Berita , Jatim

Penemuan Mayat di Jalan Ahmad Yani Surabaya Hari ini, Barang Berharga Raib

profile picture Ima Rahma Mutia
Ima Rahma Mutia
mayat di Jalan Ahmad Yani Surabaya
Penemuan mayat di Jalan Ahmad Yani Surabaya pada 2 April 2023 dini hari. (Instagram/call112surabaya)

HARIANE – Ditemukan sesosok mayat di Jalan Ahmad Yani Surabaya, Jawa Timur pada hari ini Minggu 2 April 2023.

Mayat remaja laki-laki berinisial MIF (19) tersebut ditemukan sekitar pukul 02.47 WIB dini hari oleh teman korban.

Bagaimana kronologi penemuan serta keadaan korban saat pertama kali ditemukan? Simak penjelasan selengkapnya dibawah ini.

Kronologi Penemuan Mayat di Jalan Ahmad Yani Surabaya

Berdasarkan keterangan dari teman korban yang diunggah di Instagram Command Center 112 Surabaya, MIF sebelumnya bertemu dengan teman-temannya.

Usai berkumpul, korban kemudian pulang dari Sidoarjo. Dalam perjalanan pulang tersebut, korban ternyata mendahului teman-temannya.

Selang beberapa waktu kemudian teman korban menemukan MIF sudah tergeletak di pinggir Jalan Ahmad Yani nomor 116 .

mayat di Jalan Ahmad Yani Surabaya
Petugas sedang mengevakuasi korban. (Instagram/call112surabaya)

Mengetahui kejadian tersebut, teman korban yang tidak disebutkan identitasnya itu kemudian menghubungi pihak yang berwenang untuk meminta pertolongan.

Beberapa saat kemudian Tim Gerak Cepat Surabaya datang ke lokasi untuk mengecek keadaan korban dan dinyatakan meninggal dunia.

Mayat di Jalan Ahmad Yani Surabaya tersebut lantas dibawa ke Rumah Sakit Dr Soetomo oleh tim gabungan PMI, Satpol PP, BPBD, damkar, Dishub dan Dinsos Surabaya.

Mirisnya lagi, barang berharga milik korban seperti satu unit sepeda motor, handphone dan dompet tidak ditemukan di lokasi.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Rakus, Seorang Petugas BUMDES Gelapkan Uang Lebih dari Rp 1 Miliar

Rakus, Seorang Petugas BUMDES Gelapkan Uang Lebih dari Rp 1 Miliar

Rabu, 23 April 2025
Sembilan Pasangan Nikah Bareng di Pantai Sundak, Ini Keunikan Mahar yang Digunakan

Sembilan Pasangan Nikah Bareng di Pantai Sundak, Ini Keunikan Mahar yang Digunakan

Rabu, 23 April 2025
Polisi Rilis Ciri-ciri Mayat Pria Terbungkus Karung Dalam Got di Tangerang

Polisi Rilis Ciri-ciri Mayat Pria Terbungkus Karung Dalam Got di Tangerang

Rabu, 23 April 2025
Kecelakaan di Jogja, Mobil Sruduk Sejumlah Kendaraan di Rel Kereta Timoho

Kecelakaan di Jogja, Mobil Sruduk Sejumlah Kendaraan di Rel Kereta Timoho

Rabu, 23 April 2025
Peringatan HUT TAGANA Ke-21 se-DIY, Kabupaten Sleman Jadi Tuan Rumah

Peringatan HUT TAGANA Ke-21 se-DIY, Kabupaten Sleman Jadi Tuan Rumah

Rabu, 23 April 2025
Tindak Lanjuti Kasus Penyalahgunaan LPG Bersubsidi di Kulon Progo, Pertamina Putus Kontrak 5 ...

Tindak Lanjuti Kasus Penyalahgunaan LPG Bersubsidi di Kulon Progo, Pertamina Putus Kontrak 5 ...

Rabu, 23 April 2025
78 CPNS Gunungkidul Terima SK Pengangkatan

78 CPNS Gunungkidul Terima SK Pengangkatan

Rabu, 23 April 2025
Polda DIY Bongkar Penyalahgunaan LPG Bersubsidi, Begini Modus Operandinya

Polda DIY Bongkar Penyalahgunaan LPG Bersubsidi, Begini Modus Operandinya

Rabu, 23 April 2025
Kasus Penyiraman Air oleh Debt Collector, Lurah Lapor Polisi

Kasus Penyiraman Air oleh Debt Collector, Lurah Lapor Polisi

Rabu, 23 April 2025
Warung Makan di Sewon Bantul Kebakaran, Pemilik Rugi Rp 10 Juta Lebih

Warung Makan di Sewon Bantul Kebakaran, Pemilik Rugi Rp 10 Juta Lebih

Rabu, 23 April 2025