuk Curangi Konsumen, Begini Kata Hiswana Migas ...

Jumat, 22 November 2024 20:05 WIB
Agung-Ambar Dapatkan Dukungan dari Keluarga Matahari 1912

Agung-Ambar Dapatkan Dukungan dari Keluarga Matahari 1912

Jumat, 22 November 2024 19:44 WIB
Bawaslu Sleman Minta KPU Antisipasi TPS Rawan

Bawaslu Sleman Minta KPU Antisipasi TPS Rawan

Jumat, 22 November 2024 18:49 WIB
Polres Bantul Buka Layanan Pembuatan SIM D, Khusus Untuk Difabel

Polres Bantul Buka Layanan Pembuatan SIM D, Khusus Untuk Difabel

Jumat, 22 November 2024 12:54 WIB
Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Jumat, 22 November 2024 10:04 WIB
WOW! Harga Emas Antam Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik Rp 22.000 ...

WOW! Harga Emas Antam Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik Rp 22.000 ...

Jumat, 22 November 2024 09:33 WIB
Jelang Hari Pencoblosan, Calon Bupati Gunungkidul Lari Sejauh 42 Kilometer

Jelang Hari Pencoblosan, Calon Bupati Gunungkidul Lari Sejauh 42 Kilometer

Jumat, 22 November 2024 09:05 WIB
Banyak Gen Z Terjerat Pinjol, Home Credit Literasikan Keuangan ke Mahasiswa UGM

Banyak Gen Z Terjerat Pinjol, Home Credit Literasikan Keuangan ke Mahasiswa UGM

Jumat, 22 November 2024 07:37 WIB
Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Jumat, 22 November 2024 06:45 WIB