Berita , Jateng

Kecelakaan di Semarang Hari Ini Tewaskan 2 Korban, Motor Tertabrak Truk usai Tergelincir

profile picture Indah Safitri
Indah Safitri
kecelakaan di Semarang hari ini
Kecelakaan di Semarang hari ini 29 Februari 2024 mengakibatkan 2 korban tewas. (Foto: Instagram/infokejadian_semarang)

HARIANE - Dua orang pria menjadi korban kecelakaan di Semarang hari ini, Kamis 29 Februari 2024 hingga meregang nyawa.

Kecelakaan tersebut tepatnya terjadi di Tanjakan Pengkol Gunungpati dekat SMA 12, Kota Semarang, Jawa Tengah sekitar pukul 06.00 WIB.

Korban sebelumnya terjatuh atau tergelincir akibat tumpahan solar di tanjakan Pengkol tersebut.

Kronologi Kecelakaan di Semarang Hari Ini 29 Februari 2024

Dikutip dari akun Instagram @infokejadian_semarang yang telah menginformasikan adanya kecelakaan maut yang menewaskan 2 orang korban.

"Innalillahi, kecelakaan tadi pagi lur, lokasi di Tanjakan Pengkol Gunungpati cedak SMA 12. Kecelakaan dialami pengendara motor. Info dilokasi, terjatuh akibat ada tumpahan solar. Korban MD 2 orang, semoga ditempatkan disisi Tuhan YME," narasi dari akun Instagram tersebut pada unggahannya.

Diketahui sebelum terdapat sebuah sepeda motor yang ditumpangi dua orang pria sedang melaju di tanjakan Pengkol Gunungpati pagi tadi.

Namun ternyata tanjakan tersebut dipenuhi oleh tumpahan solar yang entah dari mana hingga motor tergelincir.

Akibatnya kedua pria tersebut terjatuh seketika karena tumpahan solar yang licin itu.

Menurut informasi netizen di kolom komentar dengan akun @ccsppw_ kecelakaan tersebut merupakan tabrak lari dan melibatkan kendaraan lainnya yaitu truk.

Diketahui setelah kedua korban terpeleset akibat solar, terdapat truk dari bawah yang sedang melintasi tanjakan tersebut.

Akibatnya truk itu menabrak kedua korban yang sedang terjatuh hingga mengakibatkan kedua korban tewas seketika.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Hadapi Musim Kemarau, BPBD Gunungkidul Siapkan Ribuan Tangki Air Bersih

Hadapi Musim Kemarau, BPBD Gunungkidul Siapkan Ribuan Tangki Air Bersih

Jumat, 18 April 2025
Harga Emas Antam Hari ini Jumat 18 April 2025 Turun Rp 10.000 Per ...

Harga Emas Antam Hari ini Jumat 18 April 2025 Turun Rp 10.000 Per ...

Jumat, 18 April 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 18 April 2025 Melesat! Cek Rinciannya Disini

Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 18 April 2025 Melesat! Cek Rinciannya Disini

Jumat, 18 April 2025
Upaya Cegah Penyebaran Antraks, Pemkab Gunungkidul Akan Batasi Lalu Lintas Ternak

Upaya Cegah Penyebaran Antraks, Pemkab Gunungkidul Akan Batasi Lalu Lintas Ternak

Jumat, 18 April 2025
Kucing, Jadi Penyebab Kecelakaan lalu lintas di Kulon Progo

Kucing, Jadi Penyebab Kecelakaan lalu lintas di Kulon Progo

Jumat, 18 April 2025
Tahap Pelunasan Biaya Haji Reguler 2025 Diperpanjang Meski Kuota Full, Kenapa?

Tahap Pelunasan Biaya Haji Reguler 2025 Diperpanjang Meski Kuota Full, Kenapa?

Kamis, 17 April 2025
Polisi Temukan Tenda Kemah di Sekitar Pantai, Diduga Milik Jenazah Di Pantai Midodaren

Polisi Temukan Tenda Kemah di Sekitar Pantai, Diduga Milik Jenazah Di Pantai Midodaren

Kamis, 17 April 2025
Gunungkidul Mulai Petakan Potensi Pembentukan Koperasi Merah Putih

Gunungkidul Mulai Petakan Potensi Pembentukan Koperasi Merah Putih

Kamis, 17 April 2025
Puluhan Warga Gandekan Bantul Kembali Geruduk Kantor Kalurahan, Minta Dukuh Segera Turun Jabatan

Puluhan Warga Gandekan Bantul Kembali Geruduk Kantor Kalurahan, Minta Dukuh Segera Turun Jabatan

Kamis, 17 April 2025
Aniaya Anak Tiri Hingga Harus Operasi, Seorang Ibu Diamankan Polresta Sleman

Aniaya Anak Tiri Hingga Harus Operasi, Seorang Ibu Diamankan Polresta Sleman

Kamis, 17 April 2025