Berita , Jateng

Rekaman CCTV Penganiayaan Pemandu Karaoke di Batang Viral, Korban Meninggal dengan Banyak Luka

profile picture Tim Red 3
Tim Red 3
penganiayaan pemandu karaoke di Batang
Rekaman CCTV penganiayaan pemandu karaoke di Batang. (Foto: Instagram/Terang Media)

HARIANE - Rekaman CCTV penganiayaan pemandu karaoke di Batang beredar di media sosial hingga menjadi viral.

Korban yang mempunyai nama panggilan Sofi, meninggal dunia setelah mendapat banyak luka di tubuhnya.

Penganiayaan tersebut terjadi pada Kamis dini hari, 1 Juni 2023 di sebuah cafe yang berada di Jalur Pantura, Kabupaten Batang, Jawa Tengah.

Video Rekaman CCTV Penganiayaan Pemandu Karaoke di Batang

Sebagaimana diunggah oleh akun Instagram Terang Media pada 2 Juni 2023, korban meninggal dunia setelah sempat dirawat di RSUD Limpung, Kabupaten Batang.

Ia meninggal dunia setelah mengalami sejumlah luka lebam di sekujur tubuhnya.

Dalam video yang diunggah oleh akun tersebut, terlihat detik-detik pada saat awal mula penganiayaan tersebut terjadi.

"Rekaman CCTV penganiayaan Pemandu karaoke dengan nama panggilan Sofi terjadi disebuah cafe di wilayah desa Tenggulangharjo kecamatan Subah beredar di medsos, Kamis (1/6/23)," tulis keterangan unggahan oleh akun tersebut.

Dalam video rekaman CCTV tersebut, nampak pelaku mengancam korban yang saat itu mengenakan tank top hitam dan outer putih dengan senjata tajam.

Tak hanya itu, pelaku juga terlihat memukul korban pada bagian wajahnya setelah beranjak dari duduknya.

Video kemudian berhenti saat korban dan pelaku berpindah tempat menuju bagian lain dari ruangan tersebut.

Disebutkan salah satu netizen dalam kolom komentar unggahan bahwa pelaku merupakan kekasih korban.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Presiden Prabowo Dijadwalkan Lepas Pemberangkatan Haji 2025 Gelombang Pertama

Presiden Prabowo Dijadwalkan Lepas Pemberangkatan Haji 2025 Gelombang Pertama

Selasa, 22 April 2025
Rencana Prabowo Datangkan Pengungsi dari Palestina, Begini Tanggapan Haedar Nashir

Rencana Prabowo Datangkan Pengungsi dari Palestina, Begini Tanggapan Haedar Nashir

Selasa, 22 April 2025
Awas! 7 Snack ini Mengandung Babi Padahal Kantongi Sertifikat Halal

Awas! 7 Snack ini Mengandung Babi Padahal Kantongi Sertifikat Halal

Selasa, 22 April 2025
Dikenal Cinta Perdamaian, Haedar Nashir Sampaikan Pesan Terakhir Paus Fransiskus

Dikenal Cinta Perdamaian, Haedar Nashir Sampaikan Pesan Terakhir Paus Fransiskus

Selasa, 22 April 2025
Perahu Nelayan Terbalik Diterjang Gelombang Tinggi di Pantai Depok Bantul

Perahu Nelayan Terbalik Diterjang Gelombang Tinggi di Pantai Depok Bantul

Selasa, 22 April 2025
Pemkab Gunungkidul Siapkan Utang untuk Percepatan Pembangunan

Pemkab Gunungkidul Siapkan Utang untuk Percepatan Pembangunan

Selasa, 22 April 2025
Kecelakan di Tambak Osowilangun Surabaya, Sopir Tewas Ditabrak Truk Trailer

Kecelakan di Tambak Osowilangun Surabaya, Sopir Tewas Ditabrak Truk Trailer

Selasa, 22 April 2025
Penetapan Hari Keris Nasional 19 April Ditentang, Begini Alasannya

Penetapan Hari Keris Nasional 19 April Ditentang, Begini Alasannya

Selasa, 22 April 2025
Mantap! Harga Emas Antam Hari ini Selasa 22 April 2025 Tembus Rp 2 ...

Mantap! Harga Emas Antam Hari ini Selasa 22 April 2025 Tembus Rp 2 ...

Selasa, 22 April 2025
Lurah di Gunungkidul Disiram Air Oleh Debt Collector, Bupati Endah Berikan Pendampingan

Lurah di Gunungkidul Disiram Air Oleh Debt Collector, Bupati Endah Berikan Pendampingan

Selasa, 22 April 2025