Berita , Jatim

Kecelakaan di Gunungsari Surabaya Hari ini, Pemotor 18 Tahun Tewas Ditempat

profile picture Ima Rahma Mutia
Ima Rahma Mutia
kecelakaan di Jalan Gunungsari Surabaya hari ini
Kecelakaan di Jalan Gunungsari Surabaya hari ini (08/09) tewaskan satu pemotor. (Instagram/call112surabaya)

HARIANE – Terjadi insiden kecelakaan di Gunungsari Surabaya hari ini Minggu 8 September 2024 sekitar pukul 06.39 WIB pagi.

Kecelakaan tunggal ini dialami oleh seorang pemuda berinisial R (18) asal Kecamatan Wonokromo, Kota Surabaya, Jawa Timur.

Saat pertama kali ditemukan, korban tergeletak di atas aspal dengan kondisi tak sadar diri akibat kecelakaan tersebut.

Warga yang menemukan korban pun langsung menghubungi pihak yang berwenang untuk melakukan pertolongan.

Kronologi Kecelakaan di Gunungsari Surabaya Hari ini

Hingga saat ini, belum diketahui bagaimana kronologi kecelakaan di Gunungsari Surabaya hari ini yang menewaskan seorang pemotor.

Namun yang pasti, saat ini jasad korban sudah berada di Rumah Sakit Dr Soetomo setelah sebelumnya dilakukan pengecekan awal.

“Seorang pemotor pria berinisial R (18) asal Wonokromo meninggal dunia diduga usai tabrak pembatas jalan Gunungsari pagi tadi,” keterangan akun Instagram Call 112 Surabaya.

Selain itu, penyebab kecelakaan korban juga masih dalam proses penyelidikan. Petugas menduga korban sempat menabrak pembatas jalan di sekitar TKP sebelum ditemukan tewas.

Di kolom komentar akun Instagram tersebut, seorang netizen menyatakan kalau saat itu korban hendak berangkat PKL.

Namun nahas, nyawa korban melayang setelah diduga menabrak pembatas jalan dengan motor Honda Varionya yang berplat L 4124 BAM.

Beruntung, insiden kecelakaan tunggal di Jalan Gunungsari tersebut tidak menimbulkan kemacetan di sekitar lokasi.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Harga Emas Perhiasan Hari ini Minggu 6 Oktober 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Minggu 6 Oktober 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Minggu, 06 Oktober 2024 09:54 WIB
Harga Emas Antam Hari ini Minggu 6 Oktober 2024 Stabil, Cek Rinciannya Disini

Harga Emas Antam Hari ini Minggu 6 Oktober 2024 Stabil, Cek Rinciannya Disini

Minggu, 06 Oktober 2024 09:54 WIB
Real Madrid Kalahkan Villarreal 2-0, Samai Poin Barcelona di Kelasemen La Liga

Real Madrid Kalahkan Villarreal 2-0, Samai Poin Barcelona di Kelasemen La Liga

Minggu, 06 Oktober 2024 07:33 WIB
Manunggal Fair Kulon Progo Dikunjungi Ratusan Ribu Orang

Manunggal Fair Kulon Progo Dikunjungi Ratusan Ribu Orang

Sabtu, 05 Oktober 2024 23:24 WIB
Isu Kader Muhammadiyah Masuk Kabinet Prabowo-Gibran, Haedar Nashir: Seluruhnya Hak Prerogatif Presiden

Isu Kader Muhammadiyah Masuk Kabinet Prabowo-Gibran, Haedar Nashir: Seluruhnya Hak Prerogatif Presiden

Sabtu, 05 Oktober 2024 23:19 WIB
Sempat Tertinggal, Arsenal Kalahkan Southampton 3-1 di Emirates Stadium

Sempat Tertinggal, Arsenal Kalahkan Southampton 3-1 di Emirates Stadium

Sabtu, 05 Oktober 2024 23:17 WIB
Jadwal KRL Bogor Jakarta 6-12 Oktober 2024, Cek Jam Berangkat Pekan Ini

Jadwal KRL Bogor Jakarta 6-12 Oktober 2024, Cek Jam Berangkat Pekan Ini

Sabtu, 05 Oktober 2024 21:28 WIB
Pengembangan Pengolahan Sampah di Kulon Progo Akan Gandeng Swasta

Pengembangan Pengolahan Sampah di Kulon Progo Akan Gandeng Swasta

Sabtu, 05 Oktober 2024 21:20 WIB
KPU Kulon Progo Upayakan Peningkatan Partisipasi dan Kualitas Pemilih

KPU Kulon Progo Upayakan Peningkatan Partisipasi dan Kualitas Pemilih

Sabtu, 05 Oktober 2024 20:52 WIB
Gol Semata Wayang Diogo Jota Bawa Liverpool Taklukkan Crystal Palace

Gol Semata Wayang Diogo Jota Bawa Liverpool Taklukkan Crystal Palace

Sabtu, 05 Oktober 2024 20:50 WIB