Berita , D.I Yogyakarta

Kendaraan Tempur Akan Dipamerkan dalam Independence Day Military Expo

profile picture Wahyu Turi
Wahyu Turi
Independence Day Military Expo
Konferensi pers Independence Day Military Expo (IDME) 2024 di The Rich Jogja Hotel. (Foto: Wahyu Turi K)

HARIANE - Independence Day Military Expo (IDME) kembali digelar di Jogja City Mall pada 22-25 Agustus 2024.

General Manager Jogja City Mall, Kuswandoko mengatakan, acara ini merupakan pameran kendaraan tempur, senjata ringan dan perlengkapan tempur dari berbagai matra.

Opening Ceremony event ini akan diadakan pada 23 Agustus 2024 pkl 14.00 WIB di Drop Off Jogja City Mall.

Akan ada beberapa edukasi dan performance mengenai teknologi militer sekaligus memberikan ruang bagi pengunjung untuk berinteraksi dengan personel militer atau mencoba beberapa perangkat militer yang aman untuk publik.

“Acara ini bertujuan untuk memberikan kesempatan bagi masyarakat Jogja dan sekitarnya untuk lebih dekat dan mengenal alat-alat yang digunakan dalam pertahanan dan keamanan negara,” kata Kuswandoko, Rabu, 21 Agustus 2024.

Tidak hanya itu, pameran ini nantinya akan dimeriahkan dengan pertunjukan menarik seperti Parade di Jalan Magelang Ranpur Alutsista, Drumband Akademi Angkatan Udara "Gita Dirgantara", Aerobic Show Jupiter Aerobatic Team & Grob, Flypast Jogja Flyng Club, Demo PAM VVIP Denhanud 474 Kopasgat, Polisi Cilik "Polresta Sleman", Demonstrasi Bela Diri Taktıs Yonif Mekanis 403/WP, Progo Police Band & Take Us Band Polda DIY, Paskibraka Kabupaten Sleman, Sat Brimob Polda DIY, serta Kesenian Tradisional Kudho Tamtama Polairud.

"Semoga dengan adanya acara Independence Day Military Expo 2024 di Jogja City Mall dapat kembali menumbuhkan kembali semangat patriotisme serta rasa nasionalisme dan dapat menjadi salah satu edukasi di kalangan masyarakat Jogjakarta dan sekitarnya sekaliguss emoga Jogja City Mall tetap menjadi salah satu destinasi masyarakat Jogja dan sekitarnya untuk selalu dikunjungi,” imbuhnya.

Flight Director Jupiter Aerobatic Team (JAT) TNI AU, Letkol Pnb Iwan Setiawan menyampaikan, pada event tersebut JAT TNI AU akan menampil aksi manuver pesawat terbang diatas gedung Jogja City Mall. Aksi ini cukup istimewa lantaran beberapa waktu lalu tim ini tampil di IKN.

Nantinya Tim Jupiter akan menerbangkan dua pesawat Flexible Wing dan beraksi dengan mengeluarkan asap warna warni.

"Sedikitnya ada enam atraksi dan manuver pesawat yang akan ditampilkan oleh Tim Jupiter. Tim Jupiter menampilkan pilot-pilot terbaik dan berpengalaman. Sebab, meski mereka terbang di langit, tetapi kawasan Jogja City Mall penuh dengan gedung-gedung bertingkat sehingga diperlukan penerbang yang benar-benar ahli dalam mengendalikan pesawat,” jelas Iwan.

Selain itu, Tim Jupiter akan melakukan aksi lainnua seperti Jupiter Roll, Jupiter Full Can, Jupiter Formation, Jupiter Twinkle Light, serta aksi drawing sky dengan smoke colour.****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Disdikpora DIY Temukan Titik Terang, Penyebar Soal ASPD Matematika Tak Berasal dari SMPN ...

Disdikpora DIY Temukan Titik Terang, Penyebar Soal ASPD Matematika Tak Berasal dari SMPN ...

Jumat, 09 Mei 2025
Jumat Bersih di Gunungkidul, Bupati Endah Temukan Sampah Rumah Tangga Dibuang di Tempat ...

Jumat Bersih di Gunungkidul, Bupati Endah Temukan Sampah Rumah Tangga Dibuang di Tempat ...

Jumat, 09 Mei 2025
Polda DIY Naikkan Status Mafia Tanah di Bantul ke Tahap Penyidikan

Polda DIY Naikkan Status Mafia Tanah di Bantul ke Tahap Penyidikan

Jumat, 09 Mei 2025
Antisipasi Penyebaran Penyakit Hewan, Surat Keterangan Kesehatan Hewan Jadi Syarat Jual Beli Ternak ...

Antisipasi Penyebaran Penyakit Hewan, Surat Keterangan Kesehatan Hewan Jadi Syarat Jual Beli Ternak ...

Jumat, 09 Mei 2025
Dinilai Lebih Menguntungkan, Petani Gunungkidul Mulai Banyak yang Tanam Bawang Merah

Dinilai Lebih Menguntungkan, Petani Gunungkidul Mulai Banyak yang Tanam Bawang Merah

Jumat, 09 Mei 2025
Duh! Anak di Bawah Umur Jadi Korban Pelecehan Seksual di Gunungkidul, Pelaku Diduga ...

Duh! Anak di Bawah Umur Jadi Korban Pelecehan Seksual di Gunungkidul, Pelaku Diduga ...

Jumat, 09 Mei 2025
Berkas Lengkap, Kasus Mafia Tanah Mbah Tupon Diserahkan ke Pengadilan

Berkas Lengkap, Kasus Mafia Tanah Mbah Tupon Diserahkan ke Pengadilan

Jumat, 09 Mei 2025
Jadwal Penerbangan Jemaah Haji Berangkat 10 Mei 2025, Cek Disini

Jadwal Penerbangan Jemaah Haji Berangkat 10 Mei 2025, Cek Disini

Jumat, 09 Mei 2025
Harga Emas Antam Hari ini Jumat 9 Mei 2025, Naik atau Turun?

Harga Emas Antam Hari ini Jumat 9 Mei 2025, Naik atau Turun?

Jumat, 09 Mei 2025
Mantap! Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 9 Mei 2025 Makin Meroket

Mantap! Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 9 Mei 2025 Makin Meroket

Jumat, 09 Mei 2025