Berita , D.I Yogyakarta

Pemkab Sleman Sediakan Bus Sekolah Gratis, Ini Rute dan Jam Operasinya

profile picture Wahyu Turi
Wahyu Turi
Pemkab Sleman Sediakan Bus Sekolah Gratis, Ini Rute dan Jam Operasinya
Pemkab Sleman sediakan bus sekilah gratis. (Foto: Bagian Prokopim Setda Sleman)

HARIANE – Sebagai upaya mendukung program Kabupaten Layak Anak, serta menekan kepadatan lalu lintas dan mengurangi angka kecelakaan lalu lintas, Pemerintah Kabupaten Sleman melalui Dinas Perhubungan Sleman meluncurkan Sistem Transportasi Bus Sekolah Layak Anak Sleman (SI BULAN).

Pjs Bupati Sleman, Kusno Wibowo, mengatakan peluncuran layanan bus sekolah gratis merupakan bentuk hadirnya Pemerintah Kabupaten Sleman dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat, termasuk anak-anak sekolah, serta mendukung program Kabupaten Layak Anak.

"Keberadaan Bus Sekolah Gratis ini, selain memberikan kemudahan bagi anak-anak untuk berangkat dan pulang sekolah, juga merupakan upaya Pemkab Sleman dalam menekan kepadatan lalu lintas dan mengurangi angka kecelakaan lalu lintas," kata Kusno, Senin, 18 November 2024.

Menurutnya, bus sekolah gratis ini juga dapat menjadi sarana bagi para siswa untuk saling mengenal satu dengan yang lainnya, sehingga terjadinya tawuran antar sekolah dapat dihindarkan.

Ia juga berharap keberadaan bus sekolah gratis ini dapat menjadi solusi kemacetan lalu lintas dan memberikan kenyamanan bagi pengguna jalan, khususnya pada jam berangkat dan pulang sekolah.

Sementara itu, Kepala Dinas Perhubungan Sleman, Arip Pramana, mengatakan bahwa sebagai permulaan, program SI BULAN ini dilaksanakan dengan mengoperasikan dua unit bus.

Sedangkan trayek SI BULAN terdiri dari bus sekolah koridor 1 dan bus sekolah koridor 2.

Kedua unit bus tersebut beroperasi pada hari Senin hingga Kamis, dengan jam keberangkatan pagi pukul 06.00 WIB hingga pukul 07.00 WIB, dan keberangkatan sore mulai pukul 15.00 WIB hingga 16.00 WIB.

Untuk hari Jumat, keberangkatan pagi dimulai pukul 06.00 WIB hingga 07.00 WIB, dan keberangkatan sore pada pukul 14.00 WIB hingga 15.00 WIB.

Arip menjelaskan, untuk trayek koridor 1, dilayani oleh bus berwarna biru dengan rute start Dinas Perhubungan Sleman menuju Jalan Pangukan, kemudian melewati Jalan Wadas Cebongan, Jalan Cebongan Seyegan, Jalan Godean Seyegan, Jalan Demak Ijo Kebon Agung, dan berakhir di Pasar Belut.

“Sedangkan trayek koridor 2, dilayani oleh bus berwarna kuning dengan rute Pasar Belut Godean, Jalan Demak Ijo Kebon Agung, Jalan Godean Seyegan, Jalan Cebongan Seyegan, Jalan Wadas Cebongan, Jalan Beran Pangukan, dan berakhir di Dinas Perhubungan Sleman,” kata Arip.

Sebelum diluncurkan, pihaknya mengaku telah melakukan uji coba program SI BULAN selama dua pekan.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Kakek Pencuri Uang dan Perhiasan Tetangga di Sedayu Bantul Ternyata Residivis Kasus Asusila

Kakek Pencuri Uang dan Perhiasan Tetangga di Sedayu Bantul Ternyata Residivis Kasus Asusila

Senin, 21 April 2025
Meninggal Dunia di Usia ke-88 Tahun, Haedar Nashir Kenang Sosok Paus Fransiskus

Meninggal Dunia di Usia ke-88 Tahun, Haedar Nashir Kenang Sosok Paus Fransiskus

Senin, 21 April 2025
Peringati Hari Kartini, Bupati Gunungkidul: Perempuan Tidak Boleh Takut Bersaing

Peringati Hari Kartini, Bupati Gunungkidul: Perempuan Tidak Boleh Takut Bersaing

Senin, 21 April 2025
Tren Coffee Shop Menjamur, Pemkab Sleman Dorong Produktivitas Kopi Merapi

Tren Coffee Shop Menjamur, Pemkab Sleman Dorong Produktivitas Kopi Merapi

Senin, 21 April 2025
Muncul Nama Kaliurang Pada Minuman Beralkohol, Pemkab Sleman Mensomasi Perusahaan

Muncul Nama Kaliurang Pada Minuman Beralkohol, Pemkab Sleman Mensomasi Perusahaan

Senin, 21 April 2025
Pengakuan Pelaku Penyerangan di Pom Jalan Parangtritis Bantul, Sempat Adu Tantang dengan Korban

Pengakuan Pelaku Penyerangan di Pom Jalan Parangtritis Bantul, Sempat Adu Tantang dengan Korban

Senin, 21 April 2025
Damkar Pekalongan Dapat Laporan Kebakaran Palsu, Pelapor Bisa Kena Pidana

Damkar Pekalongan Dapat Laporan Kebakaran Palsu, Pelapor Bisa Kena Pidana

Senin, 21 April 2025
Pemalakan di Toko Sembako Banjaran Bandung, Pembeli Diancam Pakai Sajam

Pemalakan di Toko Sembako Banjaran Bandung, Pembeli Diancam Pakai Sajam

Senin, 21 April 2025
Kakek di Bantul Nekat Curi Uang hingga Emas Perhiasan Milik Tetangganya, Alasannya Bikin ...

Kakek di Bantul Nekat Curi Uang hingga Emas Perhiasan Milik Tetangganya, Alasannya Bikin ...

Senin, 21 April 2025
Kecelakaan di Comal Baru Pemalang, Tronton Sasak Pemotor dan Terperosok ke Parit

Kecelakaan di Comal Baru Pemalang, Tronton Sasak Pemotor dan Terperosok ke Parit

Senin, 21 April 2025