Jabodetabek

Kecelakaan Beruntun di Tol Cipali KM 78 Hari ini Senin 15 April 2024, 2 Mobil Ringsek

profile picture Ima Rahma Mutia
Ima Rahma Mutia
kecelakaan beruntun di Tol Cipali KM 78
Terjadi insiden kecelakaan beruntun di Tol Cipali KM 78 pada Senin 15 April 2024. (Freepik/fxquadro)

HARIANE – Pengguna jalan dikejutkan dengan insiden kecelakaan beruntun di Tol Cipali KM 78 hari ini Senin 15 April 2024 sekitar pukul 06.00 WIB.

Insiden lakalantas di Tol Cipali tersebut diduga melibatkan tiga kendaraan roda empat, yaitu dua unit mobil pribadi dan satu unit travel Gran Max.

Belum diketahui berapa nomor kendaraan dari masing-masing kendaraan yang terlibat. Namun berdasarkan video yang beredar, dua kendaraan R4 tersebut berhenti di bahu jalan dalam keadaan ringsek sementara satu lainnya berhenti di tengah ruas jalan tol.

Kronologi Kecelakaan Beruntun di Tol Cipali KM 78

Berdasarkan unggahan akun Instagram @jabodetabek24jam, kecelakaan beruntun di Tol Cipali KM 78 terjadi di wilayah Purwakarta yang mengarah ke Jakarta.

“Baru saja terjadi kecelakaan tabrakan beruntun di Tol Cipali KM 78 (Wilayah Purwakarta) yang mengarah ke Jakarta,” keterangan akun Instagram tersebut.

Dalam video tersebut, terlihat sejumlah orang yang diduga penumpang travel Gran Max berdiri di sekitar kendaraan yang terlihat ringsek di beberapa bagian.

Kira-kira lima puluh meter di depan mereka, terdapat satu buah mobil pribadi yang ringsek bagian belakangnya dengan kaca belakang pecah.

Di depan mobil yang kedua, terdapat mobil hitam yang mengalami kerusakan parah di bagian bodi depan sebelah kiri.

Kira-kira lima puluh meter dari mobil hitam tersebut, terdapat jasad korban tabrakan beruntun tersebut dalam keadaan tertutup kardus.

Sayangnya hingga saat ini, pihak kepolisian belum memberikan keterangan lengkap terkait kronologi, penyebab maupun identitas dari korban kecelakaan maut tersebut.

Meski begitu, petugas kepolisian sudah berada di lokasi kecelakaan beruntun di Tol Cipali KM 78 untuk mengevakuasi seluruh korban dan melakukan olah TKP. ****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Jadwal SIM Keliling Bogor Mei 2024, Cek Lokasi Diakhir Pekan

Jadwal SIM Keliling Bogor Mei 2024, Cek Lokasi Diakhir Pekan

Selasa, 30 April 2024 21:44 WIB
Tim SAR Temukan Korban Tenggelam di Sungai Serayu Cilacap Setelah 3 Hari Pencarian

Tim SAR Temukan Korban Tenggelam di Sungai Serayu Cilacap Setelah 3 Hari Pencarian

Selasa, 30 April 2024 21:36 WIB
Seorang Anak Tenggelam di Sungai Lopasir Banyumas Ditemukan Meninggal Dunia oleh Tim SAR

Seorang Anak Tenggelam di Sungai Lopasir Banyumas Ditemukan Meninggal Dunia oleh Tim SAR

Selasa, 30 April 2024 21:35 WIB
Kemenkominfo Gandeng Praktisi Medsos Gelar Program Nobar Literasi Digital untuk Cegah Penyebaran Hoaks

Kemenkominfo Gandeng Praktisi Medsos Gelar Program Nobar Literasi Digital untuk Cegah Penyebaran Hoaks

Selasa, 30 April 2024 20:17 WIB
Jadwal SIM Keliling Purwakarta Mei 2024, Hadir dari Senin hingga Sabtu

Jadwal SIM Keliling Purwakarta Mei 2024, Hadir dari Senin hingga Sabtu

Selasa, 30 April 2024 19:47 WIB
Sinopsis Drakor The Midnight Romance in Hagwon, Drama Pengganti Queen of Tears yang ...

Sinopsis Drakor The Midnight Romance in Hagwon, Drama Pengganti Queen of Tears yang ...

Selasa, 30 April 2024 19:11 WIB
Peringatan Dini Cuaca di Indonesia 1-3 Mei 2024, Perhatikan Sejumlah Wilayah Terdampak Angin ...

Peringatan Dini Cuaca di Indonesia 1-3 Mei 2024, Perhatikan Sejumlah Wilayah Terdampak Angin ...

Selasa, 30 April 2024 18:06 WIB
Kompetisi Bahasa dan Sastra Kota Yogyakarta 2024 Kembali Digelar, Ada 7 Jenis Lomba ...

Kompetisi Bahasa dan Sastra Kota Yogyakarta 2024 Kembali Digelar, Ada 7 Jenis Lomba ...

Selasa, 30 April 2024 15:53 WIB
2 Pria Tenggelam di Kali Ciliwung Jakarta Pusat, Tim SAR Lakukan Pencarian

2 Pria Tenggelam di Kali Ciliwung Jakarta Pusat, Tim SAR Lakukan Pencarian

Selasa, 30 April 2024 15:32 WIB
Mantan Manajer Resto Hotman Paris Ditangkap, 1 Bulan Kerja Curi Uang Ratusan Juta

Mantan Manajer Resto Hotman Paris Ditangkap, 1 Bulan Kerja Curi Uang Ratusan Juta

Selasa, 30 April 2024 15:31 WIB