Berita , D.I Yogyakarta , Pilihan Editor

Operasi Pasar Minyak Goreng Curah dengan Harga Rp14.000/Liter Digencarkan Pemkot Yogyakarta Selama di Bulan Ramadhan

profile picture Hanna
Hanna
Operasi Pasar Minyak Goreng Curah dengan Harga Rp14.000/Liter Digencarkan Pemkot Yogyakarta Selama di Bulan Ramadhan
Operasi Pasar Minyak Goreng Curah dengan Harga Rp14.000/Liter Digencarkan Pemkot Yogyakarta Selama di Bulan Ramadhan
HARIANE - Operasi pasar minyak goreng menjadi kegiatan yang saat ini sedang rutin dilakukan baik oleh Pemerintah Pusat maupun Pemerintah Daerah.
Operasi pasar minyak goreng ini dilakukan Pemerintah untuk meninjau harga serta ketersediaan minyak goreng sebagai kebutuhan pokok masyarakat.
Operasi pasar minyak goreng secara rutin ini juga ditujukan agar kebutuhan pokok tersebut terjamin tetap bisa didapatkan masyarakat walaupun harganya sedang tinggi.

Operasi pasar minyak goreng curah di Yogyakarta

Pada Kamis, 07 April 2022 Pemerintah Kota (Pemkot) Yogyakarta mengadakan operasi pasar minyak goreng curah yang diadakan di Kompleks Balai Kota Yogyakarta.
BACA JUGA : 5 Konglomerat Pemilik Pabrik Minyak Goreng, Tercatat dalam Daftar Keluarga Terkaya di Indonesia
Dilansir dari website Pemerintah Kota Yogyakarta, dalam operasi pasar yang bekerja sama dengan distributor itu minyak goreng curah dijual dengan harga Rp 14.000/liter.
Wakil Walikota Yogyakarta Heroe Poerwadi mengatakan bahwa operasi pasar itu diperuntukan bagi warga Kemantren Umbulharjo dengan alokasi sebanyak 1.200 liter minyak goreng curah.
Pemerintah Kota (Pemkot) Yogyakarta berencana akan terus menggencarkan operasi pasar tersebut selama di bulan Ramadhan.
Operasi pasar digelar agar masyarakat mendapatkan minyak goreng curah dengan harga normal atau wajar. Mengingat harga minyak goreng curah di pasaran cukup tinggi karena pasokan berkurang.
“Ini untuk warga kurang mampu dan pelaku UMKM supaya dalam usahanya mereka juga bisa menjual dengan harga yang tidak mahal,” ucap Heroe Poerwadi.
Wakil Walikota Yogyakarta tersebut juga menyampaikan bahwa operasi pasar ini juga sudah dilakukan melalui pasar diantaranya Pasar Sentul.
Untuk operasi pasar minyak goreng curah melalui pasar-pasar sudah teragendakan dengan alokasi total sekitar 5.100 liter.
Ads Banner

BERITA TERKINI

Seleksi PPK Pilkada 2024, 207 Peserta Jalani Tes Tertulis Dengan Metode CAT

Seleksi PPK Pilkada 2024, 207 Peserta Jalani Tes Tertulis Dengan Metode CAT

Selasa, 07 Mei 2024 20:17 WIB
Lestarikan Tembang Macapat, Dinas Kebudayaan Kota Yogyakarta Gelar Macapat Senja Ketiga Kalinya

Lestarikan Tembang Macapat, Dinas Kebudayaan Kota Yogyakarta Gelar Macapat Senja Ketiga Kalinya

Selasa, 07 Mei 2024 20:12 WIB
Nasdem dan Demokrat Buka Pendaftaran Balon Bupati dan Wakil Bupati, Beberapa Tokoh Mulai ...

Nasdem dan Demokrat Buka Pendaftaran Balon Bupati dan Wakil Bupati, Beberapa Tokoh Mulai ...

Selasa, 07 Mei 2024 20:03 WIB
Pilkada Serentak 2024, DPD Golkar Mulai Lakukan Survei Elektabilitas Pekan Ini

Pilkada Serentak 2024, DPD Golkar Mulai Lakukan Survei Elektabilitas Pekan Ini

Selasa, 07 Mei 2024 19:47 WIB
Rawan Tumpahan Solar, Polisi-Relawan Slumprit Open Donasi Karung Wadah Serbuk Kayu untuk Disiagakan

Rawan Tumpahan Solar, Polisi-Relawan Slumprit Open Donasi Karung Wadah Serbuk Kayu untuk Disiagakan

Selasa, 07 Mei 2024 19:43 WIB
Sambut HUT Kabupaten Sleman ke-108, Pegawai Lingkungan Pemkab Ikuti Lomba Olahraga Tradisional

Sambut HUT Kabupaten Sleman ke-108, Pegawai Lingkungan Pemkab Ikuti Lomba Olahraga Tradisional

Selasa, 07 Mei 2024 16:14 WIB
Jaga Kualitas Udara, Pemkab Sleman Lakukan Uji Emisi Kendaraan Gratis

Jaga Kualitas Udara, Pemkab Sleman Lakukan Uji Emisi Kendaraan Gratis

Selasa, 07 Mei 2024 16:04 WIB
KPU Bantul Ingatkan Caleg Terpilih Laporkan LHKPN Sebelum Dilantik

KPU Bantul Ingatkan Caleg Terpilih Laporkan LHKPN Sebelum Dilantik

Selasa, 07 Mei 2024 15:45 WIB
172 Kampus Muhammadiyah Serentak Gelar Aksi Bela Palestina

172 Kampus Muhammadiyah Serentak Gelar Aksi Bela Palestina

Selasa, 07 Mei 2024 15:18 WIB
Bersiap Jadi Tuan Rumah Porda DIY, Pemkab Gunungkidul Mulai Benahi Fasilitas Olahraga

Bersiap Jadi Tuan Rumah Porda DIY, Pemkab Gunungkidul Mulai Benahi Fasilitas Olahraga

Selasa, 07 Mei 2024 15:07 WIB