Berita , D.I Yogyakarta

Klitih di Bantul Kembali Berulah, Mobil Penyiar RRI Jogja Kena Sabetan Pedang

profile picture Wahyu Turi
Wahyu Turi
klitih di bantul
Mobil penyiar RRI Jogja yang dibacok klitih di Bantul. (Foto: Istimewa)

HARIANE - Klitih di Bantul kembali berulah di mana kali ini dialami penyiar Radio Republik Indonesia (RRI) Jogja.

Pada Rabu, 3 Mei 2023 dini hari, mobil penyiar RRI Jogja diduga dibacok saat berada di barat Masjid Agung Bantul.

Insiden pembacokan mobil di Bantul diduga klitih itu terjadi pukul 04.00 WIB dan mengakibatkan body depan di dekat wiper kaca mobil sebelah kanan pecah terkena sabetan pedang. 

Kronologi Dugaan Klitih di Bantul Sasar Penyiar RRI Jogja 

Penyiar RRI Jogja, Agus Pramana menjelaskan, peristiwa itu terjadi saat dirinya hendak berangkat kerja dari kediaman di kawasan Mangir Kidul RT 2 Sendangsari, Pajangan, Bantul, Yogyakarta.

Agus berangkat menggunakan mobil pikap sekira pukul 04 00 WIB.

Namun setibanya di barat Masjid Agung Bantul, korban melihat dua kendaraan dari arah timur berboncengan membawa pedang. 

"Pedangnya diseret di atas aspal sampai muncul percikan api dan pas berpapasan dengan saya langsung bacok dan kena bagian depan mobil," jelasnya pada Rabu, 3 Mei 2023. 

Rombongan motor tersebut langsung kabur setelah membacok mobil penyiar RRI Jogja, sementara korban melanjutkan perjalanan ke kantor setelah insiden itu terjadi.

Rencananya kasus tersebut akan dilaporkan Agus ke Polres Bantul. 

"Posisi saya sendirian karena mau berangkat kerja. Rencana saya mau lapor nanti ke Polres Bantul," katanya. 

Sementara itu Kasi Humas Polres Bantul Iptu I Nengah Jeffry mengatakan bahwa pihaknya belum menerima laporan atas insiden dugaan pembacokan mobil di Bantul yang diduga klitih itu.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Puluhan Sarang Penyu Ditemukan di Kawasan Pantai Trisik Kulon Progo

Puluhan Sarang Penyu Ditemukan di Kawasan Pantai Trisik Kulon Progo

Senin, 28 Juli 2025
Kraton Yogyakarta Gelar Festival Budaya Anak, Libatkan Komunitas Disabilitas

Kraton Yogyakarta Gelar Festival Budaya Anak, Libatkan Komunitas Disabilitas

Senin, 28 Juli 2025
‎Dukung Kejuaraan Balap Kuda, Aplikasi Kripto Berizin OJK FLOQ Tawarkan Investasi untuk Semua ...

‎Dukung Kejuaraan Balap Kuda, Aplikasi Kripto Berizin OJK FLOQ Tawarkan Investasi untuk Semua ...

Minggu, 27 Juli 2025
Merawat Tradisi, Penampilan Rodat Syaroful Anam di Lesbumi Music Roadshow Bantul

Merawat Tradisi, Penampilan Rodat Syaroful Anam di Lesbumi Music Roadshow Bantul

Minggu, 27 Juli 2025
‎Cetak Sejarah Baru, Kuda King Argentine Raih Gelar Triple Crown di Indonesia's Horse ...

‎Cetak Sejarah Baru, Kuda King Argentine Raih Gelar Triple Crown di Indonesia's Horse ...

Minggu, 27 Juli 2025
Seorang Perempuan Asal Jakarta Hilang di Watu Togok Pantai Siung

Seorang Perempuan Asal Jakarta Hilang di Watu Togok Pantai Siung

Minggu, 27 Juli 2025
Heboh Penemuan Mayat Wanita Dalam Drum di Kali Cisadane Tangerang

Heboh Penemuan Mayat Wanita Dalam Drum di Kali Cisadane Tangerang

Minggu, 27 Juli 2025
Program Desa Digipreneur UMKM, Pemerintah dan Mahasiswa Dorong Digitalisasi Marketing

Program Desa Digipreneur UMKM, Pemerintah dan Mahasiswa Dorong Digitalisasi Marketing

Minggu, 27 Juli 2025
‘Gelagat Liar’ Jadi Sorotan dalam Edisi Perdana Not-Yet Performance Festival 2025

‘Gelagat Liar’ Jadi Sorotan dalam Edisi Perdana Not-Yet Performance Festival 2025

Minggu, 27 Juli 2025
Kebakaran di Lenteng Agung Jagakarsa Tewaskan 1 Orang, Bangunan Rumah Hangus

Kebakaran di Lenteng Agung Jagakarsa Tewaskan 1 Orang, Bangunan Rumah Hangus

Minggu, 27 Juli 2025