Artikel

Sosok Istri Ganjar Pranowo Siti Atiqoh Supriyanti, Ternyata Pernah Kuliah di Jepang

profile picture Tim Red 5
Tim Red 5
Sosok Istri Ganjar Pranowo
Sosok Istri Ganjar Pranowo yang pernah berkuliah di Luar Negeri dan dapat program Sandwich dari ITB. (Foto: Instagram/Siti Atiqoh Supriyanti)

HARIANE - Melambungnya popularitas jelang Pemilu 2024 membuat publik bertanya-tanya siapakah sosok istri Ganjar Pranowo yang kerap menemaninya kampanye keliling Indonesia.

Siti Atiqoh Supriyanti merupakah istri dari Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo yang sosoknya membuat netizen penasaran. Selain parasnya yang cantik, ternyata terdapat berbagai kisah unik dan menarik dari dirinya selama menikahi Ganjar Pranowo.

Baru-baru ini, Ganjar Pranowo mengunggah sebuah video wawancara yang membahas mengenai sosok Atiqoh Supriyanti. Dalam unggahannya tersebut dirinya menceritakan perjalanan hidupnya bersama sang istri.

Dalam wawancara tersebut, Ganjar Pranowo ditanya mengenai Istrinya yang pernah berkuliah di luar negeri, tepatnya di 'negeri Sakura' Jepang.

Sosok Istri Ganjar Pranowo: Dapat Sandwich Program untuk Kuliah di Luar Negeri

Paras cantik Istri Ganjar Pranowo, Siti Atiqoh Supriyanti. (Foto: Instagram/Siti Atiqoh Supriyanti)

Ganjar Pranowo menuturkan bahwa sosok Siti Atiqoh merupakan perempuan yang hebat dan cerdas. Dirinya tidak segan memuji Istrinya, dan mengatakan bahwa Siti Atiqoh lebih cerdas daripada dirinya.

"Dia (Siti Atiqoh) itu lebih pintar dari saya. Nah saat itu dia mendaftar Pascasarjana, akhirnya dapat arahan untuk Sandwich program keterimanya di Jepang," ucap Ganjar Pranowo.

Siti Atiqoh mendaftar kuliah di ITB dan mendapatkan Sandwich program selama satu tahun untuk berkuliah di Jepang. Hal ini tentu menjadi kebanggaan tersendiri mendapatkan kesempatan kuliah di Luar Negeri.

Berdasarkan laman resmi ITB, program sandwich dirancang sebagai salah satu upaya peningkatan ITB dalam meraih peringkat tinggi di dunia melalui pembinaan kerjasama riset dan publikasi dengan mitra peneliti lain dari luar negri. 

Mahasiswa ITB yang mengikuti program ini akan memiliki pengalaman riset di luar negeri sehingga dapat memotivasi mahasiswa untuk terus meneliti dan belajar hal-hal yang baru. 

ketika hal tersebut diambil oleh istri Ganjar Pranowo, tentu ada keluarga yang harus ditinggalkan untuk sementara waktu. Di mana Ganjar Pranowo dan anaknya akan berpisah dengan Siti Atiqoh selama setahun penuh.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Relokasi PKL Alun-alun Wonosari, Ini Lokasi yang Disiapkan Pemerintah

Relokasi PKL Alun-alun Wonosari, Ini Lokasi yang Disiapkan Pemerintah

Jumat, 25 April 2025
Bawa Lari Uang Setoran Untuk Main Judi, Pegawai Toko Roti di Jogja Diamankan ...

Bawa Lari Uang Setoran Untuk Main Judi, Pegawai Toko Roti di Jogja Diamankan ...

Jumat, 25 April 2025
Kebakaran Bengkel di Sleman, Begini Kronologinya

Kebakaran Bengkel di Sleman, Begini Kronologinya

Jumat, 25 April 2025
Gunungkidul Galakkan Gerakan Memandikan Sapi di Telaga

Gunungkidul Galakkan Gerakan Memandikan Sapi di Telaga

Jumat, 25 April 2025
Pemkab Gunungkidul Lakukan Kick Off Jumat Bersih Gunungkidul Bebas Sampah

Pemkab Gunungkidul Lakukan Kick Off Jumat Bersih Gunungkidul Bebas Sampah

Jumat, 25 April 2025
Terima Gelar KMT H Pangarsohadiprojo, Bupati Sleman Komitmen Jaga Amanah dalam Melayani Masyarakat

Terima Gelar KMT H Pangarsohadiprojo, Bupati Sleman Komitmen Jaga Amanah dalam Melayani Masyarakat

Jumat, 25 April 2025
Tumpukan Sampah Misterius Muncul di Pantai Dewaruci Sanden Bantul, Panewu: Kiriman dari Pasar ...

Tumpukan Sampah Misterius Muncul di Pantai Dewaruci Sanden Bantul, Panewu: Kiriman dari Pasar ...

Jumat, 25 April 2025
Belum Optimal, Bupati Bantul Minta DLH Segera Perbaiki Fasilitas TPST Modalan

Belum Optimal, Bupati Bantul Minta DLH Segera Perbaiki Fasilitas TPST Modalan

Jumat, 25 April 2025
Pembangunan Gedung DPRD DIY Baru Dimulai Hari Ini, Gunakan Anggaran Rp293 Miliar

Pembangunan Gedung DPRD DIY Baru Dimulai Hari Ini, Gunakan Anggaran Rp293 Miliar

Jumat, 25 April 2025
Kabar Gembira! ASN dan Masyarakat di Kabupaten Bantul Bisa Cek Kesehatan Gratis

Kabar Gembira! ASN dan Masyarakat di Kabupaten Bantul Bisa Cek Kesehatan Gratis

Jumat, 25 April 2025