Berita , D.I Yogyakarta

Kecelakaan di Ringroad Barat Hari Ini, Bus Bawa Rombongan Terguling Sekitar Jembatan Kaliabu Jogja

profile picture Admin
Admin
Kecelakaan di Ringroad Barat Hari Ini, Bus Bawa Rombongan Terguling Sekitar Jembatan Kaliabu Jogja
Kecelakaan di Ringroad Barat Hari Ini, Bus Bawa Rombongan Terguling Sekitar Jembatan Kaliabu Jogja
HARIANE.SLEMAN - Kecelakaan di Ringroad Barat hari ini melibatkan sebuah bus membawa rombongan. Insiden nahas tersebut terjadi pada Rabu, 18 Mei 2022 sekitar pukul 10.00 WIB.
Kabar kecelakaan di Ringroad Barat hari ini sempat menyebabkan lalulintas di lokasi kejadian tersendat. Pasalnya badan bus tersebut terguling dan melintang jalan.
Video terkait kecelakaan di Ringroad Barat hari ini sempat beredar di media sosial, salah satunya diunggah oleh akun Twitter @ardiyazi.
BACA JUGA : BREAKING NEWS! Kecelakaan Bus di Ringroad Barat Kaliabu Jogja, Badan Kendaraan Ringsek
Bahkan, akibat kecelakaan bus di Ringroad Barat, tepatnya tidak jauh dari Jembatan Kaliabu dan Simpang Demak Ijo, Gamping, Sleman itu, sejumlah korban harus dilarikan ke rumah sakit.

Beberapa mobil ambulan pun harus didatangkan untuk mengevakuasi korban akibat kecelakaan di Ringroad Barat hari ini.

Video kecelakaan di Ringroad Barat hari ini tersebut berdurasi 17 detik yang direkam dari dalam mobil yang tengah berjalan dari arah yang berlawanan.
Tampak sebuah bus berkapasitas sekitar 30 orang tersebut sudah terguling, sementara sejumlah warga dan petugas mengatur lalulintas yang tersendat.
Sementara itu, tampak juga warga yang lain membantu mengevakuasi korban yang sebagian telihat adalah rombongan ibu-ibu.
Badan bus berwarna hijau tersebut terguling dan melintang di tengah lajur Jalan Ringroad Barat dan menyebabkan lalulintas macet.
BACA JUGA : 6 Fakta Timnas Futsal Indonesia, yang Tembus Babak Final Piala AFF Futsal Championship 2022
Dari video tarsebut, bus yang bertuliskan My Trip My Adventure di bagian belakang tersebut bernomor polisi AA 1549 G*.
Ads Banner

BERITA TERKINI

Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Jumat, 22 November 2024 06:45 WIB
Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Kamis, 21 November 2024 23:06 WIB
Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Kamis, 21 November 2024 22:38 WIB
Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Kamis, 21 November 2024 21:44 WIB
Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Kamis, 21 November 2024 21:34 WIB
Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Kamis, 21 November 2024 18:38 WIB
PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

Kamis, 21 November 2024 18:00 WIB
Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Kamis, 21 November 2024 17:50 WIB
Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Kamis, 21 November 2024 17:40 WIB
Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Kamis, 21 November 2024 17:15 WIB