Berita , Jateng

Modal Kunci Serep, Eks Pemilik Curi Mobil BMW di Parkiran Hotel Semarang

profile picture Ima Rahma Mutia
Ima Rahma Mutia
pencurian mobil BMW di Semarang
Pelaku pencurian mobil BMW di Semarang berhasil diamankan. (Instagram/humas_polrestabessmg)

HARIANE – Polisi berhasil mengungkap kasus pencurian mobil BMW di Semarang yang terjadi pada Jumat, 4 Oktober 2024.

Diketahui, pencurian mobil warna putih metalik tersebut terjadi di parkiran hotel yang beralamat di Jalan Gajahmada, Semarang Tengah.

Saat dilakukan pengecekan melalui CCTV, rupanya mobil BMW yang baru dibeli korban melalui lelang sebuah bank tersebut dikendarai oleh pria tak dikenal.

Mengetahui hal tersebut, korban pun melaporkan peristiwa itu ke Polrestabes Semarang. Setelah dilakukan penyelidikan, pelaku bernama Budi Liem (43) warga Depok, akhirnya ditangkap.

Pelaku diamankan pada Rabu, 9 Oktober 2024 sekitar pukul 17.00 WIB beserta mobil curiannya di sekitar Jalan Tol Semarang-pekalongan, Jawa Tengah.

Modus Pencurian Mobil BMW di Semarang

Berdasarkan pers release yang dilakukan Polrestabes Semarang pada Senin, 14 Oktober 2024, diketahui kalau pelaku pencurian mobil BMW di Semarang adalah pemilik sebelumnya.

Kapolrestabes Semarang Kombes Irwan Anwar menyatakan kalau pelaku membeli mobil tersebut melalui kredit empat tahun.

Namun ia hanya membayar selama tiga bulan pertama. Selanjutnya ia tak pernah membayar angsuran lagi hingga akhirnya mobil tersebut ditarik dan dilelang oleh bank.

“Karena tidak pernah bayar angsuran, mobil tersebut akhirnya disita oleh bank untuk dilelang. Korban membelinya melalui proses lelang,” jelas Kombes Irwan Anwar.

Sebelum dilelang, rupanya pelaku sudah memasang GPS di mobil tersebut untuk melacak keberadaannya.

Dibutuhkan waktu empat bulan bagi pelaku untuk melacak keberadaan mobil tersebut. Selain itu ia juga masih menyimpan kunci cadangan BMW tersebut.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Antusiasme Tinggi, Balapan Kuda di SSA Bantul Dihadiri 20 Ribu Penonton

Antusiasme Tinggi, Balapan Kuda di SSA Bantul Dihadiri 20 Ribu Penonton

Minggu, 20 April 2025
Waspada, Ini Bahayanya Microsleep saat Berkendara

Waspada, Ini Bahayanya Microsleep saat Berkendara

Minggu, 20 April 2025
Komplotan Curanmor Tembak Warga Tebet Gegara Ketahuan saat Gasak Motor

Komplotan Curanmor Tembak Warga Tebet Gegara Ketahuan saat Gasak Motor

Minggu, 20 April 2025
Viral Oknum Polisi Hina Seniman di Subang, Berakhir Jalani Test Urin dan Minta ...

Viral Oknum Polisi Hina Seniman di Subang, Berakhir Jalani Test Urin dan Minta ...

Minggu, 20 April 2025
Belasan UMKM Binaan Dinas Perdagangan Gunungkidul Semarakkan Tradisi Babad Dalan Sodo

Belasan UMKM Binaan Dinas Perdagangan Gunungkidul Semarakkan Tradisi Babad Dalan Sodo

Minggu, 20 April 2025
Menteri Lingkungan Hidup Minta Kapolres Turut Andil dalam Penanganan Pembuangan Sampah Ilegal

Menteri Lingkungan Hidup Minta Kapolres Turut Andil dalam Penanganan Pembuangan Sampah Ilegal

Minggu, 20 April 2025
Produksi Sampah Meningkat, Menteri Lingkungan Hidup Desak Daerah Segera Bangun TPA

Produksi Sampah Meningkat, Menteri Lingkungan Hidup Desak Daerah Segera Bangun TPA

Minggu, 20 April 2025
Duh! Sopir Bus Nekat Intip Dan Rekam Wisatawan saat Mandi di Pantai Drini

Duh! Sopir Bus Nekat Intip Dan Rekam Wisatawan saat Mandi di Pantai Drini

Minggu, 20 April 2025
4 Unit Bangunan di Cipaku Bogor Ludes Terbakar, Begini Kronologinya

4 Unit Bangunan di Cipaku Bogor Ludes Terbakar, Begini Kronologinya

Minggu, 20 April 2025
Harga Emas Antam Hari ini Minggu 20 April 2025 Stabil, Cek Rinciannya Disini

Harga Emas Antam Hari ini Minggu 20 April 2025 Stabil, Cek Rinciannya Disini

Minggu, 20 April 2025