Berita , Jateng

Penembakan di Hotel Braga Sokaraja Purwokerto, Polisi Libatkan Gegana saat Tangkap Pelaku

profile picture Ima Rahma Mutia
Ima Rahma Mutia
penembakan di Hotel Braga Sokaraja Purwokerto
Terjadi aksi penembakan di Hotel Braga Sokaraja Purwokerto pada 27 April 2024. (Pexels/cottonbro studio)

HARIANE – Terjadi kasus penembakan di Hotel Braga Sokaraja Purwokerto Banyumas pada Sabtu, 27 April 2024 sekitar pukul 04.00 WIB.

Berdasarkan CCTV yang beredar, insiden penembakan juru parkir di Hotel Purwokerto ini bermula saat pelaku AYR (31) keluar dari Hotel Braga Sokaraja dengan menggunakan mobil Honda Jazz.

Di saat yang bersamaan, petugas parkir alias korban FS (35) mendatangi mobil pelaku untuk meminta karcis parkir.

Saat dimintai karcis parkir itulah pelaku tidak terima dan naik pitam. Pelaku yang diduga mabuk itu pun membuka pintu mobil dan menembak dada korban sebanyak dua kali.

Korban kemudian tersungkur dan meninggal dunia ditempat. Pelaku asal Cileunyi, Bandung tersebut kemudian pergi dari TKP.

Polisi Bawa Gegana saat Tangkap Pelaku Penembakan di Hotel Braga Sokaraja Purwokerto

penembakan di Hotel Braga Sokaraja Purwokerto
Pelaku penembakan alias AYR. (Instagram/infokriminaljateng)

Berdasarkan info yang didapat dari Instagram @infokriminaljateng, Polres Banyumas langsung datang ke TKP begitu mendapatkan laporan adanya insiden penembakan di Hotel Braga Sokaraja Purwokerto yang menyebabkan korban meninggal dunia.

Setelah melakukan olah TKP dan mendapatkan identitas pelaku, Tim Resmob Polres Banyumas langsung melakukan pengejaran terhadap pelaku.

Polres Banyumas berkoordinasi dengan Tim Gegana Brimob Polda Jateng beserta 1 Peleton Kompi 2D Pelopor yang dipimpin Danyon AKP Maryono saat menangkap pelaku, mengingat yang bersangkutan membawa senjata api.

Beberapa jam setelahnya, pelaku berhasil ditangkap di tempat persembunyiannya yaitu di Rumah Indah 2 Guest House jalan A. Jaelani, Karangwangkal, Kecamatan Purwokerto Utara.

Selain menangkap pelaku, Polisi juga menyita sejumlah barang bukti seperti senpi revolver rakitan dan amunisi 9mm pindad yang digunakan untuk menghabisi korban.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Antusiasme Tinggi, Balapan Kuda di SSA Bantul Dihadiri 20 Ribu Penonton

Antusiasme Tinggi, Balapan Kuda di SSA Bantul Dihadiri 20 Ribu Penonton

Minggu, 20 April 2025
Waspada, Ini Bahayanya Microsleep saat Berkendara

Waspada, Ini Bahayanya Microsleep saat Berkendara

Minggu, 20 April 2025
Komplotan Curanmor Tembak Warga Tebet Gegara Ketahuan saat Gasak Motor

Komplotan Curanmor Tembak Warga Tebet Gegara Ketahuan saat Gasak Motor

Minggu, 20 April 2025
Viral Oknum Polisi Hina Seniman di Subang, Berakhir Jalani Test Urin dan Minta ...

Viral Oknum Polisi Hina Seniman di Subang, Berakhir Jalani Test Urin dan Minta ...

Minggu, 20 April 2025
Belasan UMKM Binaan Dinas Perdagangan Gunungkidul Semarakkan Tradisi Babad Dalan Sodo

Belasan UMKM Binaan Dinas Perdagangan Gunungkidul Semarakkan Tradisi Babad Dalan Sodo

Minggu, 20 April 2025
Menteri Lingkungan Hidup Minta Kapolres Turut Andil dalam Penanganan Pembuangan Sampah Ilegal

Menteri Lingkungan Hidup Minta Kapolres Turut Andil dalam Penanganan Pembuangan Sampah Ilegal

Minggu, 20 April 2025
Produksi Sampah Meningkat, Menteri Lingkungan Hidup Desak Daerah Segera Bangun TPA

Produksi Sampah Meningkat, Menteri Lingkungan Hidup Desak Daerah Segera Bangun TPA

Minggu, 20 April 2025
Duh! Sopir Bus Nekat Intip Dan Rekam Wisatawan saat Mandi di Pantai Drini

Duh! Sopir Bus Nekat Intip Dan Rekam Wisatawan saat Mandi di Pantai Drini

Minggu, 20 April 2025
4 Unit Bangunan di Cipaku Bogor Ludes Terbakar, Begini Kronologinya

4 Unit Bangunan di Cipaku Bogor Ludes Terbakar, Begini Kronologinya

Minggu, 20 April 2025
Harga Emas Antam Hari ini Minggu 20 April 2025 Stabil, Cek Rinciannya Disini

Harga Emas Antam Hari ini Minggu 20 April 2025 Stabil, Cek Rinciannya Disini

Minggu, 20 April 2025