Berita , Jatim

Kronologi Kebakaran di Jalan Kertajaya Indah Timur Surabaya Hari ini, 2 Penghuni Tewas Terjebak

profile picture Ima Rahma Mutia
Ima Rahma Mutia
kebakaran di Jalan Kertajaya Indah Timur Surabaya
Insiden kebakaran di Jalan Kertajaya Indah Timur Surabaya pada 14 November 2023. (Instagram/call112surabaya)

HARIANE – Dua orang jadi korban dalam insiden kebakaran di Jalan Kertajaya Indah Timur Surabaya pada Selasa, 14 November 2023.

Kebakaran rumah di Surabaya tersebut terjadi sekitar pukul 04.00 WIB dan pertama kali diketahui oleh warga sekitar.

Panik karena kobaran api yang cukup besar, warga sekitar kemudian menghubungi call 112 untuk meminta pertolongan.

Lantas siapakah nama kedua korban dan apa penyebab kebakaran terjadi? Simak ulasan selengkapnya di bawah ini.

Penyebab Kebakaran di Jalan Kertajaya Indah Timur Surabaya

Berdasarkan keterangan dari akun Instagram @call112surabaya, petugas sampai di lokasi sekitar pukul 04.12 WIB dan langsung melakukan upaya pemadaman.

Kebakaran di Jalan Kertajaya Indah Timur Surabaya yang melahap satu unit rumah akhirnya berhasil dipadamkan sekitar pukul 04.34 WIB.

kebakaran di Jalan Kertajaya Indah Timur Surabaya
Petugas menemukan jasad penghuni rumah. (Instagram/call112surabaya)

Petugas kemudian melakukan penyisiran lokasi dan menemukan dua jasad berjenis kelamin laki-laki dan perempuan tergeletak di dalam rumah.

Keduanya ternyata adalah penghuni rumah yang diduga meninggal dunia akibat terjebak di tengah kobaran api.

Petugas BPBD Surabaya selanjutnya membawa kedua jenazah tersebut ke RSUD Dr Soetomo untuk dilakukan evakuasi.

Hingga saat ini, belum diketahui identitas kedua korban maupun apa penyebab kebakaran rumah di Jalan kertajaya Indah Timur.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Kamis, 21 November 2024 23:06 WIB
Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Kamis, 21 November 2024 22:38 WIB
Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Kamis, 21 November 2024 21:44 WIB
Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Kamis, 21 November 2024 21:34 WIB
Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Kamis, 21 November 2024 18:38 WIB
PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

Kamis, 21 November 2024 18:00 WIB
Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Kamis, 21 November 2024 17:50 WIB
Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Kamis, 21 November 2024 17:40 WIB
Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Kamis, 21 November 2024 17:15 WIB
Kata Yusril Soal ‘Pembebasan’ Mary Jane Veloso : Banyak yang Salah Mengerti

Kata Yusril Soal ‘Pembebasan’ Mary Jane Veloso : Banyak yang Salah Mengerti

Kamis, 21 November 2024 14:14 WIB