Berita , D.I Yogyakarta
Mantan Satpam Raup Belasan Juta Sebulan Dari Usaha Ternak Cacing Sutera di Sanden Bantul
HARIANE - Tak ada yang mustahil bagi setiap orang untuk mengubah nasib, bahkan meraih kesuksesan. Kisah sukses ini berasal dari seorang mantan satpam Ariwibowo (42) warga Dusun Sorobayan, Kalurahan Gadingsari, Kapanewon Sanden, Bantul.
Kisah perjalanan hidupnya cukup menginspirasi. Pasalnya kini, Ariwibowo bisa meraup omset hingga belasan juta per bulan.
Cerita usahanya dimulai dari tahun 2023 akhir lalu. Awalnya, setelah memutuskan keluar dari pekerjaannya sebagai satpam, Ariwibowo mencoba membangun usaha pembenihan ikan lele.
"Awalnya saya usaha pembenihan ikan lele. Tapi, saya kendala buat memenuhi pakan dari cacing sutera," katanya ditemui di tempat usahanya, Rabu, 30, Oktober, 2024.
Dari situ, Aribowo melihat peluang yang cukup bagus. Berbekal pengetahuan yang ia dapat dari temannya, ia memberanikan diri untuk memulai usaha ternak cacing sutera sendiri.
"Awalnya cuma buat memenuhi kebutuhan pakan pembenihan lele saya," ucapnya.
Seiring berjalannya waktu, Ariwibowo malah kebanjiran pesanan. Bahkan saat ini, peternakan cacing sutera di lahan seluas kurang lebih 560 meter persegi miliknya belum mampu memenuhi kebutuhan pasar.
Dalam sehari, ia bisa memanen tujuh sampai 10 liter cacing sutera siap jual. Sedangkan untuk harga jual berkisar di harga Rp 40 ribu per liternya. Rata-rata, ia bisa meraup omset sekitar 10-11 juta tiap bulannya.
"Jadi kalau sementara ini, alhamdulillah untuk cacing sutera lancar. Terus menerus permintaan, malah masih kurang. Jadi untuk kedepannya itu perluasan lahan," ucapnya.
Menurutnya, untuk membudidayakannya cacing sutera tidak begitu sulit. Cacing sutera bisa berkembang biak dengan sendirinya tanpa perlakuan khusus. Usaha ini terbilang minim resiko.
Adapun hal yang harus dilakukan pertama adalah persiapan petak lahan (lahan basah di area persawahan), kemudian benih cacing sutera ditebar, masing-masing dua liter untuk tiap petaknya. Pemberian pakan pun cukup dilakukan setiap tiga hari sekali menggunakan pakan pelet.
Setelah itu, benih cacing sutera bisa dipanen setelah tiga bulan perawatan dimasa awal. Setelah itu, cacing sutera akan terus berkembang biak tanpa harus menebar ulang benih.