Berita , D.I Yogyakarta

Kronologi Kecelakaan Moge di Bantul, Pengendara Alami Luka Serius

profile picture Wahyu Turi
Wahyu Turi
Kecelakaan moge di Bantul
Kecelakaan moge di Bantul yang terjadi hari ini, Jumat, 26 Mei 2023. (Foto: Wahyu Turi K)

HARIANE - Kecelakaan moge di Bantul terjadi hari ini Jumat, 26 Mei 2023 mengakibatkan pengendaranya cidera berat.

Sebelumnya telah diberitakan insiden ini melibatkan satu unit moge harley dan truk.

Kasi Humas Polres Bantul Iptu I Nengah Jeffry membeberkan, kecelakaan moge di Bantul tepatnya berlokasi di Jalan Srandakan, Desa Bajang, Wijirejo, Kapanewon Pandak.

Insiden ini terjadi pada pagi hari sekitar pukul 07.30 WIB.

Kecelakaan bermula saat truk Mitsubishi Nopol AB 8402 BE yang dikemudikan NW (37) melaju dari selatan.

Saat truk tersebut menyeberang ke utara hendak ke timur, pada waktu bersamaan dari arah timur ke barat melaju Moge Nopol AB 6168 FA yang dikendarai AFN (39).

Karena jarak yang terlalu dekat, kecelakaan tak terhindarkan karena moge tersebut gagal mengerem.

“Moge menabrak bak samping kanan truk dan terjadilah kecelakaan lalu lintas,” kata Jeffry, Jumat, 26 Mei 2023.

Akibat kecelakaan itu, pengendara moge mengalami cidera berat dan harus dirawat di RS UII Bantul.

Sementara moge yang mengalami kerusakan pada slebor depan dekok, sock depan patah, dan tedeng lampu depan pecah saat ini berada di Polres Bantul.

“Pengendara moge luka patah kaki, luka pada dada, dan cidera kepala berat,” terangnya.****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Satresnarkoba Polresta Yogyakarta Tangkap 14 Tersangka Penyalahgunaan Narkoba

Satresnarkoba Polresta Yogyakarta Tangkap 14 Tersangka Penyalahgunaan Narkoba

Selasa, 01 Juli 2025
Harga Emas Antam Hari ini Selasa 1 Juli 2025 Naik Rp 16 Ribu ...

Harga Emas Antam Hari ini Selasa 1 Juli 2025 Naik Rp 16 Ribu ...

Selasa, 01 Juli 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Selasa 1 Juli 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Selasa 1 Juli 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Selasa, 01 Juli 2025
Jemaah Haji Pulang 2 Juli 2025 Ada 18 Kloter, Cek Jam Terbangnya Disini

Jemaah Haji Pulang 2 Juli 2025 Ada 18 Kloter, Cek Jam Terbangnya Disini

Selasa, 01 Juli 2025
Sambut Masa Pensiun, Seorang Guru Olahraga di Gunungkidul Berlari Puluhan Kilometer Sebagai Bentuk ...

Sambut Masa Pensiun, Seorang Guru Olahraga di Gunungkidul Berlari Puluhan Kilometer Sebagai Bentuk ...

Selasa, 01 Juli 2025
‎Jembatan Pandansimo Bantul, Akses Penghubung Dua Kabupaten yang Pakai Teknologi Tahan Gempa

‎Jembatan Pandansimo Bantul, Akses Penghubung Dua Kabupaten yang Pakai Teknologi Tahan Gempa

Senin, 30 Juni 2025
Libur Panjang, Pelajar Tetap Terima Makanan Kemasan dan Susu

Libur Panjang, Pelajar Tetap Terima Makanan Kemasan dan Susu

Senin, 30 Juni 2025
‎Pengerjaan Fisik Rampung, Komisi C DPRD DIY Harap Jembatan Pandansimo Bantul Segera Dioperasikan

‎Pengerjaan Fisik Rampung, Komisi C DPRD DIY Harap Jembatan Pandansimo Bantul Segera Dioperasikan

Senin, 30 Juni 2025
Pemkab Gunungkidul Ingatkan Warga yang Ingin Bekerja di Luar Negeri Agar Lewat Jalur ...

Pemkab Gunungkidul Ingatkan Warga yang Ingin Bekerja di Luar Negeri Agar Lewat Jalur ...

Senin, 30 Juni 2025
Wow! Libur Tahun Baru Islam PAD Gunungkidul Tembus 400 Juta

Wow! Libur Tahun Baru Islam PAD Gunungkidul Tembus 400 Juta

Senin, 30 Juni 2025