Berita , D.I Yogyakarta

Pemancing Tenggelam di Pantai Jungwok Ditemukan Setelah 4 Hari Pencarian

profile picture Tim Red 4
Tim Red 4
Pemancing Tenggelam di Pantai Jungwok Ditemukan Setelah 4 Hari Pencarian
Pemancing tenggelam di Pantai Jungwok akhirnya bisa dievakuasi setelah empat hari pencarian. (Foto: Instagram/satlinmaswilayah1)

HARIANE - Pencarian pemancing tenggelam di Pantai Jungwok yang terjadi pada Senin, 5 Februari 2024 akhirnya membuahkan hasil setelah 4 hari.

Tubuh korban yang mengapung di atas permukaan laut ditemukan oleh tim SAR gabungan pada Kamis, 8 Februari 2024 sekira pukul 06.00 WIB.

Menurut keterangan dari SAR Wilayah Operasi I, korban ditemukan oleh tim perahu Pantai Sadeng yang sedang melakukan penyisiran di sebelah barat dermaga pantai. Tubuh korban ditemukan pada jarak kurang lebih setengah mil dari dermaga.

Jenazah pemancing yang mengapung dalam posisi tengkurap tersebut kemudian langsung diangkat dan dievakuasi untuk dilakukan proses selanjutnya.

Korban dibawah ke Puskesmas Girisubo untuk dilakukan visum. Dari pemeriksaan ditemukan kondisi tubuh korban masih utuh tapi membengkak, terdapat luka pada paha sebelah kirinya, muka rusak, dan rambut sudah tidak ada.

Jenazah kemudian dibawa ke rumah duka untuk diteruskan ke proses pemakaman oleh kepolisian Polsek Girisubo dan juga warga setempat.

Kronologi Pemancing Tenggelam di Pantai Jungwok

Rakino (65) warga Jepitu, Girisubo, Gunungkidul, Yogyakarta menjadi korban tenggelam di Regisan sebelah barat Pantai Jungwok.

Korban pada saat kejadian sedang memancing bersama dengan dua rekannya tetapi hanyut terbawa ombak besar yang datang. Korban saat itu sedang dalam posisi memasang umpan di kail dan membelakangi laut sehingga diduga tidak awas dengan datangnya ombak. 

Pencarian langsung dilakukan dengan mengerahkan personel SAR gabungan untuk melakukan penyisiran melalui darat, udara, dan juga laut. 

Pencarian tim darat menjangkau area yang menjadi TKP, area tebing-tebing di sebelah timur TKP dengan jarak 5 km, dan juga pemantauan area tebing di sebelah barat TKP hingga Pantai Watulumbung.

Sementara pencarian lewat udara menggunakan drone dengan radius pencarian 3 km di timur TKP. Sedangkan tim laut menggunakan tiga perahu untuk melakukan penyisiran ke area barat maupun timur.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Jumat, 22 November 2024 06:45 WIB
Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Kamis, 21 November 2024 23:06 WIB
Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Kamis, 21 November 2024 22:38 WIB
Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Kamis, 21 November 2024 21:44 WIB
Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Kamis, 21 November 2024 21:34 WIB
Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Kamis, 21 November 2024 18:38 WIB
PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

Kamis, 21 November 2024 18:00 WIB
Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Kamis, 21 November 2024 17:50 WIB
Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Kamis, 21 November 2024 17:40 WIB
Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Kamis, 21 November 2024 17:15 WIB