Berita , Jabar

Pelaku Penganiayaan Jukir di Cimaung Ngaku Gentleman, Polisi : Tapi Kok Kabur?

profile picture Ima Rahma Mutia
Ima Rahma Mutia
penganiayaan jukir di Cimaung
Pelaku utama aksi penganiayaan jukir di Cimaung, Bandung ada 5 orang. (Pexels/Kindel Media)

HARIANE – Satreskrim Polresta Bandung menangkap 10 anggota geng motor Brigez yang diduga terlibat dalam aksi penganiayaan jukir di Cimaung.

Hingga saat ini, total ada 21 orang yang berhasil diamankan polisi termasuk 10 orang yang kabur ke Garut. Dari jumlah tersebut, Polisi menetapkan 5 orang sebagai pelaku utama.

“Pelaku utama berhasil diamankan sekitar lima orang,” ujar Kapolresta Bandung Kombes Pol Aldi Subartono.

Sementara sisanya ditangkap lantaran diduga menghalangi penyidikan dan membantu pelaku utama melarikan diri.

“Kemudian ada beberapa pelaku lain ini terkait perannya sebagai orang yang ikut menghalang-halangi atau merintangi penyidikan,” terang Kombes Pol Aldi.

Saat para pelaku yang kabur ke Garut digiring di Polresta Bandung, ada dari mereka yang mengaku sebagai gentleman dan siap bertanggung jawab.

“Laki-laki gentleman mempertanggungjawabkan perbuatannya, tapi kabur ke Garut semua,” timpal polisi tersebut yang membuat para pelaku terdiam.

Kronologi Penganiayaan Jukir di Cimaung

Minggu, 16 maret 2025 sekitar pukul 18.30 WIB, terjadi aksi penganiayaan jukir di Cimaung yang dilakukan oleh oknum anggota geng Motor Brigez.

Insiden memilukan itu bermula saat korban medang melakukan tugasnya sebagau juru parkir di sebuah minimarket.

Dari arah Banjaran ke Pangalengan, muncul rombongan pelaku yang secara tiba-tiba menyerang korban bernama Rizal Setiawan (24).

Korban pun kabur ke dalam minimarket dan dikejar oleh para pelaku utama. Saat korban jatuh, secara bersama-sama pelaku melakukan penganiayaan secara brutal hingga RS meninggal dunia di tempat.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Kasus Penyiraman Air Ke Lurah Krambilsawit, Begini Pengakuan Debt Collector

Kasus Penyiraman Air Ke Lurah Krambilsawit, Begini Pengakuan Debt Collector

Rabu, 30 April 2025
Program MBG di Kotagede Yogyakarta Mandek, Ribuan Siswa Kena Dampak

Program MBG di Kotagede Yogyakarta Mandek, Ribuan Siswa Kena Dampak

Rabu, 30 April 2025
Pemkot Yogyakarta Ajukan Taman Siswa Jadi Sekolah Rakyat ke Kemensos RI

Pemkot Yogyakarta Ajukan Taman Siswa Jadi Sekolah Rakyat ke Kemensos RI

Rabu, 30 April 2025
Kasus Stunting Masih 14,35 Persen, Ini Upaya Pemkab Gunungkidul

Kasus Stunting Masih 14,35 Persen, Ini Upaya Pemkab Gunungkidul

Rabu, 30 April 2025
Mengaku Pegawai Dinas, Rombongan Pria Misterius Mencuri di Sejumlah Rumah di Gunungkidul

Mengaku Pegawai Dinas, Rombongan Pria Misterius Mencuri di Sejumlah Rumah di Gunungkidul

Rabu, 30 April 2025
Pria Bikin Ribut Bawa Pisau Dapur di Sedayu Bantul Berujung Diciduk Polisi

Pria Bikin Ribut Bawa Pisau Dapur di Sedayu Bantul Berujung Diciduk Polisi

Rabu, 30 April 2025
Gunungkidul Bakal Miliki Sekolah Seni, Ini Wilayah yang Dibidik Jadi Lokasinya

Gunungkidul Bakal Miliki Sekolah Seni, Ini Wilayah yang Dibidik Jadi Lokasinya

Rabu, 30 April 2025
Harga Emas Antam Hari ini Rabu 30 April 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Antam Hari ini Rabu 30 April 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Rabu, 30 April 2025
Innalillahi, Pria Paruh Baya Ditemukan Meninggal Dunia di Dalam Kamar Kost

Innalillahi, Pria Paruh Baya Ditemukan Meninggal Dunia di Dalam Kamar Kost

Rabu, 30 April 2025
Wow, Harga Emas Perhiasan Hari ini Rabu 30 April 2025 Naik Lagi

Wow, Harga Emas Perhiasan Hari ini Rabu 30 April 2025 Naik Lagi

Rabu, 30 April 2025