Berita , Nasional

Mahfud MD Jadi Cawapres Ganjar Pranowo, Puan Optimis Bisa Satu Putaran

profile picture Tim Red 4
Tim Red 4
Mahfud MD Jadi Cawapres Ganjar Pranowo, Puan Optimis Bisa Satu Putaran
Mahfud MD jadi cawapres Ganjar Pranowo, dideklarasikan hari ini Rabu, 18 Oktober 2023 oleh Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri. (Foto: Instagram/mohmahfudmd)

HARIANE - Deklarasi Mahfud MD jadi cawapres Ganjar Pranowo di Pilpres 2024 dilaksanakan hari ini Rabu, 18 Oktober 2023 di kantor DPP PDIP.

Deklarasi dilakukan satu hari menjelang dibukanya pendaftaran calon presiden dan wakil presiden di KPU yaitu mulai 19-24 Oktober 2023.

Nama Mahfud MD didapuk menjadi calon yang akan mendampingi Ganjar Pranowo diumumkan langsung oleh Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri. 

"Karena itulah dengan mengucap Bismillahirrahmanirrahim maka calon wakil presiden yang dipilih oleh Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan yang akan mendampingi Bapak Ganjar Pranowo adalah Bapak Prof Dr Mahfud Md," ujar Megawati.

Menurutnya, pemilihan mantan Hakim Mahkamah Konstitusi itu sebagai wakil presiden Ganjar Pranowo  setelah mendapatkan berbagai masukan dari partai koalisi ditambah dengan pertimbangannya sebagai tokoh politik yang sudah berpengalaman menjabat sebagai pemimpin negara dan partai politik. 

Sementara itu Puan Maharani selaku pengurus DPP PDIP menyampaikan bahwa alasan memilih Mahfiud MD sebagai calon wakil presiden karena dianggap bisa menaikkan perolehan suara. 

"Jadi bahwa kenapa pada hari ini Ketua Umum semua mengumumkan calon wakil presidennya adalah Pak Mahfud MD karena kami berharap beliau bisa bekerja sama mempunyai visi misi yang sama, kemudian bisa melengkapi suara-suara yang memang kami harapkan masih bisa kami pertahankan," terang Puan di kantor DPP PDIP Rabu, 18 Oktober 2023.

Ia mengungkapkan masing-masing partai politik memiliki strateginya sendiri untuk menemangkan pemilu. 

Dengan dipilihnya Mahfud MD, Puan mengungkapkan PDIP bersama dengan partai koalisi berharap bisa mempertahankan suara dan menambah suara di kantong-kantongnya. 

Puan Optimis Pilpres 2024 Satu Putaran

Ditanya soal kemungkinan Pemilihan Presiden 2024 yang akan dilaksanakan dalam dua putaran, Puan mengungkapkan dirinya optimis bisa menang dalam satu kali putaran.

Meski tak menampik bahwa dengan adanya tiga calon pasangan capres dan cawapres ada kemungkinan pemilu akan dilangsungkan sebanyak dua putaran.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Transaksi Sampai Belasan Juta, Lurah Bantul Sebut Ada 29 Korban Pungli Dukuh Gandekan

Transaksi Sampai Belasan Juta, Lurah Bantul Sebut Ada 29 Korban Pungli Dukuh Gandekan

Rabu, 16 April 2025
Lebih Rendah dari BLT, Gaji Guru Paud di Gunungkidul Akan Ditambah, Ini Nominalnya

Lebih Rendah dari BLT, Gaji Guru Paud di Gunungkidul Akan Ditambah, Ini Nominalnya

Rabu, 16 April 2025
Dukung Program Rumah Bersubsidi Wartawan, Ketua PWI Pusat: Tidak Ada Kaitannya Dengan Independensi ...

Dukung Program Rumah Bersubsidi Wartawan, Ketua PWI Pusat: Tidak Ada Kaitannya Dengan Independensi ...

Rabu, 16 April 2025
Tak Ada Timbunan Sampah, Pemkot Yogya Mulai Gulirkan Pengelolaan Sampah Secara Real Time

Tak Ada Timbunan Sampah, Pemkot Yogya Mulai Gulirkan Pengelolaan Sampah Secara Real Time

Rabu, 16 April 2025
Uang Palsu Beredar di Pasar, Ini Yang Dilakukan Polisi

Uang Palsu Beredar di Pasar, Ini Yang Dilakukan Polisi

Rabu, 16 April 2025
Perempuan Asal Semarang Nekat Ceburkan diri ke Laut Pantai Baru Srandakan Bantul, Ternyata ...

Perempuan Asal Semarang Nekat Ceburkan diri ke Laut Pantai Baru Srandakan Bantul, Ternyata ...

Rabu, 16 April 2025
Ditolak Warga karena Bau, Begini Tanggapan Peternak Babi di Plumutan Bambanglipuro

Ditolak Warga karena Bau, Begini Tanggapan Peternak Babi di Plumutan Bambanglipuro

Rabu, 16 April 2025
Modus Dokter Obgyn Garut saat Lecehkan Korbannya : Iming-iming USG Gratis

Modus Dokter Obgyn Garut saat Lecehkan Korbannya : Iming-iming USG Gratis

Rabu, 16 April 2025
Pasca Dipecat Atas Kasus Perselingkuhan, Pegawai di Gunungkidul Ajukan Banding

Pasca Dipecat Atas Kasus Perselingkuhan, Pegawai di Gunungkidul Ajukan Banding

Rabu, 16 April 2025
Puluhan Remaja Serang Pemukiman di Jatinegara, Warga Luka-Luka

Puluhan Remaja Serang Pemukiman di Jatinegara, Warga Luka-Luka

Rabu, 16 April 2025