Berita

Kebakaran di Pademangan Jakarta Utara 10 Agustus 2023, Melanda Rumah di Gang Sempit

profile picture Indah Safitri
Indah Safitri
Kebakaran di Pademangan Jakarta Utara
Kebakaran di Pademangan Jakarta Utara hari ini 10 Agustus 2023 yang mengakibatkan bangunan rumah warga terbakar. (Foto: Instagram/jakut.info)

HARIANE - Kebakaran di Pademangan Jakarta Utara melanda bangunan rumah warga pada siang ini, Kamis 10 Agustus 2023.

Insiden kebakaran tersebut terjadi di Pademangan Barat, Kecamatan Pademangan dengan titik awal api di samping Samsat Jakut, Jakarta Utara.

Proses pemadaman terekam oleh video warga sekitar sekitar, yang memperlihatkan suasana dramatis saat orang-orang panik berlarian dan berusaha memadamkan 'si jago merah'.

Kebakaran di Pademan Jakarta Utara 10 Agustus 2023

Kebakaran di Pademangan Jakarta Utara
Proses pemadaman api oleh para warga dan petugas damkar. (Foto: Instagram/jakut info)

Dilansir melalui sebuah akun Instagram @jakut.info dengan mengabarkan terjadinya kebakaran di Pademangan Jakarta Utara yang melanda bangunan rumah.

Diketahui kebakaran terjadi sekitar pukul 13.30 WIB. Petugas pemadam kebakaran Jakarta Utara saat itu telah terjun ke lokasi untuk menjinakkan kobaran api.

Berdasarkan video yang  tersebar, terlihat dari kejauhan asap hitam pekat menjulang tinggi ke langit melebihi tingginya rumah-rumah di wilayah sekitar.

Kepulan asap tersebut nampak semakin menyebar ke area pemukiman sebelum berhasil dipadamkan oleh para petugas damkar.

Kondisi lalu lintas terpantau padat di sekitar jalanan tersebut, akibat adanya mobil damkar yang cukup besar serta keadaan jalanan yang cukup sempit.

Beberapa mobil juga nampak terparkir di bahu jalan sehingga membuat akses menuju titik api semakin terganggu. Lokasi rumah yang terbakar juga berada di gang sempit, sehingga proses pemadaman sedikit sulit dilakukan.

Beberapa warga terlihat heboh saat berusaha memadamkan api bersama dengan para petugas damkar, mereka menarik selang dari mobil damkar melewati gang sempit menuju rumah yang terbakar.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Terpilih Lagi! Begini Profil Ketua Umum Tidar 2025-2030, Rahayu Saraswati D. Djojohadikusumo

Terpilih Lagi! Begini Profil Ketua Umum Tidar 2025-2030, Rahayu Saraswati D. Djojohadikusumo

Sabtu, 17 Mei 2025
Nekat Langgar 6 Larangan di Masjidil Haram dan Masjid Nabawi ini, Siap-siap Didenda ...

Nekat Langgar 6 Larangan di Masjidil Haram dan Masjid Nabawi ini, Siap-siap Didenda ...

Sabtu, 17 Mei 2025
Pakai Visa Kerja untuk Haji, 117 WNI Ditangkap dan Dipulangkan dari Arab Saudi

Pakai Visa Kerja untuk Haji, 117 WNI Ditangkap dan Dipulangkan dari Arab Saudi

Sabtu, 17 Mei 2025
Bamuskal Bantul Torehkan Sejarah, Gelar Apel Akbar Pertama di Indonesia dengan Pesan Kolaborasi

Bamuskal Bantul Torehkan Sejarah, Gelar Apel Akbar Pertama di Indonesia dengan Pesan Kolaborasi

Sabtu, 17 Mei 2025
Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 17 Mei 2025 Turun Rp 20.000 per ...

Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 17 Mei 2025 Turun Rp 20.000 per ...

Sabtu, 17 Mei 2025
Daftar Jemaah Haji Berangkat 18 Mei 2025 : Jadwal dan Kloter

Daftar Jemaah Haji Berangkat 18 Mei 2025 : Jadwal dan Kloter

Sabtu, 17 Mei 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 17 Mei 2025 Naik atau Turun Lagi? ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 17 Mei 2025 Naik atau Turun Lagi? ...

Sabtu, 17 Mei 2025
Dari Emping Hingga Mangrove: Bantul Pamerkan Potensi Wisata Lewat Njlajah Milankori

Dari Emping Hingga Mangrove: Bantul Pamerkan Potensi Wisata Lewat Njlajah Milankori

Sabtu, 17 Mei 2025
Modal PNM Mekaar Merajut Benang-benang Harapan Supartini dan Komunitas Perempuan Difabel di Bantul

Modal PNM Mekaar Merajut Benang-benang Harapan Supartini dan Komunitas Perempuan Difabel di Bantul

Jumat, 16 Mei 2025
12 Kalurahan di Gunungkidul Sudah Mendirikan Koperasi Merah Putih, Mana Saja?

12 Kalurahan di Gunungkidul Sudah Mendirikan Koperasi Merah Putih, Mana Saja?

Jumat, 16 Mei 2025