Berita , D.I Yogyakarta

Puluhan Tahun Jalan Padukuhan Kedung Bantul Hanya Beralaskan Tanah, Baru Dicor Tahun Ini Lewat Padat Karya Jogja Istimewa

profile picture Wahyu Turi
Wahyu Turi
Pembangunan jalan
Warga sekitar gotong royong bangun jalan Padukuhan Kedung Bantul. (Foto: Wahyu Turi K)

HARIANE - Selama puluhan tahun akses warga di jalan Padukuhan Kedung Bantul tak cukup memadahi.

Jalan yang masih berbentuk tanah dan berlubang pun tak dapat dilewati kendaran roda empat.

Padahal jalan perbatasan antara Kalurahan Guwosari dan Sendangsari itu bisa menuju kapanewon lain yaitu Sedayu dan Pandak.

Saat ini, perlahan jalan tersebut dibangun untuk menunjang akses warga.

Diutarakan salah satu warga sekitar, Subarlan (38), sejak tahun 1980 jalan Padukuhan Kedung Bantul baru dicor di tahun 2023 ini melalui program padat karya Jogja Istimewa.

Ia mengatakan peran pemerintah dalam pembangunan infrastruktur ini sangat diperlukan oleh warga sekitar.

Selain mempermudah akses warga terkait perekonomian, katanya, perkembangan pariwisata juga akan meningkat seiring berjalannya waktu.

Sebab di sekitar lokasi tersebut ada wisata alam sendang Ngempel.

“Yang jelas ini jalan utama warga yang berdagang dan bekerja. Kalau jalannya bagus bisa berkembang lagi wisatanya,” kata dia, Senin, 3 April 2023.

Dari kebutuhan pembangunan infrastruktus sepanjang 2,8 kilometer dan sampai sekarang baru dibangun sepanjang 720 meter, ia berharap program semacam ini terus digulirkan pemerintah.

“Kedepannya semoga pemerintah bisa mengusahakan padat karya dan melanjutkan karena warga sangat membutuhkan,” terangnya.

Wakil Bupati Bantul Joko B Purnomo menyampaikan padat karya keistimewaan ini dilakukan di 39 kalurahan yang ada di Bantul dengan anggaran sebesar Rp6,8 milyar dari Bantuan Keuangan Khusu (BKK) dana keistimewaan.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Jumat, 22 November 2024 06:45 WIB
Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Kamis, 21 November 2024 23:06 WIB
Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Kamis, 21 November 2024 22:38 WIB
Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Kamis, 21 November 2024 21:44 WIB
Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Kamis, 21 November 2024 21:34 WIB
Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Kamis, 21 November 2024 18:38 WIB
PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

Kamis, 21 November 2024 18:00 WIB
Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Kamis, 21 November 2024 17:50 WIB
Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Kamis, 21 November 2024 17:40 WIB
Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Kamis, 21 November 2024 17:15 WIB