Berita , Nasional

Mahasiswa Tidak Wajib Buat Skripsi, ini Aturan Baru Lulus S1

profile picture Ima Rahma Mutia
Ima Rahma Mutia
mahasiswa tidak wajib buat skripsi
Nadiem sebut mahasiswa tidak wajib buat skripsi untuk lulus S1. (Youtube/KEMENDIKBUD RI)

HARIANE – Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Mendikbud Ristek) mengeluarkan aturan baru tentang mahasiswa tidak wajib buat skripsi.

Aturan ini disampaikan oleh Nadiem Makarim pada Selasa, 29 Agustus 2023 dalam seminar bertajuk MERDEKA BELAJAR : Transformasi Standar Nasional dan Akreditasi Pendidikan Tinggi.

Bukan sekedar rencana, rupanya perubahan standar kelulusan mahasiswa S1 tersebut telah tertuang di Peraturan Mendikbud Nomor 53 Tahun 2023 tentang Penjaminan Mutu Pendidikan Tinggi.

Mahasiswa Tidak Wajib Buat Skripsi, Standar Kelulusan Diganti ini

Menurut Nadiem, sekarang ini ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk menunjukkan kemampuan ataupun kompetensi lulusan perguruan tinggi.

Di sisi lain, aturan lama mengenai standar kompetensi lulusan perguruan tinggi yang mewajibkan mahasiswa membuat skripsi tak lagi relevan.

Apalagi di perguruan tinggi terdapat banyak prodi yang bisa saja menunjukkan kompetensinya dengan cara lain.

mahasiswa tidak wajib buat skripsi
Mendikbud Ristek menyebutkan kalau tugas akhir tidak hanya berupa skripsi. (Youtube/KEMENDIKBUD RI)

“Ini harusnya bukan Kemendikbud yang menentukan. Harusnya setiap kepala prodi punya kemerdekaan untuk menentukan gimana caranya mereka mengukur standar kelulusan capaian mereka,” ujar Nadiem seperti di kanal Youtube KEMENDIKBUD RI.

Ini artinya, rumusan kompetensi sikap dan keterampilan yang awalnya dirumuskan oleh Kemendikbud, kini menjadi tanggungjawab penuh perguruan tinggi.

Selanjutnya, Nadiem Makarim menambahkan kalau mahasiswa tidak wajib buat skripsi sebagai standar kelulusan. Karena tugas akhir bisa berbentuk lain seperti proyek.

“Dan tugas akhir bisa berbentuk macam-macam, bisa berbentuk prototipe, bisa berbentuk proyek, bisa berbentuk lainnya. Tidak hanya skripsi, tesis atau disertasi,” imbuh Nadiem Makarim.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Kabar Duka, Mantan Bupati Bantul Suharsono Meninggal Dunia

Kabar Duka, Mantan Bupati Bantul Suharsono Meninggal Dunia

Senin, 06 Mei 2024 00:38 WIB
Jadwal Pemadaman Listrik Sukabumi 6 Mei 2024, Cek Lokasi Terdampak

Jadwal Pemadaman Listrik Sukabumi 6 Mei 2024, Cek Lokasi Terdampak

Minggu, 05 Mei 2024 22:54 WIB
Jadwal Pemadaman Listrik Jogja 6 Mei 2024, Berdampak Terhadap 2 ULP

Jadwal Pemadaman Listrik Jogja 6 Mei 2024, Berdampak Terhadap 2 ULP

Minggu, 05 Mei 2024 22:45 WIB
Kekalahan RRQ vs ONIC MPL ID S13 Membuat Peluang Playoff Semakin Tipis

Kekalahan RRQ vs ONIC MPL ID S13 Membuat Peluang Playoff Semakin Tipis

Minggu, 05 Mei 2024 22:15 WIB
Mentalitas Juara, Laga RRQ Hoshi vs ONIC MPL ID S13 Game 1 Jadi ...

Mentalitas Juara, Laga RRQ Hoshi vs ONIC MPL ID S13 Game 1 Jadi ...

Minggu, 05 Mei 2024 21:34 WIB
Lowongan Pegawai BPJS Kesehatan Periode Tahun 2024 Telah Dibuka, Buruan Daftar!

Lowongan Pegawai BPJS Kesehatan Periode Tahun 2024 Telah Dibuka, Buruan Daftar!

Minggu, 05 Mei 2024 20:53 WIB
Kemenangan Geek Fam vs Alter Ego Esports MPL ID S13, Posisi Papan Tengah ...

Kemenangan Geek Fam vs Alter Ego Esports MPL ID S13, Posisi Papan Tengah ...

Minggu, 05 Mei 2024 19:58 WIB
Hasil Alter Ego Esports vs Geek Fam MPL ID S13, Performa Luke Jadikannya ...

Hasil Alter Ego Esports vs Geek Fam MPL ID S13, Performa Luke Jadikannya ...

Minggu, 05 Mei 2024 19:49 WIB
Jaga Netralitas ASN Jelang Pilkada 2024, Pemkab Gunungkidul Patroli Medsos

Jaga Netralitas ASN Jelang Pilkada 2024, Pemkab Gunungkidul Patroli Medsos

Minggu, 05 Mei 2024 19:42 WIB
Prediksi RRQ Hoshi vs ONIC MPL ID S13, Akankah Ferxic Dapat Kepercayaan untuk ...

Prediksi RRQ Hoshi vs ONIC MPL ID S13, Akankah Ferxic Dapat Kepercayaan untuk ...

Minggu, 05 Mei 2024 19:38 WIB