D.I Yogyakarta

Polres Kulon Progo Persiapkan Pengamanan Pilkada 2024

profile picture Susanto
Susanto
Kulon Progo, Pilkada, Polres Kulon Progo
Salah satu adegan dalam simulasi Sispamkota yang digelar Polres Kulon Progo (Foto:Dok Humas Kominfo Kulon Progo)

HARIANE - Jajaran Polres Kulon Progo melakukan persiapan pengamanan pelaksanaan Pilkada Kulon Progo tahun 2024. Salah satu persiapan itu yakni dengan menggelar simulasi pengamanan Kota atau Sispamkota. Kegiatan ini dalam rangka mencegah berbaga kerawanan yang berpotensi muncul dalam setiap tahapan Pilkada 2024.

Kapolres Kulon Progo, AKBP Wilson Pasaribu mengatakan, dalam kegiatan sispamkota disimulasikan berbagai bentuk gangguan, yang berpotensi muncul dalam pelaksanaan Pilkada.

"Potensi Gangguan banyak, dan terkonsentrasi pada massa masyarakat. Semisal bertemunya dua kubu massa kampanye, ketidakpuasan terhadap hasil penghitungan suara, hingga provokasi," ujar AKBP Wilson Bugner F. Pasaribu.

Wilson mengatakan, simulasi Sispamkota tersebut semakin memantapkan Operasi Mantap Praja Progo nantinya, khususnya dalam tindakan preventif dan preemtif.

"Kami harap ada koordinasi yang baik dengan semua pihak termasuk masyarakat. Hal ini demi menjaga kondusifitas, keamanan dan kelancaran Pilkada," terangnya. 

Sedangkan, Penjabat (Pj) Bupati Kulon Progo, Srie Nurkyatsiwi menjelaskan, perlu sinergi antar semua pihak dalam menjaga pelaksanaan Pilkada. 

"Juga sinergi dengan penyelenggara seperti KPU, hingga masyarakat," ujar wanita yang akrab disapa Siwi tersebut.

Siwi menilai pengamanan Pilkada harus mengedepankan upaya proaktif dan preventif. Semua tindakan yang diambil juga harus mempertimbangkan proporsionalitas, netral, dan kesesuaian tindakan saat terjadi kericuhan.

"Semua pihak harus menjaga pelaksanaan Pilkada 2024 agar aman, tertib, damai, dan lancar," terang Siwi.****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Hasil Evaluasi BPKP DIY, Pemkab Bantul Diminta Perluas Jangkauan Program

Hasil Evaluasi BPKP DIY, Pemkab Bantul Diminta Perluas Jangkauan Program

Senin, 12 Mei 2025
Harga Emas Antam Hari ini Senin 12 Mei 2025 Berapa? Cek Rinciannya Disini

Harga Emas Antam Hari ini Senin 12 Mei 2025 Berapa? Cek Rinciannya Disini

Senin, 12 Mei 2025
Daftar Kloter Jemaah Haji Berangkat 13 Mei 2025, Cek Jam Penerbangannya Disini Yuk!

Daftar Kloter Jemaah Haji Berangkat 13 Mei 2025, Cek Jam Penerbangannya Disini Yuk!

Senin, 12 Mei 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Senin 12 Mei 2025, Naik atau Turun?

Harga Emas Perhiasan Hari ini Senin 12 Mei 2025, Naik atau Turun?

Senin, 12 Mei 2025
Ditinggal Lihat Google Maps, Sebuah Mobil di Gunungkidul Masuk Parit

Ditinggal Lihat Google Maps, Sebuah Mobil di Gunungkidul Masuk Parit

Minggu, 11 Mei 2025
Tragis! Duel Maut Tewaskan Pelajar di Pleret Bantul

Tragis! Duel Maut Tewaskan Pelajar di Pleret Bantul

Minggu, 11 Mei 2025
Jelang Idul Adha, Ini Tips Memilih Hewan Kurban

Jelang Idul Adha, Ini Tips Memilih Hewan Kurban

Minggu, 11 Mei 2025
Pantai Gunungkidul Masih Jadi Primadona untuk Mengisi Liburan

Pantai Gunungkidul Masih Jadi Primadona untuk Mengisi Liburan

Minggu, 11 Mei 2025
Jalur Pantai Gunungkidul Macet Hingga 4 Kilometer, Penumpang Pilih Jalan Kaki

Jalur Pantai Gunungkidul Macet Hingga 4 Kilometer, Penumpang Pilih Jalan Kaki

Minggu, 11 Mei 2025
Zona Selatan Gunungkidul Mulai Panen Kacang Tanah, Petani Meraup Untung Hingga Puluhan Juta

Zona Selatan Gunungkidul Mulai Panen Kacang Tanah, Petani Meraup Untung Hingga Puluhan Juta

Minggu, 11 Mei 2025