Berita , Jabar

Pelaku Pembunuhan Mahasiswa Unpad Tertangkap, Polrestabes Bandung Ungkap Motif Pelaku Tega Tusuk Temannya Hingga Tewas

profile picture M Nazilul Mutaqin
M Nazilul Mutaqin
Pelaku Pembunuhan Mahasiswa Unpad Tertangkap, Polrestabes Bandung Ungkap Motif Pelaku Tega Tusuk Temannya Hingga Tewas
Pelaku Pembunuhan Mahasiswa Unpad Tertangkap, Polrestabes Bandung Ungkap Motif Pelaku Tega Tusuk Temannya Hingga Tewas
HARIANE - Pelaku pembunuhan mahasiswa Unpad tertangkap pada Jumat, 11 November 2022, dimana tersangka merupakan teman korban sendiri.
Pelaku pembunuhan mahasiswa Unpad tertangkap kurang dari 24 jam setelah menjalankan aksinya pada Jumat, 11 November 2022 sekitar pukul 09.30 WIB.
Adapun pelaku pembunuhan mahasiswa Unpad tertangkap tersebut menjalankan aksinya di rumah korban, di Komplek Gading Tutuka Residence, Kecamatan Cangkuang, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.

Kronologi dan Motif Pelaku Pembunuhan Mahasiswa Unpad  Tertangkap

Pelaku pembunuhan Mahasiswa Unpad tertangkap
Barang bukti yang diamankan Polresta Bandung dalam kasus pembunuhan mahasiswa Unpad. (Foto: Instagram/polrestabandung)
Dilansir dari laman resmi TB News, Kapolresta Bandung, Kombes Pol. Kusworo Wibowo menjelaskan bahwa korban berinisial CAM (23) merupakan mahasiswa Universitas Padjadjaran (Unpad).
Sementara pelaku pembunuhan mahasiswa Unpad tertangkap merupakan teman korban sendiri yang berinisial FA (24).
BACA JUGA : Profil Pablo Mari, Pemain Bertahan Arsenal yang Jadi Korban Penusukan di Milan
Kasus pembunuhan ini bermula ketika FA mendatangi rumah korban CAM setelah membeli jaket ojek online dan membawa senjata tajam. 
Setibanya di rumah CAM, FA masuk ke dalam rumah dan berpura-pura sebagai kurir yang mengantar paket. Dengan begitu, pelaku bisa lebih leluasa masuk rumah CAM tanpa adanya gangguan.
"Setelah berada di dalam rumah, tersangka langsung mengeluarkan pisaunya atau senjata tajamnya dan menusukkan beberapa kali ke tubuh korban," terang Kapolresta Bandung.
Lebih lanjut, Kusworo Wibowo menjelaskan bahwa korban sempat berteriak minta tolong sebelum ajal menjemputnya.
"Lalu warga sekitar mendengar suara teriakan meminta tolong dari arah rumah korban. Kemudian warga menghampiri rumah korban di Komplek Gading Tutuka 2 itu dan mendapati korban sudah bersimbah darah," ungkap Kusworo.
Ads Banner

BERITA TERKINI

Tabrak Truk dari Belakang, Pengendara Motor Meninggal Dunia

Tabrak Truk dari Belakang, Pengendara Motor Meninggal Dunia

Jumat, 22 November 2024 20:29 WIB
4 SPBU Disegel Karena Pakai Alat Untuk Curangi Konsumen, Begini Kata Hiswana Migas ...

4 SPBU Disegel Karena Pakai Alat Untuk Curangi Konsumen, Begini Kata Hiswana Migas ...

Jumat, 22 November 2024 20:05 WIB
Agung-Ambar Dapatkan Dukungan dari Keluarga Matahari 1912

Agung-Ambar Dapatkan Dukungan dari Keluarga Matahari 1912

Jumat, 22 November 2024 19:44 WIB
Bawaslu Sleman Minta KPU Antisipasi TPS Rawan

Bawaslu Sleman Minta KPU Antisipasi TPS Rawan

Jumat, 22 November 2024 18:49 WIB
Polres Bantul Buka Layanan Pembuatan SIM D, Khusus Untuk Difabel

Polres Bantul Buka Layanan Pembuatan SIM D, Khusus Untuk Difabel

Jumat, 22 November 2024 12:54 WIB
Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Jumat, 22 November 2024 10:04 WIB
WOW! Harga Emas Antam Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik Rp 22.000 ...

WOW! Harga Emas Antam Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik Rp 22.000 ...

Jumat, 22 November 2024 09:33 WIB
Jelang Hari Pencoblosan, Calon Bupati Gunungkidul Lari Sejauh 42 Kilometer

Jelang Hari Pencoblosan, Calon Bupati Gunungkidul Lari Sejauh 42 Kilometer

Jumat, 22 November 2024 09:05 WIB
Banyak Gen Z Terjerat Pinjol, Home Credit Literasikan Keuangan ke Mahasiswa UGM

Banyak Gen Z Terjerat Pinjol, Home Credit Literasikan Keuangan ke Mahasiswa UGM

Jumat, 22 November 2024 07:37 WIB
Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Jumat, 22 November 2024 06:45 WIB