Berita , Jabodetabek

Kebakaran di Tol Cibitung-Cilincing 24 September 2023, Ternyata dari Pembuangan Sampah di Samping Jalan Tol

profile picture Aqila Tazkia
Aqila Tazkia
Kebakaran di Tol Cibitung-Cilincing
Asap kebakaran di Tol Cibitung-Cilincing berasal dari tumpukan sampah yang terbakar. (Foto: Instagram/@hendri_ajiw)

HARIANE - Gumpalan asap hitam tebal yang disangka sebagai kebakaran di Tol Cibitung-Cilincing dilaporkan terjadi pada Minggu, 24 September 2023.

Terekam video amatir kiriman netizen yang diunggah akun Instagram @cibitungpeople, memperlihatkan asap tebal itu membumbung tinggi hingga menutupi jalan Tol Cibitung-Cilincing.

Laporan adanya asap tebal di Tol Cibitung-Cilincing. (Foto: Instagram/ @cibitungpeople)

Pengirim video yang merekam dari fly over CBL-Sumberjaya itu melaporkan bahwa peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 13.30 WIB. 

Pelapor juga menyampaikan bahwa kepulan asap mengganggu jarak pandang dan dikhawatirkan dapat mengganggu pengguna jalan tol.

Kebakaran di Tol Cibitung-Cilincing 24 September 2023, Bersumber dari Pembuangan Sampah di Samping Jalan Tol

Asap kebakaran di Tol Cibitung-Cilincing yang terjadi siang ini rupanya bersumber dari pembuangan sampah di samping jalan tol.

Akun Instagram @cibitungpeople mengunggah kabar lanjutan berupa video drone unggahan @hendri_ajiw yang memperlihatkan tumpukan sampah yang terbakar.

Kebakaran sampah di samping jalan Tol Cibitung-Cilincing. (Foto: Instagram/@hendri_ajiw)

Pada rekaman tersebut tampak api telah membakar sampah yang diperkirakan hingga beberapa meter panjangnya. Asap yang membumbung terlihat lebih banyak dibanding video laporan pertama.

Dalam kolom keterangan dijelaskan video tersebut diambil pada pukul 15.00 WIB. Itu berarti hingga 2 jam sejak laporan awal kejadian, kebakaran itu belum mendapatkan penanganan.

Terlihat warga mulai mengeluhkan kebakaran sampah tersebut karena terkena imbas asap hingga ke area rumahnya.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Harga Emas Antam Hari ini Kamis 3 April 2025 Meroket, Naik Rp 17 ...

Harga Emas Antam Hari ini Kamis 3 April 2025 Meroket, Naik Rp 17 ...

Kamis, 03 April 2025
Pesona Wisata Pagi Gunungkidul, Hunting Sunrise di Gunung Ireng

Pesona Wisata Pagi Gunungkidul, Hunting Sunrise di Gunung Ireng

Kamis, 03 April 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Kamis 3 April 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Kamis 3 April 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Kamis, 03 April 2025
Bahaya Rip Current, Ini Spot yang Perlu Diwaspadai Wisatawan di Pantai Parangtritis Bantul

Bahaya Rip Current, Ini Spot yang Perlu Diwaspadai Wisatawan di Pantai Parangtritis Bantul

Kamis, 03 April 2025
18 Puskesmas di Jogja Beroperasi 24 Jam Selama Libur Lebaran, Berikut Daftarnya

18 Puskesmas di Jogja Beroperasi 24 Jam Selama Libur Lebaran, Berikut Daftarnya

Kamis, 03 April 2025
Sopir Mengantuk, Sebuah Mobil Masuk Parit di Jalan Jogja-Wonosari

Sopir Mengantuk, Sebuah Mobil Masuk Parit di Jalan Jogja-Wonosari

Rabu, 02 April 2025
Menjelajahi Padukuhan Wota-Wati di Sisi Timur Gunungkidul, Bak Tinggal di Kerajaan Majapahit

Menjelajahi Padukuhan Wota-Wati di Sisi Timur Gunungkidul, Bak Tinggal di Kerajaan Majapahit

Rabu, 02 April 2025
Mantap! Ini 6 Makanan Khas Palembang yang Disajikan saat Lebaran Idul Fitri

Mantap! Ini 6 Makanan Khas Palembang yang Disajikan saat Lebaran Idul Fitri

Rabu, 02 April 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Rabu 2 April 2025, Cek Sebelum Beli

Harga Emas Perhiasan Hari ini Rabu 2 April 2025, Cek Sebelum Beli

Rabu, 02 April 2025
Bolehkah Puasa Syawal Tidak Berurutan atau Selang-Seling? Begini Hukumnya

Bolehkah Puasa Syawal Tidak Berurutan atau Selang-Seling? Begini Hukumnya

Rabu, 02 April 2025