Berita , D.I Yogyakarta

Kebakaran Melanda Pasar Trowono Gunungkidul, Lebih dari 50 Kios Ludes

profile picture Pandu S
Pandu S
Kebakaran Melanda Pasar Trowono Gunungkidul, Lebih Dari 50 Kios Ludes
Kondisi Salah Satu Kios Pasar Trowono Usai Terbakar. (Foto: Hariane/Pandu)

HARIANE - Kebakaran melanda Pasar Trowono, yang berlokasi di Padukuhan Trowono, Kalurahan Karangasem, Kapanewon Paliyan, Gunungkidul, Jumat (6/12/2024) sekitar pukul 01.45 WIB. Akibat kejadian tersebut, setidaknya 54 kios pedagang ludes terbakar.

Salah satu warga setempat, Sri Nuryani (40), mengatakan bahwa ia mengetahui kejadian itu saat kondisi api sudah membesar. Ketika kejadian, kondisi pasar masih sepi karena belum ada aktivitas.

"Saat itu warga sedang tidur, ketahuan ketika api sudah mulai besar," kata Nuryani saat ditemui di Pasar Trowono, Jumat (6/12/2024).

Menurut kesaksiannya, api dengan cepat membesar dan membakar hampir seluruh bagian kios pasar.

Sementara itu, salah seorang pedagang sembako yang ikut terdampak, Tumirah (50), mengatakan bahwa ia mengetahui kejadian kebakaran setelah mendapatkan laporan dari warga.

"Ketika saya sampai di pasar, api sudah besar. Kios saya juga ikut terbakar," kata Tumirah.

"Semuanya hangus, beras, telur, dan barang dagangan lainnya ikut terbakar," lanjutnya.

Setelah api berhasil dipadamkan, Tumirah mencoba mencari barang-barangnya yang masih tersisa. Diperkirakan, kerugian yang dialaminya mencapai Rp30 juta.

"Pemadam kebakaran datang sekitar pukul 02.15 WIB. Api dipadamkan oleh petugas pemadam kebakaran dan warga," ujarnya.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Gunungkidul, Purwono, menjelaskan bahwa setidaknya 54 kios pedagang hangus terbakar dalam peristiwa kebakaran di Pasar Trowono.

"Api tidak membakar semua kios. Aktivitas pasar lumpuh sebagian," kata Purwono.

Belum diketahui pasti penyebab kebakaran. Api berhasil dipadamkan pukul 05.00 WIB. Kepolisian tengah melakukan olah TKP untuk mengetahui asal muasal api yang memicu kebakaran hebat tersebut.****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Tinjau Stasiun Tugu Yogyakarta, Kapolri Sebut Puncak Arus Mudik Terjadi Jumat Malam

Tinjau Stasiun Tugu Yogyakarta, Kapolri Sebut Puncak Arus Mudik Terjadi Jumat Malam

Jumat, 28 Maret 2025
Diguyur Hujan Deras, Puluhan Rumah di Gunungkidul Terendam Banjir

Diguyur Hujan Deras, Puluhan Rumah di Gunungkidul Terendam Banjir

Jumat, 28 Maret 2025
Puluhan Rumah di Imogiri Terendam Banjir Imbas Kali Celeng Meluap

Puluhan Rumah di Imogiri Terendam Banjir Imbas Kali Celeng Meluap

Jumat, 28 Maret 2025
Kunjungan ke Jogja, Wapres Gibran Tinjau Pembangunan Pasar Terban

Kunjungan ke Jogja, Wapres Gibran Tinjau Pembangunan Pasar Terban

Jumat, 28 Maret 2025
Selalu Lebih Awal, Berikut Jadwal Idul Fitri Jemaah Aolia Tahun Ini

Selalu Lebih Awal, Berikut Jadwal Idul Fitri Jemaah Aolia Tahun Ini

Jumat, 28 Maret 2025
Aksi Pencurian Beras Zakat Fitrah di Gunungkidul Terekam CCTV, Pelaku Merupakan Warga Setempat

Aksi Pencurian Beras Zakat Fitrah di Gunungkidul Terekam CCTV, Pelaku Merupakan Warga Setempat

Jumat, 28 Maret 2025
Dishub Gunungkidul Gelar Ramp Check Angkutan Umum untuk Lebaran, Ini Hasilnya

Dishub Gunungkidul Gelar Ramp Check Angkutan Umum untuk Lebaran, Ini Hasilnya

Jumat, 28 Maret 2025
Layanan Publik di Sleman Tidak Libur Selama Lebaran, Disdukcapil Buka Pelayanan Terbatas

Layanan Publik di Sleman Tidak Libur Selama Lebaran, Disdukcapil Buka Pelayanan Terbatas

Kamis, 27 Maret 2025
Ratusan Tenaga Kebersihan Disiapkan, Layanan Penyapuan dan Pengangkutan Sampah di Jogja Tak Diliburkan ...

Ratusan Tenaga Kebersihan Disiapkan, Layanan Penyapuan dan Pengangkutan Sampah di Jogja Tak Diliburkan ...

Kamis, 27 Maret 2025
KAI Daop 6 Yogyakarta Siagakan Pos Kesehatan di 3 Stasiun

KAI Daop 6 Yogyakarta Siagakan Pos Kesehatan di 3 Stasiun

Kamis, 27 Maret 2025