Berita , Jateng , Ekbis

Mendag Zulhas ke Semarang Tinjau Pasokan Bahan Pokok, Sejumlah Komoditas Turun Harga

profile picture Tim Red 4
Tim Red 4
Mendag Zulhas ke Semarang Tinjau Pasokan Bahan Pokok, Sejumlah Komoditas Turun Harga
Menteri Perdagangan Zulhas ke Semarang untuk cek harga bahan pokok jelang Natal dan Tahun Baru 2024. (Foto: Biro Humas Kementerian Perdagangan RI)

HARIANE - Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan atau yang akrab disapa Zulhas ke Semarang, Jawa Tengah, untuk meninjau pasokan serta harga-harga bahan pokok. 

Zulhas mengunjungi Pasar Bulu Semarang pada Selasa, 19 Desmeber 2023 dalam rangka kegiatan mengantisipasi menghadapi Natal dan Tahun Baru 2024. 

Ia didampingi oleh Plt. Sekretaris Jenderal Kemendag, Suhanto, Direktur Jenderal Perdagangan Dalam Negeri, Isy Karim, Direktur Barang Kebutuhan Pokok dan Barang Penting, Bambang Wisnubroto, dan Plt. Kepala Biro Humas, M. Rivai Abbas. 

Mendatangi kios pedagang secara langsung, Mendag menyampaikan bahwa harga bahan pokok di Semarang secara umum terjangkau dan terkendali.

“Alhamdulillah  harga-harga   bapok   menjelang Natal   dan   Tahun   Baru   stabil   dan   aman   karena pasokannya  lancar.  Masyarakat  silakan  berbelanja  seperti  biasa  karena  barangnya  banyak,” ungkap Mendag Zulkifli Hasan dilansir dari keterangan tertulis Kementerian Perdagangan RI. 

Dari hasil kunjungan tersebut didapati beberapa komoditas yang mengalami penurunan harga dibandingkan pekan lalu.

Harga bahan pokok di Semarang yang mengalami penurunan antara lain adalah telur ayam ras dari Rp 27.000/kg menjadi Rp 26.500/kg, cabai merah keriting dari Rp 65.000/kg menjadi Rp 60.000/kg, dan cabai merah besar dari Rp 60.000/kg menjadi Rp 50.000/kg.

Sementara itu untuk bahan pokok lainnya memiliki harga yang relatif stabil. Seperti misalnya tepung terigu Rp 12.000/kg, MINYAKITA Rp 14.000/liter, daging ayam ras Rp 34.000/kg, bawang merah Rp3 2.000/kg, dan bawang putih Rp 33.000/kg. 

Selain itu, komoditas yang harganya di atas Harga Eceran Tertinggi (HET) antara lain beras medium Rp 13.500/kg, beras premium Rp 15.000/kg, gula pasir Rp 17.000/kg, dan cabai rawit merah Rp 70.000/kg.

Dalam kunjungannya Menteri Perdagangan RI Zulhas mengungkapkan apresiasinya pada pemerintah daerah yang secara berkelanjutan menjalankan berbagai upaya untuk stabilisasi harga bahan pokok sehingga terjangkau oleh masyarakat, khususnya menjelang perayaan keagamaan dan tahun baru.

Kunjungan Zulkifli Hasan ke Semarang Juga Hadiri Rakernas APPSI

Selain meninjau pasokan dan harga kebutuhan pokok di Pasar Bulu, Zulkifli Hasan memenuhi undangan untuk hadir pada Rapat Kerja Nasional Asosiasi Pedagang Pasar Seluruh Indonesia (APPSI) di Semarang.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Tanggapan Haedar Nashir Soal Pengangkatan Deddy Corbuzier sebagai Stafsus Menhan

Tanggapan Haedar Nashir Soal Pengangkatan Deddy Corbuzier sebagai Stafsus Menhan

Kamis, 13 Februari 2025 12:38 WIB
Komunitas Madura Temui Gubernur DIY Usai Beredar Surat Tantangan Carok, Ini Saran Sri ...

Komunitas Madura Temui Gubernur DIY Usai Beredar Surat Tantangan Carok, Ini Saran Sri ...

Kamis, 13 Februari 2025 11:46 WIB
Tunggu Aturan Pusat, 3 Kalurahan di Gunungkidul Belum Bisa Lakukan PAW Lurah

Tunggu Aturan Pusat, 3 Kalurahan di Gunungkidul Belum Bisa Lakukan PAW Lurah

Kamis, 13 Februari 2025 11:02 WIB
Kemenag : Seluruh Jamaah Haji Reguler 2025 Wajib Punya BPJS Aktif

Kemenag : Seluruh Jamaah Haji Reguler 2025 Wajib Punya BPJS Aktif

Kamis, 13 Februari 2025 09:47 WIB
Harga Emas Antam Hari ini Kamis 13 Februari 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Antam Hari ini Kamis 13 Februari 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Kamis, 13 Februari 2025 09:46 WIB
Dampak Efisiensi Anggaran, Pemkab Gunungkidul Tidak Lagi Rapat di Hotel

Dampak Efisiensi Anggaran, Pemkab Gunungkidul Tidak Lagi Rapat di Hotel

Kamis, 13 Februari 2025 09:46 WIB
Kemarin Turun, Harga Emas Perhiasan Hari ini Kamis 13 Februari 2025 Naik Lagi!

Kemarin Turun, Harga Emas Perhiasan Hari ini Kamis 13 Februari 2025 Naik Lagi!

Kamis, 13 Februari 2025 09:46 WIB
Pemkab Bantul Pastikan Tidak Ada Pengurangan Pegawai Honorer Pasca Inpres Efisiensi Anggaran

Pemkab Bantul Pastikan Tidak Ada Pengurangan Pegawai Honorer Pasca Inpres Efisiensi Anggaran

Rabu, 12 Februari 2025 22:26 WIB
Cara Cek NIK KTP Penerima Bansos PKH Februari 2025 Secara Online

Cara Cek NIK KTP Penerima Bansos PKH Februari 2025 Secara Online

Rabu, 12 Februari 2025 21:41 WIB
ATM Bank BPD DIY di Kulon Progo Hampir Dibobol Maling, Polisi Lakukan Penyelidikan

ATM Bank BPD DIY di Kulon Progo Hampir Dibobol Maling, Polisi Lakukan Penyelidikan

Rabu, 12 Februari 2025 20:58 WIB