Berita , Jatim

Perahunya Karam, Seorang Pemancing Tenggelam di Dermaga Mangrove Gunung Anyar Surabaya

profile picture Ima Rahma Mutia
Ima Rahma Mutia
pemancing tenggelam di Dermaga Mangrove Gunung Anyar
Kronoloagi pemancing tenggelam di Dermaga Mangrove Gunung Anyar Surabaya. (Instagram/call112surabaya)

HARIANE – Seorang pemancing tenggelam di Dermaga Mangrove Gunung Anyar Surabaya hari ini MInggu 13 Oktober 2024 sekitar pukul 03.00 WIB dini hari.

Berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun, korban adalah seorang pria berinisial EB (34) asal Kutisari Selatan, Kecamatan Tenggilis Mejoyo, Surabaya.

“Seorang pemancing pria berinisial EB (34) asal kutisari selatan meninggal dunia,” keterangan akun Instagram @call112surabaya.

Kronologi Pemancing Tenggelam di Dermaga Mangrove Gunung Anyar Surabaya

Berdasarkan keterangan yang didapat dari teman korban, insiden pemancing tenggelam di Dermaga Mangrove Gunung Anyar Surabaya berawal saat EB dan empat teman lainnya berangkat memancing ke laut lepas dekat TKP.

Namun sayang, saat berada di tengah laut perahu yang ditumpangi oleh EB dan teman-temannya mengalami kebocoran dan karam.

“Korban sebelumnya berangkat memancing dari Mangrove Gunung Anyar bersama 4 orang temannya ke laut lepas, namun saat di tengah laut perahu mengalami kebocoran hingga ditemukan perahu lain yang sedang melintas,” keterangan akun Instagram tersebut.

Ditengah menunggu kapan tersebut, EB tidak sadarkan diri dan berakhir meninggal dunia usai terombang-ambing di laut lepas.

“Dalam kejadian tersebut EB tidak sadarkan diri hingga akhirnya meninggal dunia usai terombanag ambing di laut lepas,” lanjutnya.

Insiden tersebut pun dilaporkan ke Sat Reskrim Polrestabes Surabaya. Selanjutnya petugas dari BPBD dan Dinsos Kota Surabaya menuju lokasi untuk mencari jenazah korban.

Setelah ditemukan, jasad EB selanjutnya diidentifikasi oleh Tim Inafis Polrestabes Surabaya sebelum dibawa ke Rumah Sakit Dr Soetomo untuk dievakuasi.

Demikian informasi mengenai pemancing tenggelam di Dermaga Mangrove Gunung Anyar Surabaya hari ini. ****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Hadapi Musim Kemarau, BPBD Gunungkidul Siapkan Ribuan Tangki Air Bersih

Hadapi Musim Kemarau, BPBD Gunungkidul Siapkan Ribuan Tangki Air Bersih

Jumat, 18 April 2025
Harga Emas Antam Hari ini Jumat 18 April 2025 Turun Rp 10.000 Per ...

Harga Emas Antam Hari ini Jumat 18 April 2025 Turun Rp 10.000 Per ...

Jumat, 18 April 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 18 April 2025 Melesat! Cek Rinciannya Disini

Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 18 April 2025 Melesat! Cek Rinciannya Disini

Jumat, 18 April 2025
Upaya Cegah Penyebaran Antraks, Pemkab Gunungkidul Akan Batasi Lalu Lintas Ternak

Upaya Cegah Penyebaran Antraks, Pemkab Gunungkidul Akan Batasi Lalu Lintas Ternak

Jumat, 18 April 2025
Kucing, Jadi Penyebab Kecelakaan lalu lintas di Kulon Progo

Kucing, Jadi Penyebab Kecelakaan lalu lintas di Kulon Progo

Jumat, 18 April 2025
Tahap Pelunasan Biaya Haji Reguler 2025 Diperpanjang Meski Kuota Full, Kenapa?

Tahap Pelunasan Biaya Haji Reguler 2025 Diperpanjang Meski Kuota Full, Kenapa?

Kamis, 17 April 2025
Polisi Temukan Tenda Kemah di Sekitar Pantai, Diduga Milik Jenazah Di Pantai Midodaren

Polisi Temukan Tenda Kemah di Sekitar Pantai, Diduga Milik Jenazah Di Pantai Midodaren

Kamis, 17 April 2025
Gunungkidul Mulai Petakan Potensi Pembentukan Koperasi Merah Putih

Gunungkidul Mulai Petakan Potensi Pembentukan Koperasi Merah Putih

Kamis, 17 April 2025
Puluhan Warga Gandekan Bantul Kembali Geruduk Kantor Kalurahan, Minta Dukuh Segera Turun Jabatan

Puluhan Warga Gandekan Bantul Kembali Geruduk Kantor Kalurahan, Minta Dukuh Segera Turun Jabatan

Kamis, 17 April 2025
Aniaya Anak Tiri Hingga Harus Operasi, Seorang Ibu Diamankan Polresta Sleman

Aniaya Anak Tiri Hingga Harus Operasi, Seorang Ibu Diamankan Polresta Sleman

Kamis, 17 April 2025