Olahraga , Headline
Profil Timnas Curacao Jelang Pertandingan Lawan Timnas Indonesia 24 dan 27 September 2022
Dyah Ayu Purwirasari
Profil Timnas Curacao Jelang Pertandingan Lawan Timnas Indonesia 24 dan 27 September 2022
Seperti diketahui, Hiddink merupakan mantan pemain sepak bola profesional yang kemudian dikenal sebagai pelatih tim sepak bola dengan pengalaman yang bukan isapan jempol.
Sebagai pelatih, Hiddink pernah membagikan ilmunya di klub Real Madrid, Chelsea, termasuk menjadi pelatih untuk Timnas Korea Selatan, Cina U21, Belanda, Turki, hingga kini dirinya melatih di Australia.
Klub Bola Curacao Pertama Dibentuk Tahun 1909
Ada yang unik dari profil Timnas Curacao, yaitu sebelum menjadi tim modern seperti sekarang ternyata dulu pernah punya tim sepak bola yang tidak punya lapangan untuk bermain. Dilansir dari laman Federasi Sepak Bola Curacao, tim sepak bola dibentuk pertama kali pada tahun 1909 pada saat penduduk di pulau tersebut masih berjumlah 25.000 orang. Pemain yang ingin bertanding harus memanfaatkan lahan lain seperti misalnya kebun gereja untuk bisa bermain bola. Sampai akhirnya para pionir sepak bola Curacao yang kebanyakan adalah guru sekolah ini membuat lapangan bola dengan membersihkan lahan.Pertama Kali Tanding ke Luar Negeri Tahun 1926
Profil Timnas Curacao ternyata memiliki sejarah yang cukup panjang. Tahun 1921 federasi sepak bola terbentuk yang diikuti oleh delapan klub sepak bola. Timnas Curacao generasi pertama terbentuk dan melakukan pertandingan pertama kali pada tahun 1926 di Haiti untuk bermain melawan Haiti, Jamaika, dan Republik Dominika.BACA JUGA : Seragam Baru Timnas Indonesia 2022, Terinspirasi dari Generasi Emas SEA Games 1987Sejarah profil Timnas Curacao yang panjang itu akan disandingkan melalui pertandingan persahabatan melawan Indonesia di Bandung dan Bogor. Siapa yang bakal menang? ****